MASJID MEGAH MULAI HADIR DIKAWASAN INDUSTRI

  Tuesday 23 January 2018   helman kaimu     2307

Morowalikab.go.id: menjawab tantangan sejumlah pihak untuk membangun tempat-tempat ibadah bagi seluruh karyawannya. PT. Indonesia Morowali Industrial Park (PT. IMIP). Mulai memperlihatkan komitmennya, hal ini dibuktikan dengan peletakan batu pertama di mulainya pembangunan Masjid IMIP 2 oleh Bupati Morowali Drs. H. Anwar Hafid, M.Si. di kawasan rusunawa PT. IMIP, Desa Lobota, Kecamatan Bahodopi, jum’at (19/1/18), dihadiri unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Ketua MUI Morowali H. Mauludin, S.Ag.,M.Fil.I dan sejumlah kepala OPD lingkup Pemda Morowali.

Ketua pantia pembangunan Masjid IMIP 2, Komjen purnawirawan Supardi Parto, mengatakan bahwa peletakan batu pertama dimulainya pembangunan masjid merupakan wujud dari komitmen PT. IMIP dalam meningkatkan keimanan dan ketakwaan bagi karyawan utamanya yang beragama muslim. Pembangunan masjid ini direncanakan selesai pada akhir tahun 2018 dan sudah bisa diresmikan penggunaannya. Kawasan ini adalah kawasan pemukiman karyawan sebanyak 6000 personil. Ini komitmen perusahaan bukan hanya kesejahteraan lahiriahnya saja akan tetapi  termasuk kesejahteraan batiniahnya yang ditanggung oleh perusahaan. tegas purnawirawan jenderal polisi tersebut.

Sementara itu, Bupati Morowali Drs. H. Anwar Hafid, M.Si, meyakini dalam waktu dekat akan kita lihat hasilnya, ini merupakan jawaban perusahaan untuk memperhatikan orang beribadah, sehingga saya merasa bangga dengan perusahaan yang bisa membangun tempat ibadah di kompleks pabrik. untuk itu harapan saya mari kita memberi dukungan oleh perusahaan teristimewa pada pelaksanaan pembangunan rumah-rumah ibadah di perusahaan. Maka, dengan demikian kedepan setiap waktu beribadah  masjid harus penuh dengan para jamaahnya, jangan hanya kelihatan megah tetapi jamaahnya sedikit, oleh sebab itu dengan banyaknya jumlah jamaah, masjid yang megah akan bertambah kemegahannya. Ujar Bupati dua periode tersebut. (Kominfo/HK/IHM).

Berita Terkait

rapat-paripurna-dprd-morowali-bupati-taslim-serahkan-rancangan-kupa-dan-kua-ppas-tahun-2020

Rapat Paripurna DPRD Morowali, Bupati Taslim Serahkan Rancangan KUPA dan KUA-PPAS Tahun 2020

Morowalikab.go.id- Bungku- Bupati Morowali Drs.Taslim menyerahkan Rancangan Kebijakan Umum Perubahan APBD (KUPA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) perubahan APBD Tahun Anggaran 2020 serta Kebijakan Umum APBD (KUA) dan prioritas APBD Tahu

pemkab-morowali-gelar-sosialisasi-stunting-tingkat-kecamatan

Gerakan Cegah Stunting - Pemkab Gelar Sosialasi Perbub Stunting Tingkat Kecamatan se-Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku- Setelah dilakukannya, Sosialisasi Perbup Stunting di Aula Kantor Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan KB, pada Senin (22/06/20), Pemerintah Kabupaten Morowali kembali mengadakan sosialisasi Perbup tentang Pencegahan dan

bupati-morowali-hadiri-panen-benih-padi-unggul-di-desa-puntari-makmur

Bupati Morowali Hadiri Panen Benih Padi Unggul Hasil Penangkaran Binaan BUMDes Puntari Makmur

Morowalikab.go.id, Wita Ponda - Bupati Morowali, Drs. Taslim menghadiri kegiatan Panen Benih Padi Unggul hasil penangkaran kelompok tani binaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Sejahtera Desa Puntari Makmur. Bertempat di belakang Kantor Desa Puntari

bupati-morowali-resmi-buka-kegiatan-perkemahan-pemuda-prasejarah-di-desa-topogaro

Bupati Morowali Resmi buka Kegiatan Perkemahan Pemuda Prasejarah di Desa Topogaro

Morowalikab.go.id-Bungku- Dalam rangka implementasi program penguatan  desa dan pemajuan kebudayaan, Kemendikbud Dirjen Kebudayaan menggelar Kegiatan Camping Pemuda Prasejarah dengan mengusung tema “ Mengenal lebih dekat warisan budaya s

pemda-morowali-gelar-seminar-akhir-penyusunan-kajian-evaluasi-kinerja-penanggulangan-kemiskinan-daerah-tahun-2022-ini-hasil-rekomendasinya

Pemda Morowali Gelar Seminar Akhir Penyusunan Kajian Evaluasi Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Daerah Tahun 2022, Ini Hasil Rekomendasinya!

Morowalikab.go.id - Bungku - Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Kabupaten Morowali bersama Tim Ahli Akademisi  Universitas Tadulako menggelar Seminar Akhir Penyus