Sunday 20 October 2024
Octaviana Latong
735
Morowalikab.go.id – Bungku – Audisi Duta Jambore Ajang Kreativitas Generasi Berencana (Genre) tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2024 resmi digelar di Aula Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Morowali pada Minggu malam (20/10). Acara ini secara resmi dibuka oleh Pj Bupati Morowali, yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Morowali, sekaligus Ayah Genre, Drs. H. Abdul Wahid Hasan, M.Pd.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DKPPKB) Kabupaten Morowali sebagai upaya untuk mengembangkan potensi kreativitas remaja serta meningkatkan pemahaman mereka terkait program Genre.
Dalam laporannya, Kepala Dinas Kesehatan P2KB, Ashar Ma'ruf, menyampaikan bahwa audisi ini diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai sekolah dan komunitas remaja di Morowali. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R), serta mencapai target Proyek Nasional (PRO PN) bagi kelompok PIK-R di Kabupaten Morowali.
Sementara itu, dalam sambutan tertulisnya, Pj Bupati Morowali, Abdul Wahid, mengungkapkan harapannya agar generasi muda dapat lebih peduli dan aktif berpartisipasi mendukung program-program pemerintah, terutama yang berkaitan dengan remaja.
"Saya berharap pemerintah dan sektor swasta di Morowali dapat memberikan dukungan penuh dalam menurunkan angka pernikahan anak dan pencegahan stunting, yang dimulai dari para remaja," ujar Abdul Wahid.
Ia juga menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kerja sama antara perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Tengah dengan Dinas Kesehatan P2KB Kabupaten Morowali dalam pembinaan remaja di Sulawesi Tengah, khususnya di Morowali. Kerja sama ini diharapkan memberikan dampak positif bagi pembangunan keluarga di Kabupaten Morowali.
Acara tersebut juga dihadiri oleh Plt Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali, Ny. Fawakihah Yusman Mahbub; Staf Ahli Bidang Kesra sekaligus Plh Kadis DPMD P3A Morowali, Abd Malik Hafid; Perwakilan Kementerian Agama Kabupaten Morowali, Muhtadi; Plt Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Morowali, Ny. Marhani Abdul Wahid Hasan; para peserta Duta Genre, serta tamu undangan lainnya.
Acara dilanjutkan dengan penyematan selempang kepada peserta audisi Duta genre, oleh Pj Sekda Morowali.
Kegiatan yang mengusung Tema " Sinergi penuh aksi wujudkan zero stunting untuk Morowali ", ini dilaksanakan selama 4 (empat) hari, mulai Tanggal 20 hingga 23 Oktober Tahun 2024.