Sekda Abdul Wahid Hasan Hadiri Pelantikan PD-IPIM Morowali Masa Bakti 2024-2029

  Sunday 17 November 2024   Octaviana Latong     305

WhatsApp Image 2024-11-18 at 15-45-10

Morowalikab.go.id - Bungku – Penjabat (PJ) Bupati Morowali, diwakili oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Morowali, Drs. Abdul Wahid Hasan, M.Pd., menghadiri pelantikan dan pengukuhan Pimpinan Daerah Ittihad Persaudaraan Imam Masjid (PD-IPIM) Kabupaten Morowali untuk masa bakti 2024-2029. Acara tersebut berlangsung dengan khidmat di Rumah Jabatan Bupati Morowali, Senin (18/11/2024).

Dengan mengusung tema “Imam Sejahtera, Masjid Makmur, Islam Kuat, Morowali Maju”, acara ini dipimpin langsung oleh Ketua PD-IPIM Provinsi Sulawesi Tengah, Drs. Abdul Haris H. Lagala, yang melantik dan mengukuhkan Ketua serta pengurus baru PD-IPIM Kabupaten Morowali.

WhatsApp Image 2024-11-18 at 15-45-09

Dalam sambutannya, Abdul Wahid Hasan menyampaikan apresiasi atas perhatian pemerintah daerah terhadap kesejahteraan imam, khatib, dan pengurus masjid di Morowali. Ia mengungkapkan kebijakan peningkatan honorarium imam masjid dari Rp1.200.000 menjadi Rp2.200.000 per bulan sejak Agustus 2024.

“Ini adalah bentuk komitmen pemerintah daerah untuk mendukung kesejahteraan para pemimpin agama yang menjadi teladan masyarakat. Dengan kesejahteraan yang meningkat, kami berharap mereka dapat terus berkontribusi dalam membimbing umat,” ujar Abdul Wahid.

Selain membahas program kesejahteraan, Sekda juga menekankan pentingnya peran organisasi keagamaan dalam mempererat persaudaraan antar umat beragama. Ia mengajak PD-IPIM untuk menjaga netralitas menjelang pemilihan kepala daerah demi terciptanya suasana damai. “Kita semua memiliki tanggung jawab untuk menjaga persatuan dan menghadirkan pemilu yang damai serta penuh rasa kebersamaan,” pesannya.

WhatsApp Image 2024-11-18 at 15-45-10 (1)

Di akhir sambutannya, Sekda menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung kelancaran acara. Ia mengungkapkan harapan besar agar pelantikan ini membawa berkah bagi seluruh masyarakat Morowali. “Semoga Allah SWT memberikan kekuatan dan keberkahan dalam setiap langkah kita,” tutupnya.

Acara pelantikan ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Morowali, Dra. Hj. Marwiah, M.Si., Ketua MUI Kabupaten Morowali, H. Mauludin, S.Ag., M.Fil.I., Kabag Kesra Setdakab Morowali, pejabat teras lingkup Pemkab Morowali, tokoh agama, Ketua PD-IPIM Morowali terpilih Armin, S.Pd.I., beserta jajaran pengurus, dan sejumlah tamu undangan lainnya.

WhatsApp Image 2024-11-18 at 15-45-11

Berita Terkait

pemkab-morowali-gelar-sosialisasi-stunting-tingkat-kecamatan

Gerakan Cegah Stunting - Pemkab Gelar Sosialasi Perbub Stunting Tingkat Kecamatan se-Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku- Setelah dilakukannya, Sosialisasi Perbup Stunting di Aula Kantor Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan KB, pada Senin (22/06/20), Pemerintah Kabupaten Morowali kembali mengadakan sosialisasi Perbup tentang Pencegahan dan

morowali-bersinar-di-kompetisi-agama-raih-juara-3-umum-stqh-xxvii-sulteng

Morowali Bersinar di Kompetisi Agama, Raih Juara 3 Umum STQH XXVII Sulteng

Morowalikab.go.id-Bungku- Kabupaten Morowali berhasil menorehkan prestasi gemilang di dunia kompetisi agama dengan meraih Juara 3 Umum pada Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) XXVII Sulteng, Sabtu (13/05/23) Malam. Prestasi tersebut menegask

bupati-morowali-buka-pelatihan-kepemimpinan-perempuan-di-hotel-amanah-syariah-ipi

Bupati Morowali Buka Pelatihan Kepemimpinan Perempuan, di Hotel Amanah Syariah IPI

Morowalikab.go.id-Bungku- Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Desa, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak kabupaten Morowali menggelar pelatihan kepemimpinan perempuan, di Aula Hotel Amanah Syariah Desa Ipi, Kamis ( 19/05/22).  Kegiatan ya

pj-bupati-morowali-hadiri-sosialisasi-pemilihan-bupati-dan-wakil-bupati-morowali-tahun-2024

Pj Bupati Morowali, Hadiri Sosialisasi Pengawasan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Morowali Tahun 2024

  Morowalikab.go.id -Bungku- Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si, didampingi Pelaksana Tugas (Plt) Ketua TP PKK Morowali, Ny. Fawakihah Yusman Mahbub, menghadiri acara sosialisasi Pengawasan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupa

ketua-dan-wakil-ketua-dekranasda-kab-morowali-hadiri-puncak-hut-dekranas-2024

Ketua dan Wakil Ketua Dekranasda Kab. Morowali, Hadiri Puncak HUT Dekranas 2024.

Morowalikab.go.id-Bungku- Ketua Dewan Kerajinan Daerah Kabupaten Morowali (Dekranasda), Ny. Hj Septi Arifania Rachmansyah, didampingi Wakil Ketua Dekranasda,  Ny. Dr.Hj. St Asmaul Husna Syah,  SE., MM., M.Si, dan Ketua Harian Dekranasda,&