Dinas Perdagangan dan Perindustrian Morowali Gelar Pasar Murah di Kecamatan Menui Kepulauan

  Thursday 16 March 2023   helman kaimu     1554

WhatsApp Image 2023-03-15 at 14-17-32 (1)

Morowalikab.go.id, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Bidang Kemetrologian dan Perlindungan Konsumen pada Dinas Perdagangan dan Perindustrian baru-baru ini menggelar pasar murah di Kecamatan Menui Kepulauan Tahun 2023. Kegiatan yang berlangsung di Kelurahan Ulunambo bertujuan untuk mengantisipasi ketersediaan pangan menjelang bulan suci Ramadhan 1444 H/2023 M, serta menekan inflasi khususnya bagi masyarakat kurang mampu.

Kepala Bidang Kemetrologian dan Perlindungan Konsumen, Sadeli Karim, ST., M.M, mengatakan, kegiatan pasar murah dimaksutkan untuk menekan inflasi bagi masyarakat kurang mampu serta mengantisipasi ketersediaan pangan memasuki Bulan Suci Ramadhan, sehingga diharapkan pelaksanaan pasar murah dalam bentuk subsidi tentunya bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat di Kecamatan Menui Kepulauan

WhatsApp Image 2023-03-15 at 14-17-30

Diketahui, kegiatan tersebut diperuntukan bagi seluruh masyarakat desa dan kelurahan kurang mampu berupa 1.000 paket sembako, dimana per paketnya  terdiri dari 5 kg beras, 2 liter minyak goreng, 2 kg gula pasir, 1 bungkus teh, dan 1 bungkus kopi dengan harga terjangkau yakni 90 ribu rupiah/paket.

Hadir dalam pelaksanaan pasar murah diantaranya, Kadis Perdagangan dan Perindustrian, Zaenal, SE., M.M, beserta jajarannya, Camat Menui Kepulauan, Jawir, SE., M.M, dan Kepala Desa se-Kecamatan Menui Kepulauan.

Berita Terkait

pj-bupati-yusman-mahbub-resmi-kukuhkan-masa-perpanjangan-keanggotaan-bpd-se-kabupaten-morowali

Pj Bupati Yusman Mahbub, Resmi Kukuhkan Masa Perpanjangan Keanggotaan BPD se-Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id - Bungku- Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si., secara resmi mengukuhkan masa perpanjangan Ketua dan Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kabupaten Morowali. Acara pengukuhan ini dilaksanakan di Alun-Alu

pembukaan-musrenbang-witaponda-taslim-dukungan-masyarakat-sukseskan-pembangunan

Pembukaan Musrenbang Witaponda, Taslim: Dukungan Masyarakat Sukseskan Pembangunan

Laantula Jaya - morowalikab.go.id - Bupati Morowali, Drs. Taslim, menyampaikan proyeksi pembangunan kedepan bukan hanya fokus di infrastruktur seperti jalan dan jembatan, tapi juga pada pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) serta menurunkan angka kem

pemkab-morowali-raih-penghargaan-universal-health-coverage-award-2026

Pemkab Morowali Raih Penghargaan Universal Health Coverage Award 2026

Morowalikab.go.id- Jakarta — Pemerintah Kabupaten Morowali kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional dengan meraih Penganugerahan Universal Health Coverage (UHC) Award Tahun 2026. Penghargaan tersebut diserahkan pada acara na

bupati-iksan-baharuddin-dorong-optimalisasi-zakat-melalui-baznas-untuk-kesejahteraan-umat

BUPATI IKSAN BAHARUDDIN DORONG OPTIMALISASI ZAKAT MELALUI BAZNAS UNTUK KESEJAHTERAAN UMAT

Morowalikab.go.id – Bungku - Pemerintah Kabupaten Morowali menggelar kegiatan Sosialisasi Instruksi Bupati Morowali Nomor 23 Tahun 2025 tentang Optimalisasi Pengumpulan Zakat, Infaq, dan Sedekah (ZIS) melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNA

paripurna-dprd-ke-14-bupati-morowali-sampaikan-jawaban-pandangan-umum-fraksi-terhadap-raperda-persetujuan-bangunan-gedung

Paripurna DPRD ke-14, Wabup Morowali Sampaikan Jawaban Bupati Atas Pandangan Umum Fraksi Terhadap Ranperda Persetujuan Bangunan Gedung.

Morowalikab.go.id, Bungku, Wakil Bupati Morowali, Dr. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd bersama sejumlah Pejabat eselon II dan III menghadiri rapat paripurna ke-14 masa persidangan I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali di Ruang