WABUP MOROWALI HADIRI PELANTIKAN ANGGOTA PWI KABUPATEN MOROWALI MASA BAKTI 2021-2024

  Monday 17 January 2022   Citra Sari     1525

1

morowalikab.go.id -Bungku- Sebanyak 12 orang anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Morowali masa bakti 2021-2022 resmi dilantik dan diambil sumpahnya oleh Ketua PWI Provinsi Sulawesi Tengah, Mahmud Mattangara S.H.,M.H., di Hotel Amanah syari’ah, Desa IPI, Kecamatan Bungku Tengah, Senin (17/01/22). 

Pengukuhan yang berlangsung dengan penerapan protokol kesehatan turut dihadiri, Wakil Bupati Morowali, DR. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd, Unsur Forkopimda Morowali, sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah lingkup Pemkab Morowali dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Ketua PWI Sulteng, Mahmud Mattangara  berharap bahwa berdirinya PWI Kabupaten Morowali mampu memberikan edukasi kepada masyarakat khususnya dalam hal penyajian data informasi yang cerdas. 

“Mengingat peran wartawan sangat berpengaruh besar terhadap perkembangan suatu daerah dalam membangun bangsa melalui pemberitaan, diharapakan eksistensi PWI harus diupayakan sebagai perekat dan pemersatu Insan pers dan masyarakat sehingga mendapatkan berita yang Berkualitas. Tidak hanya itu, eksistensinya bisa menjadi perhatian pemerintah untuk mendukung kegiatan PWI Kabupaten Morowali,’’ terang Ketua PWI Sulteng.

Sementara itu, Wakil Bupati (Wabup) Morowali, H. Najamudin mengucapkan selamat kepada pengurus PWI Kabupaten Morowali yang baru dilantik, semoga apa yang menjadi cita-cita dalam mewujudkan PWI maju dan bermartabat serta profesional diera digitalisasi media dapat terwujud.

“Saya atas nama pemerintah daerah Kabupaten Morowali mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya pengurus PWI Kabupaten Morowali periode 2021-2024, semoga dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik selalu berpedoman pada kode etik Pers, sehingga apa yang menjadi tujuan mewujudkan PWI maju dan bermartabat serta profesional dalam bekerja bisa terwujud. Olehnya seorang wartawan harus memiliki naluri yang kuat untuk memilih dan memastikan layak tidaknya  informasi yang akan dipublis, ’’ ujar Najamudin. 

Diketahui, kegiatan yang berlangsung khidmat mengusung tema “Bersama PWI, Maju Bermartabat dan Profesional di Era Digitalisasi Media”.

Berikut nama-nama Anggota PWI Kabupaten Morowali Masa Bakti 2021-2024 : 

1. Bambang Sumantri (Ketua) 

2. Abdul Hafid (Wakil Ketua Bidang Organisasi)

3. Supriyono (Sekretaris)

4. Muhammad Syaifullah (Wakil Sekretaris) 

5. Patar J. Simanjuntak 

6. Darma Kusuma Molionta

7. Ridwan Hi Padoma 

8. Dian Anggriani 

9. Muhammad Fuad 

10. Irdam Nur Akbar 

11.Fausiah Wulandari

12. Iwan 

Berita Terkait

penjabat-bupati-morowali-yusman-mahbub-kunjungi-bungku-selatan-untuk-membuka-kegiatan-sambut-hut-ri-ke-79

Penjabat Bupati Morowali, Yusman Mahbub, Kunjungi Bungku Selatan untuk Membuka Kegiatan Sambut HUT RI Ke-79

Morowalikab.go.id-Bungku- Penjabat Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si., didampingi Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kab. Morowali, Ny Fawakihah Yusman Mahbub, melakukan kunjungan kerja ke wilaya

mediasi-pemkab-morowali-antara-serikat-pekerja-dengan-pt-mss-lahirkan-5-butir-kesepakatan

Mediasi Pemkab Morowali Antara Serikat Pekerja Dengan PT. MSS, Lahirkan 5 Butir Kesepakatan

Morowali, IKP Kominfo, Upaya menjaga keamanan dan ketertiban di Kawasan Industri Morowali, serta menjaga terjadinya konflik internal akibat kasus penganiayaan yang dilakukan oleh pihak Security terhadap pekerja, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowal

bupati-morowali-lantik-pengurus-serikat-nelayan-sekaligus-serahkan-bantuan-perahu-dan-mesin-ketinting

Bupati Morowali Lantik Pengurus Serikat Nelayan, Sekaligus Serahkan Bantuan Perahu dan Mesin Ketinting

Morowalikab.go.id, Bungku - Bupati Morowali, Drs. Taslim melantik dan mengukuhkan Pengurus Serikat Nelayan Morowali periode 2023-2028, bertempat di Anjungan Pantai Matano, Kelurahan Matano, Kecamatan Bungku Tengah, Senin (18/9/2023) malam. Pelantik

bupati-taslim-hadiri-lepas-sambut-komandan-kodim-1311morowali

Bupati Taslim Hadiri Lepas Sambut Komandan Kodim 1311/Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku - Tongkat kepemimpinan di Komando Distrik Militer (Kodim) 1311/Morowali resmi berganti, yang sebelumnya dijabat Letkol Inf Constantinus Rusmanto M.Sc, kini dilanjutkan oleh Letkol Inf Alzaki, S.E,M.M.,M.B.A, M.M.As, Kamis (

pemkec-bumi-raya-hadirkan-inovasi-pengurus-jenazah-untuk-semua-penganut-agama

Pemkec Bumi Raya Hadirkan Inovasi ’’Pengurus Jenazah’’ untuk Semua Penganut Agama

Morowalikab.go.id – Bumi Raya - Dalam upaya memperkuat layanan sosial yang inklusif, Pemerintah Kecamatan Bumi Raya meluncurkan inovasi baru berupa layanan pengurus jenazah yang terbuka untuk semua penganut agama. Inovasi ini hadir sebagai b