OPD Kab. Morowali Berikan Bantuan ke Masyarakat Terdampak Banjir

  Monday 10 June 2019   Winda Bestari     2509

PPID - morowalikab.go.id - One Pute Jaya - Bencana banjir yang melanda beberapa wilayah di Kab. Morowali mengundang keprihatinan beberapa pihak dengan memberikan bantuan logistik, diantaranya sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kab. Morowali turut memberikan bantuan logistik kepada pengungsi di Desa One Pute Jaya pada Minggu, (09/06/19). OPD yang turun memberikan bantuan yaitu Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (B3D), yang diwakili oleh Nirmawati, Dinas Sosial, Jaenudin Ma'ruf, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), H. Napsahu. Hadir pula Ibu Bupati Morowali, Hj. Asnoni Taslim dan Pemimpin BNI KCP Bungku, Noldy S Mathias.

Bantuan yang diberikan berupa logistik, seperti makanan instan, air minum, kebutuhan bayi, pakaian bekas, selimut, beras, dan sembako lainnya. Bantuan sementara dipusatkan di posko bantuan di Desa One Pute Jaya. Seperti diketahui, hujan dengan intensitas lebat yang melanda Kab. Morowali beberapa waktu terakhir serta daya dukung lingkungan yang rusak, menyebabkan banjir di beberapa daerah. Menurut data dari BPBD Morowali, Warga dari  2 (dua) desa yakni Desa Dampala dan Desa Lele, telah diungsikan ke tempat penampungan sementara di Desa One Pute Jaya.

Sampai berita ini diturunkan, tercatat kurang lebih 561 KK telah berada di lokasi pengungsuan. Dengan  298 KK, 1.437 jiwa berasal dari Desa Dampala. Sedangkan dari Desa Lele adalah 263 KK, 800 jiwa. Sementara tercatat setidaknya 6 rumah rusak di Desa Dampala. (Winda Bestari / Ilham)

  •    Dibuat oleh Winda Bestari
  •   Dipublish oleh kary marunduh

Berita Terkait

bupati-morowali-lantik-pengurus-kmkb-morowali

Bupati Morowali Lantik Pengurus KMKB Morowali

PPID – morowalikab.go.id – Bahodopi. Minggu, (25/08/19) Bupati Morowali, Drs. Taslim melantik dan mengambil sumpah Pengurus Kerukunan Masyarakat Kecamatan Bahodopi (KMKB) Periode 2019 – 2020, dilaksanakan di Coffe Puncak Bohodopi. Pelantikan da

dibangun-di-atas-lahan-hibah-pemda-gedung-baru-kejari-morowali-diresmikan

Dibangun di Atas Lahan Hibah Pemda, Gedung Baru Kejari Morowali Diresmikan

Morowalikab.go.id, Bungku - Gedung baru Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), yang terletak di kawasan Kota Terpadu Mandiri (KTM) Bungku, Desa Bahomohoni, Kecamatan Bungku Tengah,  diresmikan hari ini, Ra

selamatkan-aset-dan-penerimaan-negara-pemkab-morowali-tandatangani-mou

Selamatkan Aset dan Penerimaan Negara, Pemkab Morowali Tandatangani MoU

Morowali, IKP, Kominfo, Didampingi Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, Faruk Jibran, SH dan Sekretaris Inspektorat Daerah, Nur Alam, S.Pd.,M.Pd, Wakil Bupati Morowali, Dr. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd bersama Kepala Kejaksaan Neg

bupati-iksan-minta-asn-morowali-serius-jalani-uji-kompetensi-tak-ada-jaminan-jabatan-tetap

Bupati Iksan Minta ASN Morowali Serius Jalani Uji Kompetensi: Tak Ada Jaminan Jabatan Tetap

Morowalikab.go.id, Bungku - Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Morowali mengadakan pelaksanaan uji kompetensi dan evaluasi kinerja pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemkab Morowali, pada Senin (28/7/2025). Membuka kegiatan, Bupati Mor

pemkab-morowali-gelar-rapat-koordinasi-pelaporan-rencana-aksi-ham-tahun-2021

Pemkab Morowali Gelar Rapat Koordinasi Pelaporan Rencana Aksi HAM Tahun 2021

Morowalikab.go.id-Bungku- Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Morowali gelar Rapat Koordinasi Pelaporan Rencana Aksi HAM di Ruang Rapat Kantor Bupati Lantai 1, Rabu (16/06). Kegiatan tersebut di buka langsung oleh Asisten I Bidang Pemerintahan