OPD Kab. Morowali Berikan Bantuan ke Masyarakat Terdampak Banjir

  Monday 10 June 2019   Winda Bestari     2466

PPID - morowalikab.go.id - One Pute Jaya - Bencana banjir yang melanda beberapa wilayah di Kab. Morowali mengundang keprihatinan beberapa pihak dengan memberikan bantuan logistik, diantaranya sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kab. Morowali turut memberikan bantuan logistik kepada pengungsi di Desa One Pute Jaya pada Minggu, (09/06/19). OPD yang turun memberikan bantuan yaitu Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (B3D), yang diwakili oleh Nirmawati, Dinas Sosial, Jaenudin Ma'ruf, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), H. Napsahu. Hadir pula Ibu Bupati Morowali, Hj. Asnoni Taslim dan Pemimpin BNI KCP Bungku, Noldy S Mathias.

Bantuan yang diberikan berupa logistik, seperti makanan instan, air minum, kebutuhan bayi, pakaian bekas, selimut, beras, dan sembako lainnya. Bantuan sementara dipusatkan di posko bantuan di Desa One Pute Jaya. Seperti diketahui, hujan dengan intensitas lebat yang melanda Kab. Morowali beberapa waktu terakhir serta daya dukung lingkungan yang rusak, menyebabkan banjir di beberapa daerah. Menurut data dari BPBD Morowali, Warga dari  2 (dua) desa yakni Desa Dampala dan Desa Lele, telah diungsikan ke tempat penampungan sementara di Desa One Pute Jaya.

Sampai berita ini diturunkan, tercatat kurang lebih 561 KK telah berada di lokasi pengungsuan. Dengan  298 KK, 1.437 jiwa berasal dari Desa Dampala. Sedangkan dari Desa Lele adalah 263 KK, 800 jiwa. Sementara tercatat setidaknya 6 rumah rusak di Desa Dampala. (Winda Bestari / Ilham)

  •    Dibuat oleh Winda Bestari
  •   Dipublish oleh kary marunduh

Berita Terkait

bupati-iksan-tinjau-penggalian-drainase-di-desa-labota

Bupati Iksan Tinjau Penggalian Drainase di Desa Labota

Morowalikab.go.id-Bahodopi- Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, meninjau langsung proses penggalian drainase di Desa Labota, Kecamatan Bahodopi, Minggu (29/6). Meskipun bertepatan dengan hari libur, Iksan turun langsung ke lapangan untuk

bupati-morowali-sampaikan-pidato-nota-keuangan-pertanggungjawaban-apbd-ta-2020

Bupati Morowali Sampaikan Pidato Nota Keuangan Pertanggungjawaban APBD TA 2020

morowalikab.go.id - Bungku - DPRD Kabupaten Morowali menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Penyampaian Pidato Pengantar Nota Keuangan Pertanggungjawaban APBD Tahun Anggaran 2020, Selasa (15/06). Rapat paripurna ke-6 (enam) masa persidangan III t

peringati-hari-amal-bakti-ke-74-bupati-morowali-ajak-jajaran-kemenag-menjadi-agen-perubahan

Peringati Hari Amal Bakti KE-74, Bupati Morowali Ajak Jajaran Kemenag Menjadi Agen Perubahan

morowalikab.go.id – Bungku - Peringati Hari Amal Bakti (HAB) ke-74, Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Morowali menggelar upacara bendera di Halaman Kantor Kemenag setempat, Kompleks perkantoran Fonuasingko, Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah,

bumi-mateantina-menjadi-tuan-rumah-perhelatan-musabaqah-tilawatil-quran-mtq-ke-xiv-tingkat-kabupaten-morowali-tahun-2024

“Bumi Mateantina” Menjadi Tuan Rumah Perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XIV Tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2024

Morowalikab.go.id -Bungku- Bumi Mateantina, Kecamatan Bungku Timur menjadi tuan rumah perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XIV tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2024, Sabtu (12/10) Malam. Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Des

bupati-morowali-lakukan-inspeksi-mendadak-di-ruangan-bidang-ikp-diskominfo-sp-morowali-dan-bagian-umum

Bupati Morowali Lakukan Inspeksi Mendadak di Ruangan Bidang IKP Diskominfo-SP Morowali dan Bagian Umum

Morowalikab.go.id – Bungku - Bupati Morowali, Ir. H. A. Rachmansyah, M.Agr., MP, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke ruangan Studio Bidang Informasi Komunikasi Publik (IKP) Diskominfo Morowali, serta Bagian Umum, Rabu (07/02/24) pagi