Pemkab Morowali Bersama BPJS Kesehatan Gelar Rapat Pelaksanaan Program JKN

  Friday 02 September 2022   Citra Sari     1695

Morowalikab.go.id -Bungku- Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali bersama BPJS Kesehatan menggelar Rapat mengenai Pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) serta menjalin Komunikasi dan Kerjasama, berlangsung Di Aula Kantor Bupati Morowali, Jumat (2/9/22).

 

Kegiatan dibuka oleh Bupati Morowali Drs. Taslim, Turut mendampingi Sekretaris Daerah Morowali Drs. Yusman Mahbub, M.Si., Staf Ahli Bidang Kesra Setda Morowali Abdul Malik Hafid. 

 

Turut hadir, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Luwuk, Dr. Ario Pambudi Trisno Wibowo, AAk, M.Kes., Perwakilan BPJS Kesehatan di Kabupaten Morowali, Serta Pimpinan OPD Terkait Lingkup Pemkab Morowali.

 

Kegiatan mengusung Tema " Kolaborasi Perangkat Daerah Keberlangsungan Program JKN bagi Penduduk Kabupaten Morowali melalui Universal Health Coverage dengan Keistimewaan" bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mengenai pelaksanaan program JKN - BPJS Kesehatan dan untuk menjalin Komunikasi dan Kerjasama. 

 

Melalui sambutannya Bupati Taslim menyampaikan bahwa rapat hari ini sangatlah penting untuk peningkatan pelayanan yang menjadi kebutuhan kita sehingga dalam pelaksanaanya tentu membutuhkan evaluasi setiap saat. 

 

"Pertemuan yang kita lakukan hari ini untuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat Morowali dan menyamakan persepsi sesuai data oleh BPJS dan juga OPD terkait sehingga penganggaran yang dilakukan mendapatkan penjaminan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Morowali." Ungkapnya 

 

Usai sambu, Acara dilanjutkan dengan pemaparan oleh Kepala BPJS Wilayah Luwuk. Akhir rapat ini menghasilkan beberapa rekomendasi dalam pelaksanaan program JKN Tahun 2022. 

Berita Terkait

pasca-idul-fitri-1446-h-bupati-morowali-pimpin-apel-perdana-tegaskan-komitmen-pelayanan-dan-evaluasi-kinerja

Pasca Idul Fitri 1446 H, Bupati Morowali Pimpin Apel Perdana: Tegaskan Komitmen Pelayanan dan Evaluasi Kinerja

Morowalikab.go.id – Bungku- Pasca libur Hari Raya Idulfitri 1446 H / 2025 M, Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, memimpin apel bersama jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali di Halaman Kantor Bupati, Kompleks Perkantoran Fonuas

musrenbang-bungku-selatan-dihelat-berikut-prioritas-pembangunan-rkpd-morowali-di-tahun-2024

Musrenbang Bungku Selatan Dihelat, Berikut Prioritas Pembangunan RKPD Morowali di Tahun 2024

Morowalikab.go.id - Bungku Selatan - Wakil Bupati Morowali, Dr. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd., membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun Perencanaan 2024 Tingkat Kecamatan Bungku Selata

festival-budaya-morowali-binaan-pt-vale-indonesia-tbk-resmi-dimulai

Festival Budaya Morowali, Binaan PT Vale Indonesia Tbk Resmi diMulai

Morowalikab.go.id-Bungku- Dalam rangka mempertahankan serta melestarikan seni dan budaya Kabupaten Morowali, PT Vale Indonesia Tbk bersama 13 Desa Binaan wilayah lingkar tambang Kecamatan Bungku Timur dan Bahodopi menggelar Festival Budaya, Sabtu (19

pj-sekda-abdul-wahid-hasan-resmi-buka-pertemuan-diseminasi-audit-kasus-stunting-kabupaten-morowali-tahun-2024

Pj Sekda Abdul Wahid Hasan, Resmi Buka Pertemuan Diseminasi Audit Kasus Stunting Kabupaten Morowali Tahun 2024

  Morowalikab.go.id – Bungku – Penjabat (Pj) Bupati Morowali yang diwakili oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Morowali, Drs. H. Abdul Wahid Hasan, M.Pd., membuka secara resmi Pertemuan Diseminasi Audit Kasus Stunting

wakil-bupati-iriane-iliyas-hadiri-lepas-sambut-komandan-kodim-1311morowali

Wakil Bupati Iriane Iliyas Hadiri Lepas Sambut Komandan Kodim 1311/Morowali

Morowalikab.go.id -Bungku- Wakil Bupati Morowali, Iriane Iliyas, SE menghadiri acara lepas sambut Komandan Kodim (Dandim) 1311/Morowali dari Letkol Inf Alzaki,SE.,MM.,M.B.A.,M.M.A.S ke Letkol Inf Abraham S.Panjaitan, M.SS yang dilaksanakan Makodim 13