OPD Kab. Morowali Berikan Bantuan ke Masyarakat Terdampak Banjir

  Monday 10 June 2019   Winda Bestari     2501

PPID - morowalikab.go.id - One Pute Jaya - Bencana banjir yang melanda beberapa wilayah di Kab. Morowali mengundang keprihatinan beberapa pihak dengan memberikan bantuan logistik, diantaranya sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kab. Morowali turut memberikan bantuan logistik kepada pengungsi di Desa One Pute Jaya pada Minggu, (09/06/19). OPD yang turun memberikan bantuan yaitu Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (B3D), yang diwakili oleh Nirmawati, Dinas Sosial, Jaenudin Ma'ruf, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), H. Napsahu. Hadir pula Ibu Bupati Morowali, Hj. Asnoni Taslim dan Pemimpin BNI KCP Bungku, Noldy S Mathias.

Bantuan yang diberikan berupa logistik, seperti makanan instan, air minum, kebutuhan bayi, pakaian bekas, selimut, beras, dan sembako lainnya. Bantuan sementara dipusatkan di posko bantuan di Desa One Pute Jaya. Seperti diketahui, hujan dengan intensitas lebat yang melanda Kab. Morowali beberapa waktu terakhir serta daya dukung lingkungan yang rusak, menyebabkan banjir di beberapa daerah. Menurut data dari BPBD Morowali, Warga dari  2 (dua) desa yakni Desa Dampala dan Desa Lele, telah diungsikan ke tempat penampungan sementara di Desa One Pute Jaya.

Sampai berita ini diturunkan, tercatat kurang lebih 561 KK telah berada di lokasi pengungsuan. Dengan  298 KK, 1.437 jiwa berasal dari Desa Dampala. Sedangkan dari Desa Lele adalah 263 KK, 800 jiwa. Sementara tercatat setidaknya 6 rumah rusak di Desa Dampala. (Winda Bestari / Ilham)

  •    Dibuat oleh Winda Bestari
  •   Dipublish oleh kary marunduh

Berita Terkait

bupati-taslim-resmi-cabut-izin-operasional-pt-alaska-dwipa-perdana

Bupati Taslim resmi Cabut Izin Operasional PT Alaska Dwipa Perdana

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Morowali Drs Taslim resmi mencabut izin operasional PT Alaska Dwipa Perdana. Hal ini dilakukan melalui pertemuan bersama Kadis DLH Elyta Gawi ST MT,  Camat Witaponda Nasron, Pemerintah Desa & BPD, serta Pi

sekda-yusman-mahbub-buka-penilaian-kinerja-aksi-konvergensi-stunting-morowali-2023

Sekda Yusman Mahbub, Buka Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Morowali 2023

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Morowali yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Drs Yusman Mahbub M.Si membuka secara resmi kegiatan Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Stunting Kabupaten Morowali Tahun 2023, di di Aula DKPP Morowali, Senin (13/03).

bupati-morowali-tekankan-pendidikan-sebagai-senjata-hadapi-revolusi-industri-4-0

Bupati Morowali Tekankan Pendidikan Sebagai Senjata Hadapi Revolusi Industri 4.0

Morowalikab.go.id – Bungku – Meningkatkan pendidikan berkualitas dalam menghadapi tantangan global, Dinas Pendidikan Kabupaten Morowali kembali menggelar Rembuk Pendidikan dan Kebudayaan Morowali 2019 di Gedung Serba Guna Kabupaten Morowali p

wakili-bupati-morowali-staf-ahli-bidang-hukum-dan-sdm-hadiri-raker-desdm-dan-dishut-prov-sulteng

Wakili Bupati Morowali, Staf Ahli Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan Hadiri Raker DESDM dan Dishut Prov Sulteng.

Morowalikab.go.id, Bungku, Mewakili Bupati Morowali, Drs. Taslim, Staf Ahli Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan, Drs. Ichwan Bachmid, hadiri Rapat Kerja (Raker) Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Serta Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi

remajakan-sawit-rakyat-bupati-morowali-tanam-perdana-sawit-psr

Remajakan Sawit Rakyat, Bupati Morowali Tanam Perdana Sawit PSR

Morowalikab.go.id, Witaponda, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Daerah menggelar kegiatan penanaman perdana kelapa sawit Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) bekerjasama dengan Koperasi Serba Usaha