SANG VISIONER PEDULI KARANG TARUNA

  Friday 11 May 2018   helman kaimu     2251

Morowalikab.go.id: Masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Morowali tinggal menghitung hari, namun perhatian terhadap masyarakatnya tidak menyurutkan hatinya, hal ini terlihat disela acara perpisahan purna bakti, sang visioner berkesempatan menyerahkan satu set  bantuan alat music Electone bagi karang taruna Desa Limbo Makmur, Kecamatan Bumi Raya,  Rabu (9/5/18).

Dalam sambutannya Bupati Morowali Drs. H. Anwar Hafid, M.Si, mengharapkan anggota karang taruna  Desa Limbo Makmur dapat memanfaatkan alat music ini dengan sebaik-baiknya. Karena dengan alat ini bisa mendatangkan pendapatan yang lebih baik, sehingga bisa melengkapi alatnya lebih sempurna sesuai keinginan bersama.

Penyerahan yang berlangsung di gedung serba guna Desa Limbo Makmur disaksikan Wakil Bupati Morowali Drs. SU. Marunduh, M.Hum, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali Irwan Arya, S.Sos, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Morowali, Ny. Sri Nirwanti Bahasoan, Wakil Ketua PKK Ny. Caroline Atta Marunduh, Camat Bumi Raya Abd. Malik Hafid, S.Hi.,M.Si, Sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah.

Seusai penyerahan bantuan alat music secara simbolis Ketua dan anggota karang taruna Desa Limbo makmur melakukan foto bersama dengan Bupati dan wakil Bupati Morowali beserta Ketua dan Wakil Ketua  Tim Penggerak PKK Kabupaten Morowali. (Kominfo/HK).

Berita Terkait

sosialisasi-fgd-tahun-2018-bupati-harapkan-kesempurnaan-data

SOSIALISASI FGD TAHUN 2018, BUPATI HARAPKAN KESEMPURNAAN DATA

Berdasarkan amanat Undang-Undang No. 16. Tahun 1997 tentang statistik, BPS menyediakan kebutuhan data statistik pemerintah, swasta, dan masyarakat. Dengan dasar tersebut Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Morowali bekerja sama Dinas Komunikasi dan

tertibkan-penyaluran-bbm-wakil-bupati-morowali-cabut-rekomendasi

TERTIBKAN PENYALURAN BBM, WAKIL BUPATI MOROWALI, CABUT REKOMENDASI.

Morowalikab.go.id - Semrawutnya penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) di wilayah Kabupaten Morowali akhir-akhir ini, membuat Pemerintah Daerah mengambil sikap yang tegas. Hal ini terlihat pada pelaksanaan rapat bersama yang dipimpin Wakil Bupati Morowa

plh-bupati-yusman-mahbub-sambut-kepulangan-kafilah-mtq-kabupaten-morowali

Plh Bupati Yusman Mahbub Sambut Kepulangan Kafilah MTQ Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id -Bungku- Plh Bupati Morowali, Drs.Yusman Mahbub, M.Si menyambut kepulangan Kafilah Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Kabupaten Morowali usai mengikuti MTQ ke-30 Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah yang digelar di Kota Palu, Minggu (28/07

sekda-abdul-wahid-hasan-buka-sosialisasi-pengadaan-barang-jasa-pemerintah-lingkup-kabupaten-morowali

Sekda Abdul Wahid Hasan Buka Sosialisasi Pengadaan Barang Jasa Pemerintah Lingkup Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id -Bungku- Sekretaris Daerah (Sekda) Morowali, Drs.H.Abdul Wahid Hasan, M.Pd hadiri dan buka sosialisasi pengadaan barang/jasa pemerintah lingkup Kabupaten Morowali, Rabu (15/01/2025). Sosialisasi inI bertujuan untuk meningkatkan

sinergitas-tiga-pilar-bangun-daerah-polres-morowali-gelar-jumpa-pers

Sinergitas Tiga Pilar Bangun Daerah, Polres Morowali Gelar Jumpa Pers

BUNGKU, morowalikab.go.id, Polres Morowali bersama Pemda Morowali dan Insan Pers menggelar pertemuan tiga pilar di Kafe Mako Polres Morowali, Kompleks Perkantoran Fonuasingko, Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah, Rabu (31/03/21). Pertemuan tersebu