Bupati Iksan Tinjau Penggalian Drainase di Desa Labota

  Sunday 29 June 2025   Octaviana Latong     113

iksan-tinjaujpg

Morowalikab.go.id-Bahodopi- Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, meninjau langsung proses penggalian drainase di Desa Labota, Kecamatan Bahodopi, Minggu (29/6). Meskipun bertepatan dengan hari libur, Iksan turun langsung ke lapangan untuk memastikan percepatan pekerjaan.

"Jadi hari ini kita sengaja turun walaupun di tanggal merah. Setelah dua minggu terakhir kita melakukan penertiban, sore ini kita tinjau dan langsung eksekusi pembangunan drainasenya," ujar Iksan. Untuk mendukung proses penggalian, pemerintah daerah menurunkan dua unit ekskavator dan empat unit dump truck. Iksan menargetkan proyek ini dapat diselesaikan dalam waktu yang lebih cepat dari biasanya.

"Langkah-langkah kita harus berlanjut sampai tuntas. Di Desa Labota ini, drainase yang dibangun memiliki panjang kurang lebih 10 kilometer, dari Desa Padabaho hingga perbatasan Desa Fatufia. Maka itu harus kita selesaikan secepatnya," jelasnya.

Iksan menekankan bahwa percepatan pembangunan drainase ini dilakukan untuk menata ruang dan jalan agar lebih baik. Ia juga mengantisipasi lonjakan jumlah penduduk di Bahodopi, agar tidak menimbulkan kemacetan di kemudian hari.

"Percepatan ini penting agar tata lingkungan dan infrastrukturnya tertata rapi. Jadi meskipun penduduk bertambah, kawasan ini tetap nyaman dan teratur," tambahnya. Lebih lanjut, Iksan menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur tidak hanya terfokus di Desa Labota. Ia menyatakan bahwa desa-desa lain di Kecamatan Bahodopi juga menjadi prioritas dalam pembangunan.

"Selesai ini kita akan pindah ke di Desa Fatufia kemudian Desa Bahodopi, Desa Bahomakmur dan beberapa desa yang ada di indusitri. Ini pasti akan kita bereskan semuanya. Pembangunan Morowali baru bisa dikatakan berhasil jika permasalahan di Kecamatan Bahodopi bisa kita selesaikan," pungkasnya.

Berita Terkait

25-tahun-kabupaten-morowali-pj-bupati-morowali-drsyusman-mahbubmsi-bersama-wujudkan-morowali-yang-lebih-maju

25 Tahun Kabupaten Morowali, Pj Bupati Morowali Drs.Yusman Mahbub,M.,Si : Bersama Wujudkan Morowali yang Lebih Maju

Morowalikab.go.id-Bungku- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Morowali yang ke-25, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menyelenggarakan upacara bendera di Alun-Alun Rumah Jabatan Bupati Morowali, Desa Matansala. Peraya

dprd-morowali-gelar-rapat-paripurna-agenda-penyampaian-laporan-kunjungan-kerja-anggota-dewan

DPRD Morowali Gelar Rapat Paripurna, Agenda Penyampaian Laporan Kunjungan Kerja Anggota Dewan

Morowalikab.go.id-Bungku- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali gelar rapat paripurna penyampaian laporan kunjungan kerja dan penyampaian ranperda inisiatif DPRD masa persidangan I Tahun 2021. Paripurna dipimpin langsung oleh Ket

wabup-morowali-iriane-iliyas-buka-resmi-lomba-bertutur-dan-lomba-puisi-tingkat-kabupaten-tahun-2025

Wabup Morowali, Iriane Iliyas Buka Resmi Lomba Bertutur dan Lomba Puisi Tingkat Kabupaten Tahun 2025

Morowalikab.go.id–Bungku- Wakil Bupati Morowali, Iriane Iliyas, secara resmi membuka kegiatan Lomba Bertutur bagi Siswa/Siswi Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan Lomba Puisi bagi Siswa/Siswi SLTP Tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2

dprd-morowali-gelar-rapat-paripurna-setujui-rapbd-ta-2023

DPRD Morowali Gelar Rapat Paripurna, Setujui RAPBD TA 2023

Morowalikab.go.id - Bungku - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali menggelar Rapat Paripurna ke - 12 dan ke - 13 Masa Persidangan I, tahun sidang 2022-2023 di Gedung Serbaguna Achmad Hadie, Kelurahan Matano, Selasa (08/11/2022).

asn-pemkab-morowali-abd-asis-padengngeng-ssos-berpulang-ke-rahmatullah

ASN Pemkab Morowali, Abd Asis Padengngeng S.Sos Berpulang ke Rahmatullah

  Morowalikab.go.id - Bungku- Innalillahi wainnailaihi Raji'un Telah berpulang ke Rahmatullah, Abd Asis Padengngeng, S.Sos pada hari Minggu, 15 Desember 2024, di Kediaman Rumah duka Desa Bahomohoni, Kec. Bungku Tengah Kab. Morowali.  P