Pemkab Morowali Gelar Upacara Bendera Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-96

  Sunday 27 October 2024   Octaviana Latong     769

WhatsApp Image 2024-10-28 at 13-07-28

Morowalikab.go.id - Bungku Pemerintah Kabupaten Morowali menyelenggarakan upacara bendera untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96 pada Senin, 28 Oktober 2024, dengan mengusung Tema “ Maju Bersama Indonesia Raya.  Upacara yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Morowali, Kompleks Perkantoran Fonuasingko, dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan berlangsung dengan khidmat serta penuh semangat kebangsaan.

Upacara dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si. Hadir dalam upacara ini Ketua DPRD Kabupaten Morowali, Herdianto Marzuki, SE, Dandim 1311/Morowali Letkol Inf Alzaki S.E., M.M., M.B.A., M.M.A.S., Kapolres Morowali AKBP Suprianto, S.I.K., M.H., jajaran Forkopimda Morowali, Pejabat Teras Pemkab Morowali, Pimpinan instansi vertikal, tokoh adat, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tamu undangan, serta insan pers.

 

WhatsApp Image 2024-10-28 at 13-07-28 (3)

Dalam sambutannya, Pj Bupati Morowali membacakan pesan tertulis dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, yang menyoroti pentingnya peran pemuda dalam menghadapi transisi pemerintahan dan tantangan menuju Indonesia Emas 2045. “Peringatan Sumpah Pemuda tahun ini menjadi momen berharga bagi kita semua untuk merancang langkah-langkah besar mencapai target pembangunan jangka menengah sebagai fondasi visi Indonesia Emas. Kita berharap Indonesia menjadi negara yang semakin maju, sejahtera, dan memiliki pengaruh di dunia,” ungkapnya.

 

Menteri Pemuda dan Olahraga juga mengajak para pemuda untuk terus mengembangkan potensi mereka melalui kegiatan kreatif dan inovatif. "Apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kami sampaikan kepada para pemuda Indonesia atas kontribusi positifnya dalam berbagai bidang pembangunan. Indonesia yang kaya dan sejahtera memanggil partisipasi serta perjuangan pemuda untuk masa depan yang lebih baik," ujar Menpora dalam sambutan tertulis tersebut.

WhatsApp Image 2024-10-28 at 13-07-28 (2)

 

Setelah upacara selesai, acara dilanjutkan dengan syukuran yang berlangsung di Kantor Bupati Morowali sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-79.

Berita Terkait

pemkab-morowali-ikuti-penilaian-evaluasi-smart-city-dari-kementerian-kominfo

Pemkab Morowali Ikuti Penilaian Evaluasi Smart City 2021 dari Kementerian Kominfo

Morowalikab.go.id-Bungku- Penilaian Evaluasi dalam rangka program Gerakan Menuju Smart City Tahun 2021 berlangsung secara daring pada Rabu (09/12) di Ruang Media Center Bupati, dipimpin oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Moro

bidang-ikp-diskominfo-sp-gelar-rapat-bersama-insan-pers-kolaborasi-hari-pers-nasional

Bidang IKP Diskominfo-SP Gelar Rapat Bersama Insan Pers Kolaborasi Hari Pers Nasional

Morowalikab.go.id -Bungku- Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Daerah Kabupaten Morowali gelar rapat bersama insan pers, Senin (12/04/2024) siang. Bertempat di Studio IKP Diskominfo-SP,

tindaklanjuti-instruksi-pj-bupati-morowali-soal-kelistrikan-di-bumi-raya-dan-wita-ponda-pemkab-rakor-bersama-pln-up3-palu

Tindaklanjuti Instruksi Pj Bupati Morowali soal Kelistrikan di Bumi Raya dan Wita Ponda, Pemkab Rakor Bersama PLN UP3 Palu

Morowalikab.go.id, Bungku - Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Morowali menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) bersama PLN UP3 Palu, membahas terkait kelistrikan di Kabupaten Morowali. Pertemuan bertempat di Ruang Rapat Perencanaan PT. PLN UP3 Palu, K

sosialisasi-kemudahan-perizinan-usaha-mikro-upaya-dinas-koperasi-dan-umkm-morowali-untuk-pemberdayaan-umkm

Sosialisasi Kemudahan Perizinan Usaha Mikro: Upaya Dinas Koperasi dan UMKM Morowali untuk Pemberdayaan UMKM

Morowalikab.go.id-Bungku- Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Kabupaten Morowali mengadakan sosialisasi tentang kemudahan perizinan usaha mikro dalam upaya mendukung pemberdayaan UMKM, di Aula Hotel Qafia Morowali. Rabu (13/0

letakkan-batu-pertama-smk-nurul-ummah-bupati-pendidikan-lahirkan-generasi-berkualitas

Letakkan Batu Pertama SMK Nurul Ummah, Bupati: ‘’Pendidikan Lahirkan Generasi Berkualitas’’

Morowalikab.go.id, Bumi Raya, Pembangunan Infrastruktur jalan, jembatan dan lainnya merupakan hal yang sangat mendesak dan dibutuhkan oleh seluruh masyarakat, namun jika tidak ditunjang dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang memadai seluruh pembang