Hari ke Empat MTQ Tkt Prov Sulteng, Sebelas peserta Kafilah Morowali ikuti 4 cabang lomba

  Sunday 22 March 2020   helman kaimu     1364

Salakan – morowalikab.go.id - Memasuki hari ke empat pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an ke-28 tingkat Provinsi Sulawesi Tengah di Salakan Kabupaten Banggai Kepulauan, kafilah Kabupaten Morowali kembali mengikuti empat cabang lomba pada Jum’at (20/03/20).

Pelaksanaan lomba dipusatkan diberbagai tempat yang sudah ditentukan oleh panitia, juga di ikuti oleh sejumlah pelatih dan pendamping masing-masing cabang lomba.

Pelatih dan pendamping yang dipercayakan masing-masing cabang lomba diantaranya, Adnan Jabar dan Nasria Zaini pelatih dan pendamping cabang Tilawah kanak-kanak, Elawati Saisi pendamping cabang Tartil Qur’an, Hasfiudin Sonaru pendamping cabang Qira’at Murattal Remaja, Muhtadi pendamping cabang lomba 1 Juz dan Tilawah, Isnawati Badwi, S.Pd.I pendamping 5 juz dan tilawah, Nasria Zaini pendamping tilawah remaja, Isnawati Badwi, S.Pd.I pendamping Qira’at Mujawwad, Hasfiudin Sonaru pendamping Qira’at Murattal Dewasa, Rusli, S.Pd.I pendamping Tafsir Bahasa Indonesia, sementara golongan 30 Juz dan tilawah dewasa didampingi oleh seluruh oficial kafilah morowali.

Berikut nama peserta pada empat cabang lomba dan lokasi kegiatan diantaranya, Nisa Ulhamida cabang Tilawah golongan kanak-kanak, di Arena utama MTQ, Moh. Syahri Ramadhan cabang Tartil Qur’an di Masjid Annur Desa Baka, Aswan Asmar Cabang Qira’at Murattal Remaja di Masjid Al-Fadhilah Polres Bangkep, Muh. Fatur Razak Cabang tilawah golongan 1 Juz di Masjid Nur Hidayah, Pemda Bangkep, Habibi Aidil cabang Tilawah golongan 5 Juz di Masjid Darul Hikmah Kelurahan Salakan, Nur Alam cabang tilawah golongan remaja di Arena Utama MTQ, Muh. Arifin Rafik cabang Qira’at Mujawwad di Masjid Annur Desa Baka, Ida Handayani cabang Qira’at Murattal Dewasa di Masjid Al-Fadhilah Polres Bangkep, Muhammad Yasin golongan 30 juz di Masjid Darul Hikmah Kelurahan Salakan, Supardi Patu cabang Tafsir bahasa Indonesia di Masjid Taqwa Desa Bongganan dan Sulhanudin cabang Tilawah golongan Dewasa, juga bertempat di Arena utama MTQ.

Sumber: (IKP Kominfo Morowali: HK)opu

Berita Terkait

musrenbang-bungku-selatan-masyarakat-kepulauan-menikmati-sejahtera-bersama-periode-tahajud

Musrenbang Bungku Selatan, Masyarakat Kepulauan Nikmati Sejahtera Bersama Periode Tahajud

Morowalikab.go.id - Kaleroang - Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun perencanaan 2023 tingkat Kecamatan Bungku Selatan digelar di Balai Desa Kaleroang Kamis, (17/02/2022). Acara dibuka oleh Kep

resmi-melantik-dan-mengambil-sumpah-kades-terpilh-wilayah-bungku-timur-bungku-tengah-dan-bahodopi-bupati-morowali-tegaskan-komitmen-ciptakan-pemerintahan-bersih-dari-korupsi

Resmi melantik dan mengambil Sumpah Kades Terpilh Wilayah Bungku Timur, Bungku Tengah dan Bahodopi; Bupati Morowali Tegaskan Komitmen Ciptakan Pemerintahan bersih dari Korupsi.

Morowalikab.go.id-Bungku- Kepala desa harus memastikan semua program dan kegiatan tepat sasaran, karena hal ini akan berpengaruh besar pada tingkat kepercayaan masyarakat dalam kinerja seorang kepala desa. Semakin baik pelayanan yang diberikan, mak

sambut-ramadan-pemkab-morowali-gelar-pasar-murah

Sambut Ramadan, Pemkab Morowali Gelar Pasar Murah

Morowalikab.go.id -Bungku- Pemerintah Kabupaten Morowali melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Morowali menggelar pasar murah dalam rangka menekan laju inflasi dan Bulan Suci Ramadan 1445 Hijriah.  Pasar murah tersebut dibuka

dpmdp3a-morowali-gelar-koordinasi-dan-sinkronisasi-pengarusutamaan-gender

DPMDP3A Morowali Gelar Koordinasi dan Sinkronisasi Pengarusutamaan Gender

Morowalikab.go.id – Bungku - Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Desa, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DPMDP3A) Kabupaten Morowali menggelar kegiatan Koordinasi dan Sinkronisasi pelaksanaan Pengarusutamaan Gender (PUG) di Aula Hote

bupati-iksan-baharudin-abdul-rauf-resmi-lepas-jamaah-haji-morowali-tahun-2025

Bupati Iksan Baharudin Abdul Rauf Resmi Lepas Jamaah Haji Morowali Tahun 2025

Morowalikab.go.id – Bungku - Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, secara resmi melepas keberangkatan jamaah haji asal Kabupaten Morowali untuk musim haji tahun 2025. Acara pelepasan yang dihadiri oleh para pejabat daerah, keluarga ja