Pemkab Morowali Terima Aliansi Masyarakat Geresa Laroue-Bersatu

  Tuesday 27 February 2024   Maisarah     740

Morowalikab.go.id -Bungku- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali terima massa aksi unjuk rasa dari Aliansi Masyarakat Geresa Laroue-Bersatu (Gelar-Bersatu) yang berlangsung di depan Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Morowali, Desa Matansala, Kecamatan Bungku Tengah, Selasa (27/02/2024).

WhatsApp Image 2024-07-01 at 23-13-18_7a290497

Adapun yang menerima massa aksi tersebut, Penjabat Bupati Morowali diwakili Sekretaris Kesbangpol Moh.Faisal, S.Sos, Sekretaris DPMPTSP Harman Nunu, Kepala Bidang Penata dan Peningkatan Lingkungan Hidup Hamlin dan Kasat Pol PP H.Syahrul Amin, SE.

WhatsApp Image 2024-07-01 at 23-13-18_fcf5860c

Massa aksi menyampaikan 4 tuntutan yakni, Masyarakat menolak segala Aktivitas tambang diwilayah administrasi Desa Geresa dan Desa Laroue, Gubernur Sulteng dan Bupati Morowali bersama Kadis DPM-PTSP, Kadis ESDM Provinsi Tolak dan Cabut 6 WIUP di Desa Geresa dan Laroue Tanpa Syarat, Tolak dan cabut izin pembuatan jetty di Desa Laroue Dusun Koburu Tanpa Syarat, Stop Ekspansi lahan industri di Kecamatan Bungku Timur.

Dalam kesempatan itu, Pemerintah Kabupaten Morowali melakukan dialog bersama perwakilan massa aksi mengenai tuntutan-tuntutan dari Aliansi Masyarakat Geresa Laroue-Bersatu untuk segera disampaikan kepada Pj Bupati Morowali.

Adapun untuk hasil dan kesimpulan dalam dialog bersama antara Pemkab Morowali dan massa aksi Aliansi Masyarakat Geresa Laroue-Bersatu, yaitu: 

1. Terkait dengan Spanduk atau Baliho Selamat Datang Perusahaan akan ditindaklanjuti langsung oleh Satpol-PP dan diturunkan. 

2. PJ Bupati Morowali akan menerima aspirasi masyarakat dan dijadwalkan besok, Namun masyarakat tetap menunggu di Alun-alun Rujab Bupati Morowali sehingga jika jadwal dan urusan selesai malam ini PJ Bupati Morowali akan bertemu langsung dengan Perwakilan Masyarakat.

Kegiatan dialog bersama telah selesai dalam keadaan aman dan kondusif. Namun masyarakat tetap tinggal di Alun-alun Rujab Bupati Morowali menunggu PJ Bupati Morowali.

Berita Terkait

bupati-morowali-iksan-dan-wabup-morowali-iriane-iliyas-sambut-ramadhan-dengan-bagikan-ribuan-sembako-ke-masyarakat

Bupati Morowali Iksan dan Wabup Morowali Iriane Iliyas Sambut Ramadhan dengan Bagikan Ribuan Sembako ke Masyarakat.

Morowalikab.go.id – Bungku – Bupati Morowali, Iksan Baharuddin Abdul Rauf, bersama Wakil Bupati Iriane Iliyas, memulai rangkaian Safari Ramadhan dengan kegiatan berbagi sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. Program ini diawali dar

peringati-hari-kesaktian-pancasila-pemkab-morowali-ikuti-upacara-via-virtual

Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Pemkab Morowali Ikuti Upacara Via Virtual

Morowalikab.go.id, Bungku, Untuk memperingati Hari Kesaktian  Pancasila, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali mengikuti Upacara di Ruang Pola Kantor Bupati Morowali, Kamis (01/10/20) pagi Upacara yang dipimpin Presiden Republik Indonesia, J

komitmen-siapkan-tenaga-skill-pemkab-toraja-utara-audiensi-bersama-pemkab-morowali

Komitmen Siapkan Tenaga Skill, Pemkab Toraja Utara Audiensi bersama Pemkab Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku- Investasi khususnya di sektor industri menjadi salah satu pilar penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional. Morowali yang dikenal maju pada sektor industri terus berupaya meningkatkan nilai investasi, baik dari P

catatan-mengenang-perjalanan-sang-guru-tua

MENUJU HAUL SANG GURU TUA KE-51: Catatan Mengenang Perjalanan Sang Guru

PPID - Morowalikab.go.id - BUNGKU - Al-Habib Idrus bin Salim Al-Jufri atau lebih dikenal dengan Sayyid Idrus bin Salim Al-Jufri atau Guru Tua (lahir di Tarim,Hadramaut, Yaman, 15 Maret 1892 – meninggal di Palu, Sulawesi Tengah, 22 Desember 1969 p

bakal-beroperasi-di-sambalagi-pt-ati-gelar-konsultasi-publik

Bakal Beroperasi di Sambalagi, PT ATI Gelar Konsultasi Publik

Morowalikab.go.id - Bungku Pesisir - PT. Anugrah Tambang Industri (ATI) melaksanakan Konsultasi Publik di Balai Pertemuan Desa Lafeu, Kecamatan Bungku Pesisir, Sabtu (07/01/2022). Konsultasi Publik digelar dalam rangka persiapan rencana operasi kaw