Peduli Dhuafa, Bupati Morowali Serahkan Santunan Anak Yatim di Desa Lambelu

  Tuesday 26 April 2022   Citra Sari     2444

WhatsApp Image 2022-04-25 at 23-23-34

Morowalikab.go.id, Bumi Raya, Bupati Morowali, Drs. Taslim didampingi Ketua TP-PKK, Ny. Asnoni Taslim menyerahkan santunan Anak Yatim dan janda kurang mampu di Masjid Ridholloh, Desa Lambelu, Kecamatan Bumi Raya, pada Senin (25/04/22) Sore.

Kegiatan yang dirangkaikan buka puasa Bersama diselenggarakan oleh Pengurus Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Al Hikma Desa Lambelu.

Hadir dalam acara tersebut diantaranya, Ketua Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Morowali, H. Mauludin, S.Ag., M.Fil.I, Kabag Kesra, Abdul Malik Hafid, S.H.I, Sekcam Bumi Raya, Asrar Gawi, sejumlah Tokoh Agama, dan Tokoh masyarakat Desa Lambelu.

WhatsApp Image 2022-04-25 at 23-23-34 (1)

Bupati Morowali, Taslim, dalam sambutannya mengapresiasi Pengurus Ponpes Tahfidzul Qur’an Al-Hikma atas upayanya meringankan beban kaum dhuafa dengan menyantuni anak yatim dan janda-janda kurang mampu yang hidup dalam ketidak berdayaan baik secara ekonomi maupun secara social.

‘’Saya atas nama pemerintah daerah memberikan apresiasi kepada seluruh pengurus Ponpes Tahfidzul Qur’an Al-Hikma yang ikut berpartisipasi mengurangi beban masyarakat kaum duafa di Desa Lambelu. Ini adalah kegiatan yang sangat bermanfaat dan sangat berarti bagi keluarga yang kurang mampu , semoga dengan pemberian santunan ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya. Meski nilainya tidak seberapa namun sedikit mengurangi bebab untuk memenuhi kebutahn sehari-harinya,’’ jelas Taslim.

Diakhir sambutannya, Taslim berharap kegiatan seperti ini harus menjadi program unggulan secara berkesinambungan

‘’Saya berharap kegiatan ini tidak berhenti saat ini saja namun harus berkelanjutan. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini dapat diikuti oleh seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Morowali. Jika ini terus dilakukan, Insya Allah akan mewujudkan masyarakat Morowali Sejahtera Bersama,’’ ujarnya.

Kegiatan yang berlangsung aman dan tertib berakhir dengan penyerahan santunan oleh Bupati Morowali, dan Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali kepada sejumlah anak yatim dan janda kurang mampu.

 

 

Berita Terkait

rakor-perdana-pj-bupati-morowali

RAKOR PERDANA PJ BUPATI MOROWALI

ASN IKUTI MEKANISME ATURAN YANG BERLAKU Morowalikan.go.id: Sejak resmi dilantik sebagai Penjabat Bupati Morowali yakni pada hari Sabtu (26/5/18), Pj. Bupati Dr. Ir. Bartolomeus Tandigala, SH, .,CES, langsung memimpin Rapat Koordinasi. Rapat yang dii

pj-bupati-yusman-mahbub-tegaskan-komitmen-morowali-dalam-pengarusutamaan-gender

Pj Bupati Yusman Mahbub Tegaskan Komitmen Morowali dalam Pengarusutamaan Gender

Morowalikab.go.id – Bungku - Pemerintah Kabupaten Morowali melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PMDP3A) Kabupaten Morowali menggelar kegiatan Koordinasi dan Sinkronisasi Pengarusutamaan ge

secara-virtual-sekda-ikuti-sosialisasi-pemenuhan-vaksinasi-lansia

Secara Virtual, Sekda Ikuti Sosialisasi Pemenuhan Vaksinasi Lansia

BUNGKU, morowalikab.go.id, Didampingi Kepala Seksi Imunisasi, Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DKPP dan KB) Daerah, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Morowali, H. Moh. Jafar Hamid, SH.,M.M, mengikuti Zoom Meeting So

resmi-terbentuk-bupati-kukuhkan-pengurus-daerah-fhk2i-morowali

Resmi Terbentuk, Bupati Kukuhkan Pengurus Daerah FHK2I Morowali.

Morowalikab.go.id – BUNGKU - Bupati Drs. Taslim, resmi mengukuhkan Ketua dan Pengurus Forum Honorer Kategori Dua Indonesia (FHK2I) Kabupaten Morowali. Pengukuhan yang berlangsung di Gedung Serba Guna Ahmad Hadi Kelurahan Matano Kecamatan Bungku Ten

bupati-iksan-baharudin-abdul-rauf-safari-ramadhan-perdana-ungkap-komitmen-untuk-seluruh-masyarakat-morowali

Bupati, Iksan Baharudin Abdul Rauf Safari Ramadhan Perdana, Ungkap Komitmen untuk Seluruh Masyarakat Morowali

Morowalikab.go.id – Bungku - Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, didampingi Wakil Bupati, Iriane Iliyas memulai Safari Ramadhan perdana di Masjid Raya Baiturrahman, Islamic Center, Kelurahan Marsaoleh, Kecamatan Bungku Tengah, pada