RENCANA AKSI NASIONAL P4GN: BNN SASAR OPD MOROWALI

  Monday 21 January 2019   helman kaimu     1984

BUNGKU - morowalikab.go.id - Terbitnya Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2018 Tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika serta Prekursor Narkotika (P4GN), menjadi payung hukum bagi semua kementerian dan lembaga negara untuk bersama-sama melaksanakan kegiatan tersebut. Menyikapi hal ini, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Morowali, menggelar asistensi penguatan lembaga berwawasan anti narkoba di Ruang Rapat Kantor Bupati Morowali, Jumat (18/01/19). BNN menyasar seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sebagai peserta kegiatan.

Kepala BNN Kabupaten Morowali, AKBP. Mulyadi, SH, memaparkan bahwa dalam pelaksanaan kegiatan  pencegahan penyalahgunaan narkoba diperlukan koordinasi dan keterpaduan dengan berbagai pihak termasuk Instansi Pemerintah. ''Inpres inI menjadi payung hukum bagi seluruh lembaga negara tak terkecuali OPD di lingkungan Kabupaten Morowali untuk ikut terlibat aktif dalam pencegahan dan pemberantasan narkoba,'' ucap Mulyadi.

Mulyadi mengungkap, dari data penelitian litbang, di Indonesia hanya 10% barang bukti yang bisa ditemukan, sedangkan 90% belum diamankan. ''Bahaya narkoba dapat dengan mudah menghancurkan generasi muda, olehnya seluruh OPD mampu berperan aktif dalam pencegahan dan pemberantasan narkoba,'' lanjutnya

Agenda utama yang dapat diselenggarakan dibidang pencegahan, antara lain: sosialisasi bahaya narkoba kepada pegawai, pembentukan regulasi tentang P4GN, pelaksanaan tes urine, pembentukan satuan tugas anti narkoba dan pengembangan potensi masyarakat pada kawasan rawan narkoba. Ujar Kepala BNN Morowali. Kominfo/HK. 

Berita Terkait

peringati-hari-lahir-pancasila-pemkab-morowali-gelar-upacara

PERINGATI HARI LAHIR PANCASILA, PEMKAB. MOROWALI GELAR UPACARA

Morowalikab.go.id: meskipun hari libur dan di tengah teriknya matahari pagi, dimana umat muslim sedang menjalankan ibadah puasa, tidak menyurutkan semangat bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Morowali dalam melaksanakan upacara, hal ini dilaku

pemkab-morowali-fokus-implementasi-inpres-12025-rapat-koordinasi-jadi-strategi-awal

Pemkab Morowali Fokus Implementasi Inpres 1/2025, Rapat Koordinasi Jadi Strategi Awal

Morowalikab.go.id - Bungku – Pemerintah Kabupaten Morowali menggelar rapat koordinasi guna menindaklanjuti Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja dalam pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Ne

paripurna-ke-13-pemda-morowali-tanggapi-3-buah-ranperda-inisiatif-dprd

Paripurna ke-13, Pemda Morowali Tanggapi 3 Buah Ranperda Inisiatif DPRD

Morowalikab.go.id, Bungku, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali menggelar Rapat Paripurna ke-13  masa persidangan III Tahun Sidang 2020-2021, Tahun 2021. Rapat dengan agenda mendengarkan tanggapan Pemerintah Daerah (Pemda

letakan-batu-pertama-pembangunan-ponpes-di-kecamatan-menui-kepulauan-pemkab-morowali-gelar-tabligh-akbar-bersama-ust-dasat-latif

Letakan Batu Pertama Pembangunan Ponpes di Kecamatan Menui Kepulauan, Pemkab Morowali Gelar Tabligh Akbar Bersama Ust. Das’at Latif

Morowalikab.go.id, Bungku, Dalam rangka peletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Alkhairaat di Kecamatan Menui Kepulauan, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menggelar Tabligh Akbar bersama Ustad Kondang, Das’at Latif  pada

kunjungan-prof-budi-indra-setiawan-staf-ahli-menteri-pertanian-bupati-morowali-gelar-rapat-persiapan

Kunjungan Prof. Budi Indra Setiawan (Staf Ahli Menteri Pertanian), Bupati Morowali Gelar Rapat Persiapan

morowalikab.go.id – Bungku -Bertempat di ruang rapat Kantor Bupati Morowali, selasa, 22/01/19, Bupati Morowali, Drs. Taslim didampingi oleh Sekdakab Morowali, H. Moh. Jafar Hamid, SH, MM, dan Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan, Andi Irman, S,STP,