Monday 07 August 2017
Helman kominfo
911
MOROWALI DAPAT APRESIASI DARI KPK
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar monitoring dan evaluasi pencegahan korupsi di Aula Kantor Bupati Kabupaten Donggala Provinsi Sulawesi Tengah, Selasa (1/8/2017). Kegiatan yang dipimpin koordinator wilayah 3 KPK Adlinsyah Nasution atau yang disapa Coki dihadiri Fungsional Koordinasi Supervisi KPK Azril, Fungsional Konsulda KPK Dani, Fungsional Pencegahan KPK Toni, Bupati Donggala Kasman Lassa, SH, Wakil Bupati Morowali Drs. SU. Marunduh, M.Hum, unsur Forkopimda Kabupaten Donggala dan Sekda Kabupaten Kota se- Sulteng.
Kegiatan yang di ikuti oleh Organisasi perangkat Daerah terkait, masing-masing Kabupaten Kota diantaranya Bappeda, Kominfo, Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Satu Pintu, BKD, Inspektorat, Dinas Pengelola Keuangan dan Aset Daerah.
Dalam pemaparan Aplikasi yang digunakan masing-masing OPD Kabupaten Kota, Morowali mendapat apresiasi dari Koordinator Supervisi wilayah 3 KPK Adlinsyah Nasution yang mengatakan bahwa setelah mendengarkan pemaparan dari perwakilan Kabupaten Morowali dirinya sangat mengapresiasi kesiapan Pemda Morowali pada Monev rencana aksi pencegahan korupsi dan mengharapkan sebelum tanggal 17 agustus 2017, Kabupaten Morowali sudah harus launching penggunaan aplikasi e-goverment, e-planning, e-musrembang, e-PTSP dan e-budgeting, oleh karena itu saya mengucapkan terima kasih dan aplus buat Kabupaten Morowali. Ujar Coki. (Kominfo Morowali/HK)