Usai Sholat Idul Adha, Rachmansyah Ismail Silaturahmi dengan Masyarakat Desa Emea Kecamatan Witaponda

  Tuesday 02 July 2024   helman kaimu     791

WhatsApp Image 2024-06-17 at 23-26-38

Morowalikab.go.id – Witaponda – Setelah pelaksanaan Sholat Idul Adha 1445 H/2024 yang berlangsung khidmat di Masjid Jami At Thahirin, Desa Emea, Kecamatan Witaponda, Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Ir. H.A. Rachmansyah Ismail, M.Agr., M.P, didampingi sejumlah pejabat Eselon II dan III, melanjutkan kegiatan dengan silaturahmi bersama warga setempat, untuk menciptakan suasana penuh kehangatan dan kebersamaan pada Senin (17/06/24).

Silaturahmi ini bukan hanya sekadar bertukar salam, tetapi juga menjadi kesempatan bagi Rachmansyah Ismail untuk lebih dekat dengan masyarakat dan memahami kondisi serta kebutuhan mereka. Kehadiran beliau diterima dengan antusias oleh warga yang merasa dihargai dan diperhatikan.

WhatsApp Image 2024-06-17 at 23-23-18

Disela acara silaturahmi, Rachmansyah Ismail menyampaikan harapannya agar nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian sosial yang ditunjukkan selama Idul Adha dapat terus dijaga dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Beliau juga mengajak seluruh warga untuk senantiasa berdoa demi kebaikan dan kesejahteraan bersama.

Acara silaturahmi tersebut meninggalkan kesan mendalam bagi masyarakat Desa Emea, yang merasakan kehangatan dan kebersamaan dalam perayaan hari raya yang penuh makna ini. Rachmansyah Ismail berhasil menciptakan suasana harmonis dan penuh kasih di tengah-tengah masyarakat, memperkuat ikatan persaudaraan di antara mereka.

Berita Terkait

wakil-bupati-morowali-lepas-pawai-taaruf-mtq-ke-xiii

Wakil Bupati Morowali Lepas Pawai Ta’aruf MTQ Ke XIII

Morowalikab.go.id-Bungku- Wakil Bupati Morowali Dr.H.Najamudin S.Ag., S.Pd., M.Pd melepas Pawai Taaruf Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XIII Tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2023 yang dilaksanakan di Alun-Alun Sangiang Kinambuka Marsaoleh, Sabtu

bapenda-morowali-gelar-sosialisasi-perda-nomor-17-tahun-2023

Bapenda Morowali Gelar Sosialisasi Perda Nomor 17 Tahun 2023

Morowalikab.go.id -Bungku- Pemerintah Kabupaten Morowali melalui Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah menggelar sosialisasi peraturan daerah (Perda) Nomor 17 tahun 2023 tentang pajak dan retribusi daerah, Selasa (20/02/2024). Bertempat di Aula Kant

pemkab-morowali-komitmen-atasi-masalah-listrik-berikut-hasil-kesepakatan-dengan-pihak-pln

Pemkab Morowali Komitmen Atasi Masalah Listrik, Berikut Hasil Kesepakatan dengan Pihak PLN.

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Morowali Drs. Taslim didampingi Asisten III Bidang Administrasi Umum Husban Laonu, SP, M.Si, dan Kepala Bappeda Morowali Ramli Sanudin, SE, M.Si menerima kunjungan silatuhrahmi dari Vice president PLN Pusat Fauzi, bes

bupati-lantik-penjabat-kades-di-menkep-apbdes-di-prioritaskan-untuk-dana-paud

Bupati Lantik Penjabat Kades di Menkep : APBDes, di Prioritaskan untuk Dana PAUD.

Morowalikab.go.id - BUNGKU - Bupati Morowali Drs. Taslim, resmi melantik tiga Penjabat Kepala Desa (Kades) di Wilayah Kecamatan Menui Kepulauan pada Minggu (17/3/19). Ketiga Penjabat Kades yang dilantik berdasarkan Surat Keputusan Bupati Morowali, N

bakal-beroperasi-di-sambalagi-pt-ati-gelar-konsultasi-publik

Bakal Beroperasi di Sambalagi, PT ATI Gelar Konsultasi Publik

Morowalikab.go.id - Bungku Pesisir - PT. Anugrah Tambang Industri (ATI) melaksanakan Konsultasi Publik di Balai Pertemuan Desa Lafeu, Kecamatan Bungku Pesisir, Sabtu (07/01/2022). Konsultasi Publik digelar dalam rangka persiapan rencana operasi kaw