Wakil Bupati Morowali Buka Musrenbang Kecamatan Bungku Barat

  Monday 15 February 2021   Winda Bestari     2702

morowalikab.go.id - Wosu - Wakil Bupati Morowali, Dr. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd., resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Bungku Barat Tahun Anggaran 2022 di Aula Kantor Kecamatan Bungku Barat, Senin, (15/02). Musrenbang Bungku Barat tahun ini mengusung tema "Pemerataan Pelayanan Dasar untuk Meningkatkan Ketahanan Ekonomi dan Sosial Masyarakat".

Najamudin menyebut, penyelenggaraan Musrenbang merupakan perwujudan pelaksanaan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional. 

Di dalam Musrenbang terdapat keterlibatan stake holder dengan berbagai prioritas, rencana dan kepentingan masing-masing. Ia mengungkap, sebagai lanjutan Musrenbang tingkat desa, diharapkan dapat menghasilkan sebuah program yang baik dan efektif dalam dokumen perencanaan tahunan sebagai landasan penyusunan RAPD Tahun 2022. 

“Tujuan Musrenbang ini pada khususnya, menyinkronkan hasil-hasil kesepakatan Musrenbangdes yang akan digunakan untuk menyempurnakan Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2022, yang berfungsi sebagai dokumen perencanaan tahunan sebagai landasan penyusunan RAPD Tahun 2022", jelas Najamudin.

"Jika kita memulai sebuah rencana maka sesungguhnya kita telah memulai kesuksesan", sambung dia.

Dalam sambutannya, Wabup juga berujar bahwa keberhasilan suatu program akan terlaksana apabila visi dan misi pemerintahan Kabupaten Morowali menjadi landasan di setiap pembahasan maupun perencanaan.

"Visi misi pemerintahan Tahajud yang sedang berjalan saat ini adalah patron dalam perencanaan dan program, seperti diketahui bahwa visi kita yaitu mewujudkan masyarakat Morowali yang sejahtera bersama, maka kesemuanya (red: program) mesti terakomodir dalam visi dan misi tersebut", ucapnya.

Berkesempatan menjadi pemateri dalam Musrenbang tersebut, Wabup Morowali, H. Najamudin kemudian memaparkan sejumlah program pemerintah yang telah terlaksana di Tahun 2020 beserta hambatan-hambatan yang dihadapi. Diketahui, Musrenbang juga dihadiri oleh beberapa perangkat desa dan kecamatan, Camat Bungku Barat, Jalaluddin Ismail, Kepala Desa Wosu, Ismail Rahman, Kepala OPD Pemkab Morowali dan jajarannya.

Berita Terkait

forkopimda-morowali-mediasi-pertikaian-antar-warga

FORKOPIMDA MOROWALI MEDIASI PERTIKAIAN ANTAR WARGA

Morowalikab.go.id - Menyikapi pertikaian antar warga di Desa Keurea, Kecamatan Bahodopi yang terjadi sejak hari Sabtu, 27 Oktober 2018, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) terdiri dari Bupati Morowali Drs. Taslim, Dandim 1311/Morowali Letko

pertama-kali-desa-lanona-sebagai-desa-wisata-rayakan-hari-jadi-ke-352-tahun

Pertama Kali, Desa Lanona Sebagai Desa Wisata Rayakan Hari Jadi Ke-352 Tahun

Morowalikab.go.id-Bungku – Desa Lanona, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, untuk pertama kalinya merayakan hari jadinya yang ke-352 tahun sebagai Desa Wisata, pada 13 Oktober 2024. Acara ini digelar dengan meriah di Lapangan Lemonta

hut-baden-powell-ke-165-bupati-morowali-meresmikan-kegiatan-perkemahan

HUT Baden Powell Ke-165 , Bupati Resmikan Pembukaan Perkemahan Akbar Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku Barat, Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Morowali Provinsi Sulawesi Tengah menggelar upacara pembukaan perkemahan akbar Pramuka Penggalang dan Penegak di Lapangan Bumi Perkemahan Guru Jati, Desa Wosu, Kecamatan Bungku Barat,

sekdakab-morowali-serahkan-sertifikat-destana-dan-apresiasi-relawan-desa-sampeantaba

Sekdakab Morowali Serahkan Sertifikat Destana dan Apresiasi Relawan Desa Sampeantaba.

  Morowalikab.go.id- Witaponda- Senin (04/03/2024), Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Morowali, Sulawesi Tengah Drs. Yusman Mahbub, M.Si., secara resmi menyerahkan sertifikat Desa Tangguh Bencana (Destana) kepada Relawan Desa Sampeantaba.

bupati-iksan-baharudin-abdul-rauf-resmi-buka-konsultasi-publik-rpjmd-20252029

Bupati, Iksan Baharudin Abdul Rauf Resmi Buka Konsultasi Publik RPJMD 2025–2029

Morowalikab.go.id – Bungku - Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, secara resmi membuka kegiatan konsultasi publik rancangan awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Morowali periode 2025–2029 yang berla