Asisten II Morowali Hadiri Peringatan HUT ke-24 BAZNAS Tahun 2025 Dengan Berbagi Bantuan Untuk Umat

  Friday 17 January 2025   helman kaimu     85

WhatsApp Image 2025-01-17 at 12-04-05

Morowalikab.go.id – Bungku – Mewakili Penjabat Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si,  Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Abdul Muttaqin Sonaru, SP, menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) pada Jumat (17/01/25).

WhatsApp Image 2025-01-17 at 12-03-32

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kantor BAZNAS Morowali, Lantai I Masjid Nurul Anwar, Desa Matansala, Kecamatan Bungku Tengah dihadiri oleh Perwakilan Ketua DPRD Morowali, Ahmad Efendi, perwakilan Kepala Kantor Departemen Agama, Mahadin, S.H., M.H, Kabag Kesra, Rifa’i Rone, Ketua MUI Kabupaten Morowali, Mauludin, S.Ag., M.Fil.I, Ketua FKUB, Basir Salam, SH, Kepala KUA se Kabupaten Morowali, jajaran pengurus BAZNAS Morowali, dan sejumlah masyarakat penerima bantuan BAZNAS.

WhatsApp Image 2025-01-17 at 12-04-31 (1)

Asisten II, Abdul Muttaqin Sonaru, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas peran strategis BAZNAS dalam memberdayakan masyarakat melalui pengelolaan zakat, infak, dan sedekah. Dirinya menekankan pentingnya sinergi antara BAZNAS dan pemerintah daerah dalam mendukung program-program pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

WhatsApp Image 2025-01-17 at 12-04-16 (1)

"BAZNAS telah menunjukkan kontribusi nyata dalam mendorong kemandirian umat, terutama melalui program-program pemberdayaan yang menyentuh langsung masyarakat kurang mampu. Pemerintah Kabupaten Morowali akan terus mendukung peran BAZNAS dalam upaya ini, Peringatan HUT BAZNAS ke-24 ini diharapkan dapat menjadi inspirasi untuk terus mengembangkan potensi zakat sebagai solusi pemberdayaan ekonomi umat di Kabupaten Morowali," ujarnya.

Sementara itu, Ketua BAZNAS Kabupaten Morowali, Abd Razak, S.Ag dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung perjalanan BAZNAS selama 24 tahun terakhir.

"Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan profesionalisme dan transparansi dalam pengelolaan zakat, sehingga manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat yang berhak. Peringatan ini tidak hanya menjadi ajang refleksi atas pencapaian yang telah diraih, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat semangat kolaborasi dalam membangun masyarakat yang lebih sejahtera." ungkapnya.

Acara yang mengusung tema ’’Cahaya Zakat Keajaiban bagi Muzakki dan Mustahik berakhir dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua BAZNAS sebagai wujud Tasyakuran HUT 24 BAZNAS, Zikir dan khatam Al-Qur’an dari Santri Al-Fathah Bahoruru, merupakan kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka peringatan HUT BAZNAS ke-24 Tahun 2025, serta penyerahan bantuan paket sembako kepada 30 orang lansia, penyerahan kunci rumah layak huni BAZNAS sebanyak 15 unit, penyerahan bantuan Palestina dari WIA Kecamatan Bungku Tengah kepada Baznas Morowali senilai 5 Juta Rupiah, penyerahan rekomendasi lahan RLHB Tahun 2025, dan penyerahan bantuan penerima manfaat Zakat Infaq dan Sedekah (ZIS) terhadap 12 orang penerima, terdiri dari pendidikan 3 orang, kesehatan 2 orang, kemanusiaan 4 orang, ekonomi-UMKM 2 orang, serta dakwah/advokasi 1 orang, yang diserahkan langsung oleh Asisten II, Ketua Baznas, Ketua DPRD, dan Ketua FKUB Kabupaten Morowali.

Berita Terkait

bni-kcp-bungku-beri-dana-bantuan-rp-100-juta-untuk-korban-banjir

BNI KCP Bungku Beri Dana Bantuan Rp 100 Juta untuk Korban Banjir

PPID - morowalikab.go.id - Bungku - Bencana banjir melanda sejumlah daerah di Kab. Morowali. Hal tersebut menuai keprihatinan dari beberapa pihak, salah satunya dari Bank BNI KCP Bungku. BNI KCP Bungku memberikan bantuan dana sebesar Rp.100 Juta. Pen

woowsombori-luar-biasaraja-ampatnya-sultengitulah-kata-pertama-yng-di-ucapakan-menakertrans-saat-menginjakkan-di-desa-mbokita-jumat-26-nov-21

Kunjungi Pulau Sombori, Menaker RI Kagumi Keindahannya: ''Woow!!...Sombori Luar Biasa, Raja Ampatnya Sulteng''.

Woow...Sombori luar biasa, raja ampatnya Sulteng. itulah kata pertama yang di ucapakan Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia (Menaker RI), DR. Hj. Ida Fauziah, saat pertama kali menginjakkan kakinya di desa Mbokita Kecamatan Menui Kepulauan Kabup

rapat-paripurna-dprd-agendakan-penyampaian-ranperda-usul-pemda-morowali

Rapat Paripurna DPRD, Agendakan Penyampaian Ranperda Usul Pemda Morowali

morowalikab.go.id - Bungku - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali menggelar Rapat Paripurna ke tiga (3), masa persidangan III Tahun Sidang 2020-2021 Jumat, (21/05). Rapat dengan agenda Penyampaian Rancangan Peraturan Daerah Usul

pengurus-koni-kabupaten-morowali-periode-2019-2023-resmi-dilantik

Pengurus KONI Kabupaten Morowali Periode 2019 - 2023 Resmi Dilantik

PPID - morowalikab.go.id - Bungku - Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Morowali Periode 2019 - 2023 digelar di Ruang Pola Kantor Bupati Kamis, (31/10/19). Pelantikan dan Pengukuhan ini mengangkat

berikut-jawaban-bupati-atas-pandangan-umum-fraksi-pada-penyampaian-nota-keuangan-pertanggungjawaban-pelaksanaan-apbd-2019

Jawaban Bupati atas Pandangan Umum Fraksi pada Penyampaian Nota Keuangan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2019

morowalikab.go.id - Bungku - DPRD Morowali menggelar Rapat Paripurna ke sepuluh (10) masa sidang ke tiga (3) di Ruang Sidang pada Senin, (29/06). Agenda Rapat Paripurna ini adalah mendengarkan jawaban bupati atas pandangan umum anggota fraksi terhada