Fakultas Hukum Untad Gelar Sosialisasi Penerimaan Maba Prodi Magister Ilmu Hukum Tahun Akademik 2022/2023 di Morowali

  Friday 25 March 2022   Winda Bestari     2265

 

WhatsApp Image 2022-03-25 at 13-31-25

Morowalikab.go.id - Bungku - Fakultas Hukum Universitas Tadulako menggelar Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru Program Studi Magister Ilmu Hukum Tahun Akademik 2022/2023 kepada Aparatur Sipil Negara dengan kualifikasi pendidikan S1 untuk jenjang S2, di Kabupaten Morowali, Jumat (25/03/2022). Sosialisasi berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati dan dihadiri oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Ir. Rizal Badudin, Kaprodi Magister Hukum Untad, Dr. Suardi, SH., MH., dan Tim sosialisasi Program Studi yang terdiri dari unsur dosen dan tenaga kependidikan Fakultas Hukum Untad.

Asisten I, Rizal Badudin mengucapkan selamat datang kepada seluruh tim dan menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah mendukung penuh program sosialisasi tersebut dalam rangka mendorong peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia Kab. Morowali melalui pendidikan lanjutan.

WhatsApp Image 2022-03-25 at 13-31-10

"Pendidikan adalah hal yang prioritas. Atas nama Pemda, kami menerima dan mendukung program ini berjalan", ucapnya.

Rizal menyebut, Pemkab Morowali memiliki visi besar di bidang pendidikan. Ia berharap, Sulawesi Tengah khususnya Kab. Morowali memiliki SDM yang berdaya saing dan mampu mendongkrak Indeks Pendidikan Indonesia. 

"Morowali sangat consern dan mendukung segala upaya baik yang berkaitan dengan pendidikan. Morowali tidak akan maju tanpa hadirnya masyarakat berilmu, Morowali dengan Sumber Daya Alam yang melimpah, tidak akan lepas dengan SDM yang akan mengelolanya", urai dia.

"Semoga dengan gencarnya sosialisasi mengenai pendidikan lanjutan, ketertinggalan Indonesia di bidang pendidikan dapat dikejar dan disejajarkan dengan negara-negara lain, termasuk Sulteng pada khususnya dapat tampil di kancah dunia sebagai daerah yang memiliki insan cendekia dan paripurna", tandasnya.

WhatsApp Image 2022-03-25 at 13-31-35

Pendidikan merupakan hal yang penting dalam menunjang karier sebagai ASN. Kaprodi Magister Hukum Untad, Suardi membeberkan, berdasarkan Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Nomor 04 Tahun 2013 tentang Pemberian Tugas Belajar dan lzin Belajar, membawa angin segar bagi ASN seluruh Indonesia karena diberi peluang untuk mudah melanjutkan jenjang pendidikan S2. 

"Izin belajar dan tugas belajar ini yang sering menjadi persoalan besar. Dengan adanya izin belajar dari Surat Edaran tersebut, ASN diberikan jarak tempuh 60km dari tempat tugas, dan perkuliahan dilaksanakan di luar jam kerja serta tidak mengganggu tugas kedinasan", terang Suardi.

"Melalui surat edaran tersebut tidak lagi mempersoalkan izin belajar dan tugas belajar. Karena ada perkembangan teknologi yang memungkinkan kita tetap bisa kuliah jarak jauh dan masih banyak lagi metodologi perkuliahan lainnya yang bisa dimanfaatkan", pungkasnya.

WhatsApp Image 2022-03-25 at 13-31-35 (1)

Saat ini Prodi Magister Ilmu Hukum, Program Pascasarjana Untad terakreditasi B dan memiliki tiga konsentrasi, yaitu Konsentrasi Hukum Bisnis, Konsentrasi Hukum Kepidanaan dan Konsentrasi Hukum Pemerintahan. 

Untuk diketahui, penerimaan Maba Prodi S2 Ilmu Hukum Untad akan dibuka di Morowali, apabila memenuhi syarat jumlah peserta minimal 15 orang, maka akan dibuka kelas khusus. Keistimewaan kelas khusus, mahasiswa tidak perlu berangkat ke Palu karena akan menerima perkuliahan dengan metode zooming. Adapun pertemuan tatap muka dilakukan sebanyak tiga kali dalam satu semester, dimana dosen pengajar akan bertandang ke Morowali. Demikian pula mahasiswa yang bersangkutan juga tiga kali mengikuti tatap muka di Untad dalam satu semester. Jadwal perkuliahan dilaksanakan pada Jumat sore, Sabtu dan Minggu.

Berita Terkait

peringatan-hani-2021-wapres-resmi-canangkan-program-indonesia-bersinar

Peringati HANI 2021, Wapres Resmi Canangkan Program Indonesia Bersinar

morowalikab.go.id - Bungku - Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia menggelar peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2021 di Balai Besar Rehabilitasi BNN Lido, Kabupaten Bogor, Senin (28/06). Peringatan HANI 2021, diikuti ol

bupati-morowali-resmi-tutup-festival-budaya-morowali

Bupati Morowali Resmi Tutup Festival Budaya Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Morowali Drs.Taslim resmi menutup Festival Budaya Morowali Tahun 2022, bertajuk "Malam Apresiasi Budaya" di Lapangan Desa Kolono Kec Bungku Timur, Minggu Malam ( 11/12).   Dalam sambutannya Bupati Taslim menyam

majukan-kebudayaan-bupati-morowali-resmi-membuka-festival-budaya-morowali

Majukan Kebudayaan, Bupati Morowali Resmi Membuka Festival Budaya Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku, Dalam rangka memeriahkan hari jadi kabupaten Morowali yang ke-22, Tahun 2021, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Bidang Budaya pada Dinas Pendidikan Daerah, menggelar pagelaran Festival Budaya Morowali. Festiv

smk-negeri-1-bungku-tengah-gelar-peringatan-maulid-nabi-muhammad-saw-1445-h

SMK Negeri 1 Bungku Tengah Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H

Morowalikab.go.id, Bungku - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Bungku Tengah menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah/2024 Masehi, bertempat di Aula SMKN 1 Bungku Tengah, Desa Tofuti, Kecamatan Bungku Tengah, Selasa (8/10/202

pj-bupati-a-rachmansyah-ismail-sampaikan-lkpj-kab-morowali-ta-2023

PJ Bupati A. Rachmansyah Ismail, Sampaikan LKPJ Kab. Morowali T.A 2023

Morowalikab.go.id-Bungku- Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Ir.H.A Rachmansyah Ismail,  M.Agr., MP., menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Kabupaten Morowali Tahun Anggaran (T.A) 2023 dan Pendapat akhir Bupati tentang 4 (empat