SANG VISIONER PEDULI KARANG TARUNA

  Jumat 11 Mei 2018   helman kaimu     1670

Morowalikab.go.id: Masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Morowali tinggal menghitung hari, namun perhatian terhadap masyarakatnya tidak menyurutkan hatinya, hal ini terlihat disela acara perpisahan purna bakti, sang visioner berkesempatan menyerahkan satu set  bantuan alat music Electone bagi karang taruna Desa Limbo Makmur, Kecamatan Bumi Raya,  Rabu (9/5/18).

Dalam sambutannya Bupati Morowali Drs. H. Anwar Hafid, M.Si, mengharapkan anggota karang taruna  Desa Limbo Makmur dapat memanfaatkan alat music ini dengan sebaik-baiknya. Karena dengan alat ini bisa mendatangkan pendapatan yang lebih baik, sehingga bisa melengkapi alatnya lebih sempurna sesuai keinginan bersama.

Penyerahan yang berlangsung di gedung serba guna Desa Limbo Makmur disaksikan Wakil Bupati Morowali Drs. SU. Marunduh, M.Hum, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali Irwan Arya, S.Sos, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Morowali, Ny. Sri Nirwanti Bahasoan, Wakil Ketua PKK Ny. Caroline Atta Marunduh, Camat Bumi Raya Abd. Malik Hafid, S.Hi.,M.Si, Sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah.

Seusai penyerahan bantuan alat music secara simbolis Ketua dan anggota karang taruna Desa Limbo makmur melakukan foto bersama dengan Bupati dan wakil Bupati Morowali beserta Ketua dan Wakil Ketua  Tim Penggerak PKK Kabupaten Morowali. (Kominfo/HK).

Berita Terkait

35-jamaah-haji-kab-morowali-tiba-dengan-selamat-di-kampung-halaman

35 Jamaah Haji Kab. Morowali, Tiba Dengan Selamat di Kampung Halaman

Morowalikab.go.id-BumiRaya- Sebanyak 35 orang Jamaah Haji Kabupaten Morowali, akhirnya tiba dengan selamat di Kampung Halaman, Senin (08/08/22). Mewakili Bupati Morowali, sekretaris Daerah Kabupaten Morowali, Drs.Yusman Mahbub, M.Si, serta Para&nbs

launching-aplikasi-layanan-online-draiv-morowali-wakil-bupati-najamudin-sebut-inovasi-baru-di-masa-pandemik

Launching Aplikasi Layanan Online “ Draiv Morowali” Wakil Bupati Najamudin sebut Inovasi baru di Masa Pandemik.

Morowalikab.go.id- Bungku- Aplikasi transportasi online telah masuk ke Kabupaten Morowali dan Menambah perkembangan perekonomian daerah. Hal tersebut disampaikan oleh, Wakil Bupati Morowali Dr.H.Najamudin., M.Pd, saat resmi Membuka launching Draiv M

wabup-buka-dialog-kerukunan-antar-umat-beragama-dan-etnis

Wabup Najamudin Buka Dialog Kerukunan Antar Umat Beragama dan Etnis

PPID - morowalikab.go.id - Bungku. Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Morowali bekerjasama dengan PT. IMIP menggelar Dialog Kerukunan antar Umat Beragama dan Etnis, Kamis, (10/10). Acara yang dibuka lan

pemkab-morowali-safari-ramadhan-di-masjid-ar-rahman-topogaro

Pemkab Morowali Safari Ramadhan di Masjid Ar Rahman Topogaro

Morowalikab.go.id-Bungku-Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menggelar Safari Ramadhan ke 2 (dua) di seluruh Masjid Kecamatan Bungku Barat, Senin (27/03/2023) Malam.   Safari ramadhan ini bertujuan sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas ib

wakil-bupati-morowali-hadiri-pembukaaan-lomba-peringati-tahun-baru-islam-1-muharram-1442-h-di-kec-witaponda

Wakil Bupati Morowali Hadiri pembukaaan lomba Peringati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 H, Di Kec. Witaponda

Morowalikab.go.id- Bungku- Pemerintah Kecamatan Witaponda bersama Wanita Islam Alkhairaat Witaponda menggelar acara dalam rangka memeriahkan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 H di Gedung STQ Kecamatan Witaponda, Sabtu (22/08/2020). Dalam