Bupati, Iksan Baharudin Abdul Rauf dan Wakil Bupati, Iriane Iliyas Sidak Sejumlah OPD, Evaluasi Kinerja dan Pelayanan Publik

  Friday 07 March 2025   helman kaimu     235

WhatsApp Image 2025-03-07 at 12-07-45 (12)

Morowalikab.go.id – Bungku - Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf bersama Wakil Bupati, Iriane Iliyas melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Morowali pada Jumat (7/3/25). Sidak yang diikuti oleh Sekda Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si dan Sejumlah pejabat Eselon II bertujuan untuk mengevaluasi kinerja pegawai serta memastikan pelayanan publik berjalan dengan optimal. Langkah ini diambil sebagai upaya meningkatkan disiplin dan efektivitas kerja aparatur pemerintahan dilingkungan Kabupaten Morowali.

WhatsApp Image 2025-03-07 at 12-07-45 (6)

Dalam sidaknya, Bupati dan Wakil Bupati Morowali meninjau langsung kehadiran pegawai, proses pelayanan kepada masyarakat, serta kondisi fasilitas di berbagai OPD. Mereka juga memberikan arahan kepada para pegawai agar terus meningkatkan profesionalisme dalam melayani masyarakat.

Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf dalam kesempatan itu menegaskan bahwa kedisiplinan merupakan kunci utama dalam menjalankan tugas pemerintahan. "Kami menegaskan akan terus melakukan pengawasan secara berkala guna memastikan pelayanan publik berjalan dengan baik dan sesuai dengan standar yang ditetapkan sehingga masyarakat dapat merasakan dampak positif dari peningkatan disiplin dan efektivitas kerja aparatur pemerintah daerah, serta memastikan setiap pegawai bekerja dengan maksimal dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Tidak boleh ada kelalaian dalam menjalankan tugas," ujarnya.

WhatsApp Image 2025-03-07 at 12-07-45 (3)

Pemerintah daerah menegaskan akan terus melakukan pengawasan secara berkala guna memastikan pelayanan publik berjalan dengan baik dan sesuai dengan standar yang ditetapkan sehingga masyarakat dapat merasakan dampak positif dari peningkatan disiplin dan efektivitas kerja aparatur pemerintah daerah.

WhatsApp Image 2025-03-07 at 12-07-45 (1)

Sementara itu, Wakil Bupati Morowali, Iriane Iliyas juga menekankan pentingnya koordinasi antar OPD agar program-program daerah dapat berjalan dengan baik. Ia berharap seluruh OPD di Kabupaten Morowali dapat lebih meningkatkan kualitas kinerjanya.

WhatsApp Image 2025-03-07 at 12-07-45 (4)

Diketahui, OPD yang disidak diantaranya, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Dinas Perhubungan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Daerah, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, dan Puskesmas Fonuasingko Bungku.

 

Berita Terkait

pj-bupati-yusman-mahbub-resmi-membuka-raker-pebotoa-adati-tobungku

Pj Bupati Yusman Mahbub Resmi Membuka Raker Pebotoa Adati Tobungku

Morowalikab.go.id – Bungku – Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si, secara resmi membuka Rapat Kerja (Raker) Pebotoa Adati Tobungku. Kegiatan yang digelar dengan semangat melestarikan dan menguatkan budaya masyarakat

pemkab-morowali-resmikan-jalan-lingkar-kecamatan-menui-kepulauan

Pemkab Morowali Resmikan Jalan Lingkar Kecamatan Menui Kepulauan

Morowalikab.go.id, Menui Kepulauan, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali meresmikan penggunaan jalan lingkar Kecamatan Menui Kepulauan. Jalan lingkar yang dikerjakan  selama 2 Tahun anggaran yakni 2020-2021 tersebut berhasil diaspal sepanjan

bentuk-layanan-informasi-publik-diskominfo-morowali-gelar-sosialisasi-ppid

Bentuk Layanan Informasi Publik, Diskominfo Morowali Gelar Sosialisasi PPID

Morowalikab.go.id, Bungku, Untuk membentuk layanan Informasi publik, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Dinas Komuniasi dan Informatika (Diskominfo) Daerah bekerjasama Dinas Kominfo Provinsi Sulawesi Tengah menggelar Sosialisasi Pejabat

tindak-lanjuti-mou-pengembangan-pendidikan-vokasi-industri-pemkab-morowali-gelar-rakor-penyusunan-rencana-kerja

Tindak Lanjuti MoU Pengembangan Pendidikan Vokasi Industri, Pemkab Morowali Gelar Rakor Penyusunan Rencana Kerja

Morowalikab.go.id, Bungku, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menggelar Rapat Koordinasi di Ruang Kerja Sekretaris Daerah, Senin (24/01/22). Rapat yang dipimpin Asisten Administrasi dan Umum, Husban Laonu, SP., M.Si, menyusun rencana kerja tind

wakil-bupati-iriane-iliyas-buka-resmi-rakor-persiapan-porkab-ii-2025-kabupaten-morowali

Wakil Bupati Iriane Iliyas Buka Resmi Rakor Persiapan PORKAB II 2025 Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id – Bungku – Dalam rangka menyongsong Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) II Morowali Tahun 2025 yang dijadwalkan berlangsung pada bulan Oktober mendatang, Wakil Bupati Morowali, Iriane Iliyas, membuka secara resmi Rapat K