Pj Bupati Morowali, Rachmansyah Ismail Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan dan Perluasan Masjid Taqwa Desa Ipi

  Friday 24 May 2024   Maisarah     253

Morowalikab.go.id -Bungku- Penjabat Bupati Morowali, Ir.H.A.Rachmansyah Ismail, M.Agr.,MP lakukan peletakan batu pertama pembangunan dan perluasan masjid Taqwa yang terletak di Desa Ipi, Kecamatan Bungku Tengah, Jumat (24/05).

WhatsApp Image 2024-07-01 at 23-13-26_c9e47c4e

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Unsur Forkopimda, Sekda Morowali, Drs.Yusman Mahbub, M.Si, Para Asisten dan Staf Ahli Setkab Morowali, Para Kepala OPD Lingkup Pemkab Morowali, Ketua Pebotoa Adati Tobungku, Kepala Desa dan Ketua BPD Desa Ipi, Tokoh Agama, TP-PKK Desa Ipi, Tokoh Masyarakat dan tamu undangan lainnya.

WhatsApp Image 2024-07-02 at 08-26-18_fe3c680e

Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Morowali, Rachmansyah Ismail dalam sambutannya sangat mendukung pelaksanaan pembangunan perluasan masjid Taqwa Desa Ipi.

“saya berharap setelah selesai pembangunan masjid akan bertambah keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT serta masjid ini dimakmurkan oleh para jamaah yang banyak pada pelaksanaan hari-hari besar keagamaan dan salat 5 waktu utamanya.” Ujarnya

WhatsApp Image 2024-07-02 at 08-26-18_64109a1f

Rachmansyah Ismail juga menuturkan, pembangunan dan perluasan Masjid Taqwa Desa Ipi mendapatkan bantuan sokongan dana dari Pemkab Kabupaten Morowali sekitar Rp 3 M serta bantuan swadaya pribadi sebesar Rp 230 juta.

Tak lupa Orang Nomor Satu di Bumi Tepeasa Moroso itu, menghimbau untuk saling membantu baik materiil dan non materill dalam pembangunan masjid Taqwa Desa Ipi, sekecil apapun bantuan yang diberikan akan bernilai pahala bagi Allah SWT.

WhatsApp Image 2024-07-02 at 08-26-17_4819ecce

Berita Terkait

sambut-ramadan-pemkab-morowali-gelar-pasar-murah

Sambut Ramadan, Pemkab Morowali Gelar Pasar Murah

Morowalikab.go.id -Bungku- Pemerintah Kabupaten Morowali melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Morowali menggelar pasar murah dalam rangka menekan laju inflasi dan Bulan Suci Ramadan 1445 Hijriah.  Pasar murah tersebut dibuka

pemimpin-dan-pimpinan

PEMIMPIN DAN PIMPINAN

      oleh; Drs Iqbal Mirza Nawawi,SS. “Ketika bangsa ini tertatih-tatih, haruskah kita kehilangan banyak pemimpin?” Pemimpin dan pimpinan adalah dua kata yang seakan sama, namun memiliki dua makna yang berbeda. Ketika k

bupati-taslim-buka-musda-ii-dpd-wahdah-islamiyah-morowali

Bupati Taslim Buka Musda II DPD Wahdah Islamiyah Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku - Bupati Morowali, Drs.Taslim menghadiri sekaligus membuka secara resmi Musda II Dewan Pengurus Daerah Wahdah Islamiyah (DPD WI) Kabupaten Morowali, bertempat di Aula Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk & KB Daerah Ka

pemkab-morowali-gelar-rakor-bkd-komitmen-beri-sanksi-tegas-bagi-phl-malas

Pemkab Morowali Gelar Rakor, BKD Komitmen Beri Sanksi Tegas Bagi PHL Malas

morowalikab.go.id - Bungku - Berdasarkan Surat Keputusan Bupati Morowali Nomor 188.4.45/Kep0022/BKPSDMD/2021 tentang pengangkatan dan penempatan tenaga Honorer daerah Tahun Anggaran 2021, Pemerintah Kabupaten Morowali, dalam hal ini Badan Kepegawai

pemkab-luwu-kunker-di-morowali-bupati-taslim-ungkapkan-hal-ini

Pemkab Luwu Kunker di Morowali, Bupati Taslim Ungkapkan Hal Ini

Morowalikab.go.id, Bungku, Bupati Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah Drs. Taslim, didampingi Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Forkopimda Morowali menerima kunjungan kerja (Kunker) Bupati Luwu Provinsi Sulawesi Selatan, Drs. H. Basmin M