Gelar Reuni Akbar Alumni SMA 1 Bungku, Ketua Panitia, Yusman Mahbub, Sampaikan Hal Ini

  Saturday 29 January 2022   helman kaimu     2899

2

Morowalikab.go.id, Bungku, Kurang lebih enam ribu orang Alumni Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Bungku Kabupaten Morowali Provinsi Sulawesi Tengah menggelar Reuni Akbar, Sabtu (29/01/22).

Reuni yang dipusatkan di Gedung SMA Negeri 1 Bungku diikuti 35 angkatan yakni mulai dari angkatan 1986 hingga 2021.

Dengan mengusung Tema ‘’Temu Kangen dan Silaturahim Alumni SMA Negeri 1 Bungku Angkatan 1986-2021’’ Reuni tersebut dihadiri oleh Bupati Morowali, Drs. Taslim, Wakil Bupati Morowali, DR. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat dan para pensiunan guru SMA Negeri 1 Bungku.

9

Kegiatan yang penuh keakraban antar sesama alumni juga  diawali dengan acara jalan santai dengan mengambil star dari Pelataran Gedung SMA Negeri 1 Bungku, hingga mengelilingi Enam Kelurahan se Kecamatan Bungku Tengah.

Ditemui disela kegiatan, Ketua Panitia Reuni Akbar Alumni SMA 1 Bungku, Drs. Yusman Mahbub, M.Si, mengatakan bahwa tujuan penyelenggaraan Reuni Akbar ini untuk memperkuat jalinan silaturahim antar sesama alumni. Selain itu, Reuni ini juga adalah momentum silaturahim untuk mempertemukan kembali seluruh alumni SMA 1 Bungku yang sekian lama terpisah dari seluruh angkatan mulai dari angkatan 1986 hingga 2021.

‘’Reuni Akbar ini adalah salah satu upaya mempertemukan seluruh alumni SMA 1 Bungku untuk saling memberikan dorongan atau semangat dalam rangka pengembangan SDM alumni. Tidak hanya itu, pertemuan seluruh alumni juga dimaksudkan untuk saling memberikan motivasi kepada semua anak-anak alumni agar  dapat bangkit, sukses dan maju,’’ ujar Yusman dengan nada semangat.

Tlebih lanjut, Yusman juga mengungkapkan bahwa reuni ini adalah momen yang sangat penting dimana dalam pelaksanaannya ada sejumlah kegiatan yang harus dilakukan dalam memberikan kontribusi nyata terhadap perkembangan kemajuan pembangunan SMA 1 Bungku.

‘’Kontribusi nyata Alumni SMA 1 Bungku salah satunya adalah peletakan batu pertama pembangunan Masjid megah dan representatif yang diberi nama ‘’Nur Ahmad’’. Meskipun berada dilingkungan SMA 1 Bungku, Masjid tersebut bisa digunakan bagi masyarakat umum,’’ jelas Yusman.

Diketahui bahwa acara yang penuh keakraban sesama alumni melaksanakan sejumlah kegiatan diantaranya, jalan santai, ceramah ilmiah dari Tokoh-tokoh alumni SMA 1 Bungku yang bisa menjadi stimulus atau rangsangan untuk kita harus bangkit dan menunjukan pada seluruh masyarakat bahwa alumni SMA 1 Bungku mampu bangkit dan bisa memberikan kontribusi terhadap pembangunan daerah, bangsa dan negara dan terakhir pembentukan wadah Ikatan Alumni SMA 1 Bungku.

Berita Terkait

pemkab-morowali-jamu-pemkab-tojo-una-una-makan-siang-bersama

Pemkab Morowali Jamu Pemkab Tojo Una-Una Makan Siang Bersama

Morowalikab.go.id -Bungku- Suasana keakraban dan penuh kehangatan dalam jamuan makan siang bersama Pemkab Morowali dan Pemkab Tojo Una-Una yang bertempat di Resto Ba’a, Desa Ipi Kecamatan Bungku Tengah, Jumat (03/01/2025). Kunjungan ini dala

wabup-iriane-ilyas-lepas-satpol-pp-damkar-dan-satlinmas-morowali-ke-apel-hut-tiga-institusi-penting

Wabup Iriane Ilyas Lepas Satpol PP, Damkar dan Satlinmas Morowali ke Apel HUT Tiga Institusi Penting

Morowalikab.go.id-Bungku – Atas nama Bupati Morowali, Wakil Bupati Morowali, Iriane Ilyas, memimpin apel kesiapsiagaan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Pemadam Kebakaran ke-106, Satuan Polisi Pamong Praja ke-75, dan Satuan Perlindun

sukseskan-pemilu-2024-kpu-morowali-gelar-rakor-bakohumas-bersama-stakeholders

Sukseskan Pemilu 2024, KPU Morowali Gelar Rakor Bakohumas Bersama Stakeholders

Morowalikab.go.id - Bungku - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Morowali menyelenggarakan Rapat Koordinasi Badan Koordinasi Hubungan Masyarakat (Bakohumas) Bersama Stakeholders dalam Pemilihan Umum 2024, di Aula KPU Morowali, Selasa (21/03/2023)

dprd-morowali-setujui-3-tiga-buah-raperda-untuk-menjadi-perda

DPRD Morowali Setujui 3 (Tiga) Buah Raperda Untuk Menjadi Perda

  Morowali, IKP Morowali, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali menggelar Rapat Paripurna ke-17 masa persidangan III Tahun sidang 2019-2020 Rapat paripurna dengan agenda persetujuan 3 (Tiga) buah Rancangan Peraturan Daera

bagian-ortal-setkab-morowali-dan-universitas-brawijaya-gelar-giat-pendampingan-penyusunan-anjab-abk-peta-jabatan-dan-evaluasi-jabatan

Bagian Ortal Setkab Morowali dan Universitas Brawijaya Gelar Giat Pendampingan Penyusunan Anjab, ABK, Peta Jabatan, dan Evaluasi Jabatan

Morowalikab.go.id – Bungku - Bagian Organisasi dan Tata Laksana (Ortal) Sekretariat Kabupaten Morowali bekerja sama dengan Universitas Brawijaya menyelenggarakan kegiatan pendampingan dalam rangka penyusunan Analisis Jabatan (Anjab), Analisi