Digelar di Morowali, Bupati Taslim Hadiri Pembukaan Kejuaraan Balap Motor Piala Kapolda Sulteng

  Friday 14 July 2023   Ketut Suta     713

WhatsApp Image 2023-07-14 at 8-18-59 PM Morowalikab.go.id, Bungku - Bupati Morowali, Drs. Taslim menghadiri pembukaan kejuaraan balap motor piala Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tengah (Sulteng) yang berlangsung di Alun-alun Rumah jabatan (Rujab) Bupati Morowali, Desa Matansala, Kecamatan Bungku Tengah, Jumat (14/7/2023).

Kegiatan event tersebut dibuka oleh Kapolda Sulteng diwakili Auditor Madya Itwasda Polda Sulteng, Kombes Pol. Boy Samola, S.I.K., M.H.,dihadiri Unsur Forkopimda Kabupaten Morowali, para peserta balap motor, dan tamu undangan lainnya.

WhatsApp Image 2023-07-14 at 8-18-57 PM (1) Laporan panitia pelaksana, Anas Bahrudin mengatakan, kegiatan balap motor itu akan berlangsung selama tiga hari, dimulai 14-16 Juli 2023. Dengan mempertandingkan beberapa kelas jenis lomba, serta memperebutkan hadiah utama tiga unit motor untuk juara umum dari masing-masing kelas terbuka.

"Peserta mengikuti kegiatan ini dari beberapa daerah seperti Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, hingga Gorontalo. Maka dari itu kami ucapkan terima kasih karena ikut ambil bagian dari event yang dilaksanakan di Kabupaten Morowali" ujar Anas Bahrudin.

WhatsApp Image 2023-07-14 at 8-18-57 PM Sementara mewakili Kapolda Sulteng, Kombes Pol Boy Samola mengatakan, even balap motor kejuaraan Kapolda Sulteng ini digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Bhayangkara.

Selain itu, kegiatan otomotif balap motor ini memiliki tujuan untuk menjalin silaturahmi dengan seluruh masyarakat, maupun menjalin silaturahmi dengan seluruh peserta di bidang olahraga seperti pada hari ini.

"Kemudian tentunya melalui event ini akan melahirkan bibit-bibit para pembalap yang tangguh, sehingga diharapkan bisa mengikuti event di tingkat Nasional bahkan Internasional," ujarnya.

"Kami mewakili Kapolda Sulteng juga mengucapkan terima kasih setinggi-tingginya kepada Pemerintah Kabupaten Morowali yang telah mensupport kegiatan ini sehingga dapat terselenggara dengan lancar," tambahnya.

WhatsApp Image 2023-07-14 at 8-18-58 PM (1) Sementara itu, Bupati Morowali mengucapkan selamat datang kepada penyelenggara kegiatan dan seluruh para peserta yang mengikuti balap motor piala Kapolda Sulteng yang diselenggarakan di Bumi Tepe Asa Moroso.

Pada kesempatan itu, Orang Nomor Satu di Bumi Tepe Asa Moroso tersebut juga menambahkan hadiah tambahan pada event balap motor Piala Kapolda Sulteng, yakni tiga unit sepeda motor. Sehingga total menjadi enam unit motor diperebutkan para peserta.

Adapun bergulirnya balap motor Kapolda Sulteng tersebut ditandai dengan pengangkatan bendera start oleh perwakilan Kapolda Sulteng bersama Bupati Morowali.

Berita Terkait

wakili-ketua-tim-penilai-lomba-desa-tkt-kabupaten-morowali-camat-menkep-gelar-penilaian-di-desa-tafagapi

Wakili Ketua Tim Penilai Lomba Desa Tkt Kabupaten Morowali, Camat Menkep Gelar Penilaian di Desa Tafagapi

Morowalikab.go.id, Menkep, Camat Menui Kepulauan, Jawir, SE., M.M, wakili Ketua Tim Penilai Lomba Desa Tingkat Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah menggelar penilaian lomba di Desa Tafagapi, Kecamatan Menui Kepulauan, Senin (5/6/23) pagi.

peringati-hari-bakti-pu-ke-76-di-morowali-bupati-sampaikan-sambutan-menteri-pupr

Peringati Hari Bakti PU Ke-76 di Morowali, Bupati Sampaikan Sambutan Menteri PUPR RI

Morowalikab.go.id, Bungku, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia (PUPR RI) menggelar upacara Peringatan Hari Bakti PU ke-76 Tahun 2021 di Pelataran Dinas PUPR, Jumat (03/12/21).

khutbah-idul-fitri-wabup-morowali-sampaikan-tiga-pesan-ramadhan

Khutbah Idul Fitri 1442 H, Wabup Morowali Sampaikan Tiga Pesan Ramadhan

Morowalikab.go.id-Bungku- Wakil Bupati Morowali Dr.H.Najamudin, S.Ag. S.Pd, M.Pd, Keluarga beserta Unsur Forum Komunikasi Pimpinan (Forkompimda) dan Masyarakat, melaksanakan Salat Idul Fitri di Halaman Lapangan Sangiang Kinambuka Marsaoleh, Bungku Te

kesbangpol-morowali-sosialisasi-pemilu-dan-pilkada-serentak-tahun-2024-bagi-kaum-gender

Kesbangpol Morowali, Sosialisasi Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024 Bagi Kaum Gender

Morowalikab.go.id-Bungku- Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menyelenggarakan Sosialisasi Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024 Bagi Kaum Gender, bertajuk" Partisipasi Perempuan wujudkan De

peringati-hari-mangrove-internasional-pemkab-morowali-bekerjasama-yayasan-imip-peduli-dan-untad-tanam-16667-mangrove

Peringati Hari Mangrove Internasional, Pemkab Morowali Bekerjasama Yayasan IMIP Peduli dan UNTAD Tanam 16.667 Mangrove

  Morowalikab.go.id, Bungku, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali bekerjasama Yayasan IMIP Peduli dan  Pusat Kajian Pengembangan Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Universitas Tadulako (UNTAD) melakukan aksi penanaman 16.667 pohom