35 Jamaah Haji Kab. Morowali, Tiba Dengan Selamat di Kampung Halaman

  Monday 08 August 2022   Octaviana Latong     1661

WhatsApp Image 2022-08-08 at 16-09-09

Morowalikab.go.id-BumiRaya- Sebanyak 35 orang Jamaah Haji Kabupaten Morowali, akhirnya tiba dengan selamat di Kampung Halaman, Senin (08/08/22). Mewakili Bupati Morowali, sekretaris Daerah Kabupaten Morowali, Drs.Yusman Mahbub, M.Si, serta Para  Kepala OPD menerima Jamaah Haji Morowali di Masjid Desa Umbele Kec. Bumi Raya, pada pukul 11.00 WITA.

Dalam sambutannya, Sekda Morowali Drs. Yusman Mahbub mengucapkan selamat datang kepada seluruh jamaah haji Kabupaten Morowali di Bumi Tepe Asa Moroso. juga , tak lupa mengapresiasi kinerja Kementerian Agama Morowali yang telah menyelenggarakan pemberangkatan dan pemulangan jamaah haji Kabupaten Morowali yang sukses dan lancar.

“ Alhamdulillah sebanyak 35 Jamaah Haji Kita tiba di Kabupaten Morowali dalam keadaan selamat dan sehat wal afiat. ’’ Ujarnya.

WhatsApp Image 2022-08-08 at 16-09-09(4)

Ia menyampaikan,  para jamaah haji asal Kab. Morowali setelah perjalanan 42 hari dalam menjalankan ibadah haji, dan hari ini datang ke Kab. Morowali yang berjumlah 35 yang dilaporkan Ketua rombongan utuh. Alhamdulillah para jamaah haji sehat dan segar, tentunya di tanah suci mendoakan kabupaten Morowali agar lebih damai. Dan setelah menjadi haji dan menyandang haji mabrur semoga memberi contoh di keluarga, lingkungan.

“Terima Kasih kepada seluruh panitia baik dari Kementerian Agama Morowali dan jajaran Pemkab Morowali yang telah membantu dalam pemberangkatan dan pemulangan. Sehingga kami bisa beribadah dengan baik dan lancar. Alhamdulilah,” Pungkasnya.

WhatsApp Image 2022-08-08 at 16-09-09(5)

Turut hadir, Ketua Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Morowali, Mauludin, S.Ag., M.Fil.I, Staf Ahli Kesejahteraan Masyarakat, Abdul Malik Hafid, S.H.I., M.Si, Lima Pendamping Calon Jamaah Haji, serta Tamu undangan lainnya yang tergolong dalam kepanitiaan Calon Jamaah haji Kabupaten Morowali.

Diketahui, Sudah 2 tahun pemberangkatan haji seluruh dunia ditunda karena adanya pandemi virus Corona-19 (Covid-19) dan ditahun 2022 haji mulai diberangkatkan.

WhatsApp Image 2022-08-08 at 16-09-09(2)

Terlihat, Keluarga yang menjemput, menyambut dengan suka cita dan rasa haru. Setelah keluar dari bus, mereka langsung bertemu dengan keluarga yang sudah menunggu sejak Senin dini hari pukul 08.00 WITA Dengan pengamanan gabungan dari Polres Morowali dan Satpol PP, satu per satu jamaah haji keluar dari Bandara untuk pulang ke rumahnya masing-masing.

 

 

Berita Terkait

sukseskan-program-satu-data-indonesia-tingkat-kabupaten-dkisp-morowali-rapat-bersama-opd

Sukseskan Program Satu Data Indonesia Tingkat Kabupaten, DKISP Morowali Rapat Bersama Perangkat Daerah

Morowalikab.go.id, Bungku - Dalam rangka mensukseskan program Satu Data Indonesia Tingkat Kabupaten, Bidang Statistik, Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (DKISP) Morowali, menggelar rapat bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Li

gerakan-menuju-100-smart-city-dinas-kominfo-morowali-gelar-evaluasi-tahap-1-implementasi-smart-city

Gerakan Menuju 100 Smart City, Dinas Kominfo Morowali Gelar Evaluasi Tahap 1 Implementasi Smart City

  Morowalikab.go.id –Bungku- Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (DKISP) Morowali menggelar rapat bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Morowali dalam rangka Evaluasi Tahap 1 (Review dan Konsultasi) Implementasi

paripurna-dprd-bupati-morowali-sampaikan-tanggapan-atas-persetujuan-5-buah-penetapan-jadwal-kerja-dan-penutupan-masa-sidang-tahun-2020-2021

Bupati Morowali Sampaikan Tanggapan Atas Persetujuan 5 Ranperda inisatif DPRD dan Usul Pemerintah Daerah, Masa Sidang Tahun II 2020-2021

Morowalikab.go.id-Bungku- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali meng gelar Rapat Paripurna Ke-13,14 dan Ke-15 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2020-2021, Rabu (28/04). Rapat berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kab. Morow

sukseskan-pemilu-2024-kpu-morowali-gelar-rakor-bakohumas-bersama-stakeholders

Sukseskan Pemilu 2024, KPU Morowali Gelar Rakor Bakohumas Bersama Stakeholders

Morowalikab.go.id - Bungku - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Morowali menyelenggarakan Rapat Koordinasi Badan Koordinasi Hubungan Masyarakat (Bakohumas) Bersama Stakeholders dalam Pemilihan Umum 2024, di Aula KPU Morowali, Selasa (21/03/2023)

koni-morowali-siap-gelar-porkab-2025-dan-porprov-2026-bupati-dukung-penuh-persiapan

KONI Morowali Siap Gelar PORKAB 2025 dan PORPROV 2026, Bupati Dukung Penuh Persiapan

Morowalikab.go.id–Bungku- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Morowali menggelar pertemuan perdana bersama Bupati Morowali, Iksan Baharuddin Abdul Rauf, di kediaman Bupati, Kelurahan Matano, Kecamatan Bungku Tengah, Minggu (18