Pj Bupati Morowali, Yusman Mahbub Hadiri Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad di Lapangan Sangiang Kinambuka

  Friday 23 August 2024   Ketut Suta     569

WhatsApp Image 2024-08-23 at 23-43-45 (1) Morowalikab.go.id, Bungku - Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub.,M.Si.,menghadiri  Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad, yang berlangsung di lapangan Sangiang Kinambuka, Desa Marsaoleh, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, Sulteng, Jumat (23/8/2024).

Dalam sambutanya, Pj Bupati Morowali, Yusman Mahbub menyampaikan ucapan terimakasih dan selamat datang kepada Ustadz Abdul Somad di Bumi Tepe Asa Moroso.

WhatsApp Image 2024-08-24 at 00-22-07 (1) “Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali dan masyarakat mengucapkan selamat datang Ustadz Abdul Somad di Ibukota Kabupaten Morowali yakni Bungku Tengah,” ujarnya.

Kemudian Yusman Mahbub juga mengajak kepada seluruh masyarakat yang hadir pada acara Tabligh Akbar, untuk bersama-sama mendengarkan pesan-pesan agama yang disampaikan oleh Ustadz Abdul Somad.

Sehingga sangat diharapkan, kehadiran Ustadz Abdul Somad di Kabupaten Morowali dapat menyebarkan pesan-pesan penting khususnya bagi umat Islam dalam menghadapi tantangan zaman.

WhatsApp Image 2024-08-23 at 23-43-45 (2) Menutup sambutanya, Yusman Mahbub menyampaikan kepada Ustadz Abdul Somad bahwa, mayoritas masyarakat di Morowali memeluk Agama Islam, meski demikian, di Kabupaten Morowali tetap menghormati toleransi antar umat beragama, sehingga masyarakat dapat hidup rukun saling berdampingan.

Adapun hadir pada kegiatan Tabligh Akbar tersebut, Pj Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub,.M.Si.,bersama sejumlah Pimpinan OPD Lingkup Pemkab Morowali, Ketua Dewan Adat Tobungku, Drs. Maizun Ilwan Ridhwan, Ketum PW DMI Sulteng, H. Ahmad Ali, Pengurus PD DMI Morowali, Drs. H. Taslim, dan para tamu undangan lainya serta masyarakat di Kabupaten Morowali.

WhatsApp Image 2024-08-23 at 23-43-45

  •    Dibuat oleh Ketut Suta
  •   Dipublish oleh albakarah firmansyah

Berita Terkait

smk-negeri-1-bungku-tengah-gelar-peringatan-maulid-nabi-muhammad-saw-1445-h

SMK Negeri 1 Bungku Tengah Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H

Morowalikab.go.id, Bungku - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Bungku Tengah menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah/2024 Masehi, bertempat di Aula SMKN 1 Bungku Tengah, Desa Tofuti, Kecamatan Bungku Tengah, Selasa (8/10/202

wakili-pj-bupati-morowali-drs-yusman-mahbub-staf-ahli-bidkesra-dan-sdm-hadiri-pengukuhan-ketua-juga-anggota-pdm-morowali

Wakili PJ Bupati Morowali Drs. Yusman Mahbub, Staf Ahli Bid.Kesra dan SDM Hadiri Pengukuhan Ketua juga Anggota PDM Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku- Penjabat (PJ) Bupati Morowali Drs. Yusman Mahbub yang dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bidang Kesra dan SDM, Abdul Malik Hafid, S.Hi., M.Si, menghadiri serta mengikuti kegiatan Serah Terima Jabatan dan Pengukuhan Ketu

wakili-pj-bupati-morowali-staf-ahli-kesra-dan-sdm-hadiri-khotmil-quran-angkatan-ii-tpa-al-huda-desa-bahomohoni

Wakili Pj Bupati Morowali, Staf Ahli Kesra dan SDM Hadiri Khotmil Quran Angkatan II TPA Al-Huda Desa Bahomohoni

Morowalikab.go.id -Bungku- Penjabat Bupati Morowali, diwakili Staf Ahli Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kesra) dan Sumber Daya Manusia (SDM), Abdul Malik Hafid, S.Hi.,M.Si, menghadiri Khotmil Quran Taman Pengajian Alquran (TPA) Al-Huda, Desa Bahomoho

usai-sholat-idul-adha-rachmansyah-ismail-silaturahmi-dengan-masyarakat-desa-emea-kecamatan-witaponda

Usai Sholat Idul Adha, Rachmansyah Ismail Silaturahmi dengan Masyarakat Desa Emea Kecamatan Witaponda

Morowalikab.go.id – Witaponda – Setelah pelaksanaan Sholat Idul Adha 1445 H/2024 yang berlangsung khidmat di Masjid Jami At Thahirin, Desa Emea, Kecamatan Witaponda, Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Ir. H.A. Rachmansyah Ismail, M.Ag

malam-taaruf-stqh-peserta-saling-berbagi-souvenir

Malam Ta'aruf STQH ke XXVII, Peserta saling Berbagi Souvenir

Morowalikab,go.id. Ampana, Setelah Pawai  pada siang harinya, dilaksanakan malam ta'aruf  yang bertujuan untuk mempererat tali silaturahim dan persahabatan antara peserta STQH juga antar Pemkab (07/05/23). Istilah Ta'aruf  yang bera