Pemkab Morowali Raih Opini WTP Tiga Kali Berturut-Turut Dari BPK RI Perwakilan Sulteng

  Monday 24 May 2021   helman kaimu     3380

1

Morowalikab.go.id, Palu, Bupati Morowali Drs. Taslim bersama Ketua DPRD Kabupaten Morowali, Kuswandi, menerima dokumen Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2020 di Aula Kantor BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah, Senin (24/5/21).

Dari hasil LKPD Tahun 2020, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali kembali mendapatkan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk ketiga kalinya secara berturut-turut. Sebelumnya Tahun 2018 dan 2019 Pemkab Morowali juga memperoleh predikat WTP dari BPK dengan empat kriteria penilaian yakni Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP), Efektivitas Sistem Pengendalian Interen, Kecukupan pengungkapan dan Kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan.

Kepala BPK RI Perwakilan Sulteng, Slamet Riyadi mengatakan bahwa pencapaian opini WTP menunjukan komitmen pemerintah daerah bersama jajarannya dalam menyusun laporan keuangan sangat efektif sehingga menghasilkan penilaian opini WTP.

''Pemeriksaan laporan keuangan merupakan bagian dari tugas konstitusional BPK yang merupakan pelaksana mandat berdasarkan UU No 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara dan UU No 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara. Dalam melaksanakan tugas tersebut, BPK RI perwakilan Sulteng perlu bersinergi dengan pihak-pihak yang berwenang,'' tandasnya.

Sementara itu, Bupati Morowali, Taslim mengungkapkan bahwa predikat WTP merupakan penghargaan yang sangat luar biasa dari BPK. Perolehan opini WTP kini diraih untuk ketiga kalinya diera kepemimpinan saya bersama Wakil Bupati, Dr. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd. ini harus ditingkatkan sehingga capaian WTP dapat diraih secara berkelanjutan. Olehnya, dengan capaian prestasi ini saya sangat mengapresiasi serta mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder dan masyarakat Kabupaten Morowali yang turut berpartisipasi mendukung pemerintah daerah dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik sehingga dapat terwujud predikat WTP Tahun 2020.

Selain itu, Taslim juga mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada BPK RI yang telah memberikan kepercayaan kepada Pemkab Morowali dengan memberikan predikat Opini WTP atas hasil audit LKPD Tahun 2020.

 

Berita Terkait

dukung-reformasi-birokrasi-puskesmas-fonuasingko-perkuat-sistem-kerja-dan-inovasi-layanan-masyarakat

Dukung Reformasi Birokrasi, Puskesmas Fonuasingko Perkuat Sistem Kerja dan Inovasi Layanan Masyarakat

Morowalikab.go.id – Bungku – Dalam rangka evaluasi 100 hari program kerja Bupati Morowali Iksan Baharuddin Abdul Rauf dan Wakil Bupati Iriane Ilyas, salah satu fokus utama yang diangkat adalah reformasi birokrasi melalui peningkatan pel

khutbah-idul-fitri-wabup-morowali-sampaikan-tiga-pesan-ramadhan

Khutbah Idul Fitri 1442 H, Wabup Morowali Sampaikan Tiga Pesan Ramadhan

Morowalikab.go.id-Bungku- Wakil Bupati Morowali Dr.H.Najamudin, S.Ag. S.Pd, M.Pd, Keluarga beserta Unsur Forum Komunikasi Pimpinan (Forkompimda) dan Masyarakat, melaksanakan Salat Idul Fitri di Halaman Lapangan Sangiang Kinambuka Marsaoleh, Bungku Te

sekda-morowali-ikuti-vidcon-kegiatan-praktik-baik-aksi-nasional-pencegahan-korupsi

Lewat Virtual, Sekda Morowali Ikuti kegiatan praktik baik aksi Nasional pencegahan korupsi

Morowalikab.go.id-Bungku- Sekretaris Daerah Kabupaten Morowali mengikuti kegiatan praktik baik aksi nasional pencegahan korupsi secara virtual yang digelar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta, bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati, Rabu (

pimpin-upacara-17-bulan-berjalan-sekda-morowali-motivasi-asn-dan-phl

Pimpin Upacara 17 Bulan Berjalan, Sekda Morowali Motivasi ASN dan PHL

Morowalikab.go.id, Bungku, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menggelar upacara 17 bulan berjalan di Pelataran Kantor Bupati. Upacara yang dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda), Drs. Yusman Mahbub, M.Si, di ikuti Pejabat Eselon II, III, IV, Pejabat

wujudkan-pelayanan-kepegawaian-berbasis-elektronik-kaban-bkpsdm-morowali-alwan-h-abubakar-sosialisasikan-proper-inovasi-smart-kgb

Wujudkan Pelayanan Kepegawaian Berbasis Elektronik, Kepala BKPSDM Morowali, Alwan H. Abubakar Sosialisasikan Proper Inovasi Smart KGB

Morowalikab.go.id, Bungku, Untuk meningkatkan kinerja pelayanan kepegawaian yang optimal berbasis elektronik, Kepala Badan Kepegawaian, Peningkatan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Morowali, Alwan H. Abubakar, SP Sosialisasikan Proyek Peruba