homepemkab morowali salurkan donasi rp258 miliar untuk korban bencana di sumatera dan aceh
Pemkab Morowali Salurkan Donasi Rp2,58 Miliar untuk Korban Bencana di Sumatera dan Aceh
Monday 19 January 2026
Octaviana Latong
18
Foto Media Iksan
Morowalikab.go.id – Bungku — Pemerintah Kabupaten Morowali menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada para korban bencana alam yang terjadi di sejumlah wilayah Sumatera dan Aceh. Bantuan tersebut merupakan wujud kepedulian dan solidaritas Pemerintah Daerah bersama para pemangku kepentingan serta masyarakat Morowali terhadap saudara-saudara yang terdampak bencana.
Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, dalam keterangannya menyampaikan bahwa bantuan yang disalurkan tidak hanya bersumber dari Pemerintah Daerah, tetapi juga merupakan hasil partisipasi stakeholder dan masyarakat. Total donasi yang berhasil dihimpun mencapai Rp2.580.873.000 atau Rp2,58 miliar.
“Bantuan ini adalah wujud kepedulian kami kepada para korban bencana di Sumatera dan Aceh. Donasi ini bukan hanya dari Pemda, tetapi juga berasal dari stakeholder dan masyarakat Morowali,” ungkap Bupati Iksan, Senin (19/1).
Lebih lanjut, Bupati Iksan turut menyampaikan doa dan harapan bagi para korban bencana agar senantiasa diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi cobaan.
“Semoga para korban yang wafat mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, kekuatan, serta keikhlasan dalam menghadapi cobaan ini,” ujarnya.
Pemerintah Kabupaten Morowali berharap bantuan yang disalurkan tersebut dapat meringankan beban para korban serta memperkuat semangat kebersamaan dan solidaritas antar daerah di tengah suasana duka.
Kegiatan penyaluran bantuan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Morowali Iriane Iliyas, Sekretaris Daerah Yusman Mahbub, Kepala Dinas Sosial Daerah Ruhban, para staf ahli dan staf asisten Setkab Morowali, serta seluruh pimpinan OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Morowali.
Morowalikab.go.id, Bungku, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali mengikuti Sosialisasi Penilaian Indeks Inovasi Daerah dan Pemberian Penghargaan Innovative Government Award (IGA) Tahun 2021 di Ruang Media Center Kantor Bupati Morowali, Kamis (08/
Morowalikab.go.id - Bungku - Sebanyak 14 Mahasiswa Prodi Magister Dirasah Islamiyah konsentrasi Syari'ah/Hukum Islam Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar Kelas Kerjasama Kabupaten Morowali, resmi menyandang gelar akademik Ma
Morowalikab.go.id-Bungku- Kepala desa harus memastikan semua program dan kegiatan tepat sasaran, karena hal ini akan berpengaruh besar pada tingkat kepercayaan masyarakat dalam kinerja seorang kepala desa. Semakin baik pelayanan yang diberikan, mak
Morowalikab.go.id-Bungku- Dalam rangka mengoptimalkan pembinaan masyarakat pada aspek sosial, budaya dan keagaman, Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu, Sulawesi Tengah, bersinergi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, Bertempat di R
Morowalikab.go.id, Bungku - Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melaksanakan apel perdana, setelah libur bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 M, bertempat di halaman Kantor Bupati Morowali, Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah, Rabu (26/4/