Bupati Iksan Serahkan SK CPNS dan PPPK Formasi Tahun 2024 Lingkup Kabupaten Morowali

  Wednesday 28 May 2025   Maisarah     222

WhatsApp Image 2025-05-28 at 11-54-10_76d359cc

Morowalikab.go.id -Bungku- Bupati Morowali, Iksan Baharuddin Abdul Rauf menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024, di Lingkup Pemkab Morowali, Rabu (28/05).

WhatsApp Image 2025-05-28 at 11-47-25_05831961

Kegiatan yang berlangsung di Halaman Kantor Bupati Morowali, Kompleks Perkantoran Fonuasingko, Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah, turut dihadiri Wakil Bupati Morowali, Iriane Iliyas, SE, Sekda Morowali, Drs.Yusman Mahbub, M.Si, Plh Kepala BKPSDMD Morowali, Husban Laonu, SP.,M.Si, Para Asisten dan staf ahli, Para pimpinan OPD dan tamu undangan lainnya.

WhatsApp Image 2025-05-28 at 11-13-22_6203f6a6

Pada kesempatan itu, Bupati Iksan menyampaikan penyerahan SK ini bukan sekadar pengesahan status kepegawaian tetapi menjadi awal dari komitmen untuk memberikan kinerja terbaik bagi masyarakat dan mengabdi di Kabupaten Morowali.

"Ini adalah buah dari perjuangan dan kerja keras, ASN adalah pelayan publik yang menjadi wajah dari Pemerintah Daerah di mata masyarakat. Maka, sikap, tutur kata, dan perilaku di tengah masyarakat harus mencerminkan nilai-nilai kejujuran, keteladanan, dan dedikasi.” Ujarnya.

Iksan juga menekankan kepada seluruh CPNS dan PPPK yang baru dilantik untuk tidak mengajukan pindah tugas, apalagi dalam waktu dekat setelah dilantik.

“saya ingin kita semua menjaga marwah pemerintahan yang ada, dalam agenda pemerintahan yang sudah berjalan berbagai program telah terealisasikan dengan baik, olehnya itu mari kita terus bergandengan tangan menjalankan visi misi yang ada dalam hal Pendidikan, kesehatan, pertanian, perikanan, kelautan, infrastruktur dan faktor pendukung lainnya.” Ungkapnya.

Orang Nomor Satu di Bumi Tepeasa Moroso itu menambahkan untuk menjunjung tinggi etika dalam bekerja. “sekali lagi saya menekankan untuk meningkatkan kinerja dan menjunjung tinggi nilai dan norma, kita tidak perlu menjadi orang yang pintar, tapi yang dibutuhkan orang yang cerdas dan beretika.” Tutupnya.

WhatsApp Image 2025-05-28 at 11-56-34_2428ba65

WhatsApp Image 2025-05-28 at 11-47-26_b0d9cb04

Acara kemudian dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat kepada para CPNS dan PPPK yang baru saja dilantik.

WhatsApp Image 2025-05-28 at 11-54-12_32415f1d

 

 

Berita Terkait

wakili-pj-bupati-morowali-staf-ahli-bidang-kesra-abd-malik-hafid-hadiri-perayaan-hut-kabupaten-poso-ke-129

Wakili PJ Bupati Morowali, Staf Ahli Bidang Kesra, Abd Malik Hafid Hadiri Perayaan HUT Kabupaten Poso ke-129

Morowalikab.go.id – Poso – Staf Ahli Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Abdul Malik Hafid, S.Hi., M.Si wakili Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Ir. H. A. Rachmansyah Ismail, M.Agr., MP menghadiri kegiatan peringatan Hari Ulang Tahun (HU

rapat-paripurna-ke-20-tahun-sidang-2022-2023-akhiri-masa-persidangan-i-dprd-morowali

Rapat Paripurna ke-20 Tahun Sidang 2022-2023 Akhiri Masa Persidangan I DPRD Morowali

Morowalikab.go.id - Bungku - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali melaksanakan Rapat Paripurna ke-20 Masa Persidangan I dengan agenda Penyampaian Hasil Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan Be

bupati-morowali-wakili-gubernur-sulteng-menutup-festival-qasidah-dan-gambus-tingkat-provinsi

Bupati Morowali Wakili Gubernur Sulteng Menutup Festival Qasidah dan Gambus Tingkat Provinsi

Morowalikab.go.id, Bungku, Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah, diwakili Bupati Morowali Drs. Taslim menutup dengan resmi Festival Qasidah dan Gambus Tingkat Provinsi ke XXVI Tahun 2021 di Kabupaten Morowali. Berlangsung di Alun-alun Sangiang Kinam

sosialisasi-zona-wilayah-pesisir-dan-pulau-kecil-di-kabupaten-morowali

SOSIALISASI ZONA WILAYAH PESISIR DAN PULAU KECIL DI KABUPATEN MOROWALI

MOROWALIKAB.GO.ID -Dinas Kelautan dan Perikanan (KP) Provinsi Sulawesi Tengah bekerja sama dengan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten morowali melaksanakan Sosialisasi Peraturan Daerah (PERDA) no.10 tahun 2017  tentang Rencana Zonasi Wilayah Pesi

tingkatkan-kebersihan-kota-aparatur-pemkab-morowali-kerja-bakti

TINGKATKAN KEBERSIHAN KOTA, APARATUR PEMKAB MOROWALI GELAR KERJA BAKTI

Morowali moroa merupakan salah satu program kebersihan dan keindahan kota yang dicanangkan pemerintah kabupaten sebelumnya  untuk patut didukung oleh semua pihak baik kalangan birokrasi, TNI/POLRI  maupun masyarakat. kebersihan kota sesuatu yang d