TINGKATKAN PELAYANAN MASYARAKAT DESA, KADES DAN BPD BEKERJA SESUAI TUPOKSI

  Thursday 29 November 2018   helman kaimu     2211

Bungku: - morowalikab.go.id - BPD merupakan Badan Permusyarawatan Desa yang berfungsi sebagai Lembaga Pengawas Pemerintahan Desa. Dalam menjalankan tugas BPD harus mengambil peran sebagai lembaga yang mengawasi roda Pemerintahan di Desa berdasarkan Undang-undang Pemerintahan Desa yang berlaku. BPD harus mengawasi  Kepala Desa dalam melaksanakan tugasnya, sehingga dalam menggunakan kewenangan sesuai dengan aturan perundang-undangan. Ujar Bupati Morowali, Drs. Taslim, saat melantik Anggota Badan Permusyawaratan Desa, se-Kecamatan Bungku Timur.

''Anggota BPD memiliki hak untuk meminta keterangan kepada Kepala Desa, apabila ada laporan masyarakat terkait indikasi penyelewengan kebijakan. Kades Wajib memberikan keterangan jika BPD memintanya. Hal itu dilakukan untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap dua lembaga yang menjadi pucuk Pimpinan Masyarakat di Desa. Kepala Desa dan BPD dalam mengambil suatu kebijakan harus selalu duduk bersama terutama dalam membahas Peraturan Desa yang menjadi pijakan dalam menjalankan roda Pemerintahan Desa. Untuk itu dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat kedua lembaga baik itu Kades maupun BPD harus menjalankan tugasnya sesuai dengan Tugas dan Fungsinya'' Terang Taslim, melanjutkan.

Berdasarkan Surat Keputusan Bupati Morowali, Nomor: 188.4.45/KEP 0238/DPMDP3A/2018, tanggal 1 November 2018, Anggota BPD se-Kecamatan Bungku Timur, Kabupaten Morowali diantaranya: Desa Lahuafu, Moh. Nasir Lolo, Helda, Satia, Ambo Tayeb, Naza. Desa Unsongi, Harjon, Arson, Herwan Bani, Amirudin, Irna. Desa Nambo, Irwan S. Manggapa, Ihma, Jawaria, Suparman S. Nawe, Syamsu Usman, SE. Desa Laroue, RasdamRasmin Abd. Djamil, Ardianto, Firman, Intan Dahlia, Sarjono. Desa Geresa, Mahyudin Mahli, Nurdin, Ernawati Oma, Basri, Supratman. Desa Kolono, Ridwan BA, Moh. Yusup. L, Bausa, Haerul Majid, Harsono. Desa Ululere, Abd. Malik, Ruslan, Haeruddin, Armin, Arfin. Desa Bahomoahi, Asrianto. P, Ismail, Lahmudin, Muh. Isnaini, Wildan. Desa Bahomotefe, Ferdianto, AMP, Hj. E. Toleno, H. Anwar Seho, Asnawi Hani, Ishak. Desa Onepute Jaya, Supardi, Sumrahardi, Nurhasim, Muh. Kusen, dan Devi Agustina.

Kegiatan yang berlangsung di Gedung Serba Guna, Desa Kolono, Senin (19/11/18), dihadiri Para Staf ahli Bupati yakni Drs. Rahman, MT, Faruk Djibran, SH, Ismail Rasuna, S.Pd.,M.M, Drs. Umran Abd. Rahim, Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali Hj. Asnoni Taslim, Kepala DPMDP3A, Alamsyah, S.STP., M.Ec.Dev, Pejabat Eselon III, IV lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, serta Unsur Forum Pimpinan Kecamatan dan Kades se-Kecamatan Bungku Timur. Kominfo/HK

Berita Terkait

kembangkan-sekolah-keagamaan-di-morowali-bupati-letakkan-batu-pertama-pembangunan-mi-al-khairaat-kolono

Kembangkan Sekolah Religius, PB Al-Khairaat Bersama Bupati Morowali Letakkan Batu Pertama Pembangunan MI Al-Khairaat Kolono

Morowali, IKP Kominfo, Untuk mengembangkan sekolah religius di Kabupaten Morowali, Pengurus Besar (PB) Al-Khairaat, Habib Ali Muhammad bin Al Jufri bersama Bupati Morowali, Drs. Taslim meletakkan batu pertama pembangunan Madrasah Ibtidiyah (MI) Al

plh-bupati-morowali-yusman-mahbub-hadiri-pembukaan-mtq-sulteng-ke-30-di-kota-palu

Plh Bupati Morowali, Yusman Mahbub Hadiri Pembukaan MTQ Sulteng Ke-30 di Kota Palu

  Morowalikab.go.id-Bungku- Pelaksana Harian (Plh) Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahub, M.Si., menghadiri acara pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-30 Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng). Acara yang mengusung tema “Mening

wakili-pj-bupati-yusman-mahbub-staf-ahli-bidang-kesra-buka-rakor-pokjanal-posyandu-kabupaten-morowali

Wakili Pj Bupati Yusman Mahbub, Staf Ahli Bidang Kesra Buka Rakor Pokjanal Posyandu Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku - Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Drs. Yusman Mahbub, M.Si.,diwakili Staf Ahli bidang Kesra, Abdul Malik Hafid, SH.I.,MP.,secara resmi membuka Rapat koordinasi (Rakor) Kelompok Kerja Operasional (Pokjanal) Posyandu, bertempa

bupati-morowali-lakukan-kunker-ke-wilayah-kecamatan-bungku-pesisir-berikut-agenda-kegiatan

Bupati Morowali Bakal Kunker ke Wilayah Kecamatan Bungku Pesisir, Berikut Agenda Kegiatan

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Morowali Drs. Taslim bersama Pejabat Teras Pemerintah Daerah Morowali bakal Melakukan Kunjungan Kerja di Wilayah Kecamatan Bungku Pesisir, Jumat (01/07/22). Kunjungan kerja dilakukan dalam rangka mengevaluasi Perk

wabup-morowali-iriane-iliyas-resmi-buka-pelatihan-pengarusutamaan-gender-tahun-2025

Wabup Morowali, Iriane Iliyas Resmi Buka Pelatihan Pengarusutamaan Gender Tahun 2025

Morowalikab.go.id – Bungku - Wakil Bupati Morowali, Iriane Iliyas, secara resmi membuka pelatihan Pengarusutamaan Gender (PUG) melalui perencanaan dan penganggaran yang responsif gender di Aula Grand Qafiah Hotel, Kota Terpadu Mandiri, Desa B