Pemkab Morowali Raih Opini WTP Tiga Kali Berturut-Turut Dari BPK RI Perwakilan Sulteng

  Monday 24 May 2021   helman kaimu     3374

1

Morowalikab.go.id, Palu, Bupati Morowali Drs. Taslim bersama Ketua DPRD Kabupaten Morowali, Kuswandi, menerima dokumen Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2020 di Aula Kantor BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah, Senin (24/5/21).

Dari hasil LKPD Tahun 2020, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali kembali mendapatkan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk ketiga kalinya secara berturut-turut. Sebelumnya Tahun 2018 dan 2019 Pemkab Morowali juga memperoleh predikat WTP dari BPK dengan empat kriteria penilaian yakni Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP), Efektivitas Sistem Pengendalian Interen, Kecukupan pengungkapan dan Kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan.

Kepala BPK RI Perwakilan Sulteng, Slamet Riyadi mengatakan bahwa pencapaian opini WTP menunjukan komitmen pemerintah daerah bersama jajarannya dalam menyusun laporan keuangan sangat efektif sehingga menghasilkan penilaian opini WTP.

''Pemeriksaan laporan keuangan merupakan bagian dari tugas konstitusional BPK yang merupakan pelaksana mandat berdasarkan UU No 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara dan UU No 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara. Dalam melaksanakan tugas tersebut, BPK RI perwakilan Sulteng perlu bersinergi dengan pihak-pihak yang berwenang,'' tandasnya.

Sementara itu, Bupati Morowali, Taslim mengungkapkan bahwa predikat WTP merupakan penghargaan yang sangat luar biasa dari BPK. Perolehan opini WTP kini diraih untuk ketiga kalinya diera kepemimpinan saya bersama Wakil Bupati, Dr. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd. ini harus ditingkatkan sehingga capaian WTP dapat diraih secara berkelanjutan. Olehnya, dengan capaian prestasi ini saya sangat mengapresiasi serta mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder dan masyarakat Kabupaten Morowali yang turut berpartisipasi mendukung pemerintah daerah dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik sehingga dapat terwujud predikat WTP Tahun 2020.

Selain itu, Taslim juga mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada BPK RI yang telah memberikan kepercayaan kepada Pemkab Morowali dengan memberikan predikat Opini WTP atas hasil audit LKPD Tahun 2020.

 

Berita Terkait

sekda-morowali-yusman-mahbub-pimpin-upacara-pelepasan-jenazah-plt-kadis-perkimtan-yusfatan-djanat

Sekda Morowali Yusman Mahbub Pimpin Upacara Pelepasan Jenazah Plt Kadis Perkimtan, Yusfatan Djanat

Morowalikab.go.id – Bungku – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Morowali, Yusman Mahbub, memimpin upacara pelepasan jenazah Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Perkimtan) Kabupaten Morowali,

bupati-taslim-membuka-resmi-pesparawi-ke-vii-tingkat-kabupaten-morowali

Bupati Taslim Membuka Resmi Pesparawi Ke VII Tingkat Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Morowali Drs.H.Taslim membuka secara resmi kegiatan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Ke VII Tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2023, Senin (4/09/2023) Malam.   Kegiatan berlangsung di GOR Abdul Rabie Fon

2020-bumdes-dapat-kucuran-dana-200-juta-dari-apbd

2020, BUMDes dapat Kucuran Dana 200 Juta dari APBD

PPID / morowalikab.go.id / Bungku. Salah satu janji politik Taslim - H. Najamudin (Tahajud) pada pilkada 2019, adalah memberikan bantuan dana 200 Juta tiap desa. Janji politik ini diimplementasikan melalui visi, misi, program dan kegiatan yang menjad

staf-ahli-bidang-kesra-dan-sdm-wakili-pj-bupati-morowali-pada-halal-bi-halal-di-kodim-1311-morowali

Staf Ahli Bidang Kesra dan SDM Wakili PJ Bupati Morowali pada Halal Bi Halal di Kodim 1311 Morowali

Morowalikab.go.id - Bungku - Kodim 1311 Morowali menggelar acara Halal Bi Halal di Aula Serba Guna Makodim 1311/Morowali dengan mengangkat tema " Tingkatkan Ketakwaan, Pererat Silaturahmi, Perkuat Persatuan dan Kesatuan ". Pj Bupati Morowali Ir.H.A.

bupati-morowali-respon-tuntutan-aliansi-tepe-asa-moroso

Bupati Taslim Respon Penolakan IUP Tuntutan Aliansi Tepe Asa Moroso

Morowalikab.go.id, Bungku, Bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Morowali, Bupati, Drs. H. Taslim, menerima dan menyambut baik masyarakatnya yang datang menyampaikan keresahannya terkait adanya Izin Usaha Pertambangan (IUP) di Wilayah Kecamat