Haul Guru Tua ke 51, Bupati Taslim Ajak Masyarakat Maknai Manajemen Organisasi Alkhairaat

  Sunday 23 June 2019   helman kaimu     1770

PPID morowalikab.go.id Wosu - Bertempat di Masjid Nurul Iman, Desa Wosu Kecamatan Bungku Barat, Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah,  Sabtu (22/6/19) pagi , ribuan umat muslim Kabupaten Morowali menyemut didalam maupun di halaman Masjid untuk memperingati Haul Guru Tua ke 51. Kegiatan sakral bagi Abnaulkhairaat di hadiri sejumlah Tokoh Pengurus Besar (PB) Alkhairaat Pusat Palu diantaranya, Habib Ali Muhammad Aljufri, Habib Idrus Alhabsyi, Habib Hasan Alhabsyi dan Habib Abdurrahman Aljufri.

Selain dihadiri PB Alkhairat Pusat Palu,  hadir pula Ketua Komisariat Daerah (Komda) Alkhaeraat Kabupaten Morowali Drs. H. Anwar Hafid, M.Si, Bupati Morowali Drs. Taslim, Wakil Bupati Morowali Utara Asrar Abdul Samad, Forkopimda Kabupaten Morowali, Sekdakab Morowali H. Moh. Jafar Hamid, SH.,M.M, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Honorer pada Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Morowali.

Mengawali sambutannya, Komda Alkhaeraat Morowali, H. Anwar Hafid, mengucapkankan rasa terima kasihnya kepada seluruh unsur terkait dalam mensukseskan Haul Guru Tua ke 51. ‘’Terima Kasih kepada seluruh warga abnaulkhairaat dan masyarakat Morowali yang hari ini turut serta melaksanakan haul guru tua ke 51, demikian juga kepada seluruh pihak yang bekerja keras sehingga pelaksanaan kegiatan ini bisa berjalan dengan baik,’’ Ucapnya.

Ia melanjutkan, memperingati seorang Waliyullah adalah sesuatu hal yang sangat luar biasa jika Allah menghendaki kita untuk menghadiri acara tersebut. ‘’Sebagai Komda Alkhaeraat mengajak seluruh pihak dalam menghadiri acara Haul Guru Tua baik di Kabupaten Morowali, Kota Palu ataupun Daerah lainnya agar selalu niatkan hajat bagi kemajuan alkhaeraat. Sosok Guru Tua adalah seorang waliyullah atau kekasih Allah yang harus kita teladani. Olehnya, mari kita selalu menjaga warisannya yakni Madrasah-madrasah Alkhaeraat yang tersebar dimana-mana terutama di Kabupaten Morowali. Menjaga warisan guru tua tidak akan menjadi seseorang bangkrut akan tetapi akan mendapat keberkahan yang luar biasa’’ Ujar mantan Bupati dua periode tersebut.

Ditempat yang sama, Bupati Drs. Taslim, mengatakan bahwa setelah mendengarkan manaqib atau biografi Guru Tua Habib Indrus Bin Salim Aljufri yang dibacakan oleh Habib Abdurrahman Aljufri tentunya bisa dilihat bagaimana besarnya peran Guru Tua dalam mengembangkan perguruan Alkhairaat di Sulawesi Tengah khususnya di Morowali. ‘’Ini tidak bisa dipungkiri dalam memberikan manfaat bagi kita semua. Untuk itu, saya sebagai abnaulkhairaat yang diberikan amanah oleh masyarakat Morowali menjadi seorang Bupati berkomitmen membesarkan yayasan atau perguruan Alkhaeraat di Daerah ini,’’ Tuturnya.

Taslim menambahkan, kiprah Guru Tua dalam membangun dunia pendidikan Alkhairaat di Sulteng tidak diragukan lagi, sehingga setiap pelaksanaan haulnya harus kita ambil maknanya. ‘’Mari kita maknai manajemen seorang guru tua dalam mengelola suatu organisasi Alkhairaat sehingga bisa besar seperti saat ini, begitu juga kiranya bagaimana kita mengelola sistem pemerintahan di Kabupaten Morowali sehingga menjadi daerah yang lebih maju, ’’ Ujar Mantan Anggota DPRD Kabupaten Morowali tersebut. Kominfo/HK

Berita Terkait

bupati-iksan-dan-dprd-teken-nota-kesepakatan-ranwal-rpjmd-morowali-2025-2029

Bupati Iksan dan DPRD Teken Nota Kesepakatan Ranwal RPJMD Morowali 2025-2029

Morowalikab.go.id, Bungku - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Morowali melakukan penandatanganan nota kesepakatan bersama tentang Rancangan awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJM

muskab-iv-dwp-morowali-ketua-dwp-fawakihah-yusman-tegaskan-komitmen-dukung-transformasi-menuju-indonesia-2045

Muskab IV DWP Morowali : Ketua DWP Fawakihah Yusman Tegaskan Komitmen Dukung Transformasi Menuju Indonesia 2045

Morowalikab.go.id -Bungku- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Morowali menggelar Musyawarah Kabupaten IV Tahun 2025 di Gedung Serbaguna Ahmad Hadie, Kelurahan Matano, Kecamatan Bungku Tengah, Rabu (23/07). Mengusung tema “Penguatan Fon

panggung-apresiasi-pemuda-morowali-obati-rindu-pelaku-seni

PANGGUNG APRESIASI PEMUDA MOROWALI OBATI RINDU PELAKU SENI

  Morowalikab.go.id-Bungku- Rindu para pelaku seni untuk pentas, sedikit terobati. Pasalnya, Pemuda Morowali yang didukung oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Morowali menggelar Panggung Apresiasi Seni. Dengan Bertemakan Mateantina "

pemkab-morowali-gelar-halal-bi-halal-di-desa-mbokita-bupati-lantik-pj-kades-matarape

Pemkab Morowali Gelar Halal Bi Halal di Desa Mbokita, Bupati Lantik Pj Kades Matarape

Morowalikab.go.id, Menkep, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Provinsi Sulawesi Tengah menggelar kegiatan Halal Bi Halal Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah/2022 Masehi di Desa Mbokita Kecamatan Menui Kepulauan pada Jumat (6/5/22) pagi. Pelaks

bappeda-morowali-seminarkan-laporan-penyusunan-asb-dan-hspk

BAPPEDA MOROWALI SEMINARKAN LAPORAN PENYUSUNAN ASB DAN HSPK

Bungku: - morowalikab.go.id - Kabupaten Morowali sebagai daerah otonom yang memiliki sejumlah agenda pembangunan, tentu sangat mengharapkan adanya aplikasi ASB dan HSPK yang tidak hanya digunakan sesaat, melainkan dapat diterapkan secara sustainable