Sholat Id 1445 H di Masjid Islamic Center, PJ Bupati Morowali Rachmansyah Ismail Mendorong Semangat Perubahan

  Tuesday 02 July 2024   helman kaimu     603

WhatsApp Image 2024-04-10 at 10-58-15

Morowalikab.go.id – Bungku - Pada pagi yang penuh berkah, Rabu (10/04/224), umat Islam di Morowali bersatu dalam melaksanakan Sholat id di Masjid Islamic Center. Ribuan jamaah memadati masjid megah yang merupakan kebanggaan masyarakat Kota Bungku untuk merayakan Idul Fitri 1445 H/2024 M.

Dalam kesempatan tersebut, Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Ir. H. A. Rachmansyah Ismail, M.Agr., MP menegaskan pentingnya ibadah puasa sebagai bekal semangat dan spirit perubahan. Dirinya mengajak umat Islam di Kabupaten Morowali untuk merenungkan makna kebersamaan, keikhlasan, dan ketabahan yang diperoleh selama bulan Ramadan.

WhatsApp Image 2024-04-10 at 10-59-47

"Dengan berakhirnya bulan suci ini, marilah kita jadikan ibadah puasa sebagai bekal semangat untuk membangun Morowali yang lebih baik. Untuk itu, Puasa Ramadhan ini adalah momentum untuk membangun bangsa, menjaga sikap dan tindakan serta meningkatkan kinerja Sesuai dengan semangat kerja dalam mengemban tugas yakni ‘’Gerak Cepat Kerja Ikhlas’’, untuk Morowali yang lebih maju dan berkembang’’,  ujar Bupati Rachmansyah dalam sambutannya.

Tidak hanya itu, Rahmansyah Ismail juga menekankan perlunya semangat perubahan dalam membangun daerah menuju ke arah yang lebih maksimal. Olehnya, dengan semangat baru yang diperoleh dari ibadah puasa dan Sholat Id, diharapkan masyarakat Morowali dapat bersatu padu dalam mewujudkan perubahan positif demi kesejahteraan bersama, serta memiliki tekad dan semangat yang tinggi untuk terus berupaya menciptakan perubahan yang positif.

Usai melaksanakan Sholat Id, jamaah berbondong-bondong menuju rumah-rumah saudara dan tetangga untuk bersilaturahmi dan saling mengucapkan "Selamat Idul Fitri". Semangat kebersamaan dan persaudaraan terasa begitu kental di antara mereka, menggambarkan semangat Idul Fitri yang sesungguhnya.

Turut serta sholat Id di Masjid tersebut diantaranya, Sekda Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si, Ketua MUI Kabupaten Morowali, H. Mauludin, M.Fil.I, Forkopimda Morowali dan sejumlah Pejabata Eselon II dan III lingkup Pemkab Morowali.

 

Berita Terkait

bappelitbangda-morowali-gerar-forum-perangkat-daerah-tahun-2023

Bappelitbangda Morowali Gelar Forum Perangkat Daerah Tahun 2023

Fonuasingko - Morowalikab.go.id - Badan Perencanaan  Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Kabupaten Morowali menggelar Forum Perangkat Daerah (FPD), di Aula Kantor Bappelitbangda Morowali, Senin, (13/03/23). Hadir dalam kegiatan

bupati-h-taslim-sambut-jamaah-haji-morowali-trip-ke-2-di-masjid-hidayatullah-pebatae

Bupati H. Taslim Sambut, Jamaah Haji Morowali Trip Ke 2 di Masjid Hidayatullah Pebatae

  Morowalikab.go.id-Bumi Raya- Bertempat di Masjid Hidayatullah Desa Pebatae, Kecamatan Bumi Raya, Kab. Morowali, telah berlangsung penjemputan jamaah haji Kab.Morowali Trip Kedua. Diketahui penjemputan jamaah tersebut, bertolak dari asrama h

buka-sosialisasi-transformasi-posyandu-dan-pelatihan-pmt-yusman-mahbub-kader-pkk-berperan-strategis-dalam-upaya-penanganan-stunting

Buka Sosialisasi Transformasi Posyandu dan Pelatihan PMT, Yusman Mahbub: Kader PKK Berperan Strategis Dalam Upaya Penanganan Stunting

Morowalikab.go.id, Bungku - Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), Drs. Yusman Mahbub.,M.Si.,secara resmi membuka kegiatan Sosialisasi Transformasi Posyandu dan pelatihan Pembuatan Makanan Tambahan (PMT) dalam rangka Men

penjabat-bupati-morowali-yusman-mahbub-kunjungi-bungku-selatan-untuk-membuka-kegiatan-sambut-hut-ri-ke-79

Penjabat Bupati Morowali, Yusman Mahbub, Kunjungi Bungku Selatan untuk Membuka Kegiatan Sambut HUT RI Ke-79

Morowalikab.go.id-Bungku- Penjabat Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si., didampingi Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kab. Morowali, Ny Fawakihah Yusman Mahbub, melakukan kunjungan kerja ke wilaya

hadiri-sosialisasi-desa-tangguh-bencana-bupati-morowali-apresiasi

Hadiri Sosialisasi Desa Tangguh Bencana, Bupati Morowali Apresiasi

Morowalikab.go.id –Bungku- Bupati Morowali hadir dalam Kegiatan Sosialisasi Desa Tangguh Bencana (Destana) tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Morowali di GOR Fonuasingko, Desa Bente Keca