Peringati HUT Ke-71, Satpol PP Morowali Gelar Upacara

  Thursday 04 March 2021   helman kaimu     3000

1 (12)

BUNGKU, morowalikab.go.id, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) KE-71 Tahun 2021, Satpol PP Kabupaten Morowali menggelar upacara di Halaman Kantor Satpol PP Kabupaten Morowali, Kompleks Perkantoran Fonuasingko, Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah, Rabu (03/03/21) pagi.

Upacara dipimpin Kasat Pol PP, Drs. Ambo Lewa, M.Pd, diikuti pejabat eselon III,  IV serta seluruh  anggota Satpol PP, dan Damkar lingkup Satpol PP Kabupaten Morowali.

Kegiatan dengan Tema’’Kesiapsiagaan  Sat Pol PP dan Sat Linmas  Dalam Mendukung Pencegahan dan Pengendalian Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Maju dan Sehat”,berlangsung  Dengan menerapan Protokol Kesehatan.

Dalam sambutannya, Kasat Pol PP Morowali, Ambo Lewa mengatakan pelaksanaan HUT Pol PP Ke-71 merupakan momen intropeksi diri terhadap kinerja personil Satpol PP dan Damkar ditahun sebelumnya. Selain itu,  dihari jadi ini untuk membangun sinergitas dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi masing-masing utamanya dalam hal pelayanan kemasyarakatan.

“HUT Pol PP Ke-71 ini merupakan momen untuk mengevaluasi kinerja yang sudah kita lakukan pada tahun sebelumnya sehingga mampu kita sempurnakan program kerja ditahun 2021 ini. Selain itu, dimomen HUT ini dapat mempererat persatuan dan kesatuan kita sesama Sat Pol PP, Damkar dan SaT Linmas  dalam melaksanakan tugas pelayanan kemasyarakatan menuju Morowali sejahtera bersama,” ujar Ambo Lewa.`

Ia berharap dimomen HUT Satpol PP KE-71 seluruh pejabat dan anggota lingkup Satpol PP, Damkar dan Linmas untuk terus meningkatkan kinerja sesuai amanah yang diberikan dengan baik dan penuh rasa tanggungjawab.

‘’Saya berharap, amanah yang diberikan untuk mengemban tugas sebagai pelayan dan abdi masyarakat terus dilaksanakan sesuai tupoksi masing-masing, sehingga hal ini sejalan dengan tema Kesiapsiagaan  Sat Pol PP dan Satlimanmas  Dalam Mendukung Pencegahan dan Pengendalian Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Maju dan Sehat,’’ Pungkas mantan Kadis Perikanan Daerah Kabupaten Morowali tersebut.

 

 

Berita Terkait

bupati-morowali-iksan-baharudin-abdul-rauf-kunker-dan-safari-ramadhan-di-menui-kepulauan-tegaskan-komitmen-majukan-daerah

Bupati Morowali Iksan Baharudin Abdul Rauf Kunker dan Safari Ramadhan di Menui Kepulauan: Tegaskan Komitmen Majukan Daerah

Morowalikab.go.id – Bungku - Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, melakukan kunjungan kerja (kunker) sekaligus melaksanakan Safari Ramadhan 1446 H/2025 H di Kecamatan Menui Kepulauan tepatnya di Kelurahan Ulunambo pada Minggu (16/3/2

bupati-resmi-lantik-7-pejabat-asn-lingkup-pemkab-morowali

Bupati Resmi Lantik Tujuh Pejabat ASN Lingkup Pemkab Morowali

Morowalikab.go.id - Bungku - Bupati Morowali, Drs. Taslim resmi melantik dan mengambil sumpah pejabat pimpinan tinggi pratama dan pejabat administrator lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, Selasa (10/05/2022). Pelantikan yang berlangsung d

kepala-bapelitbangda-wakili-pj-bupati-morowali-rachmansyah-ismail-buka-seminar-akhir-penyusunan-dokumen-rpkd-kabupaten-morowali-tahun-2025-2029

Kepala Bapelitbangda Wakili PJ Bupati Morowali, Rachmansyah Ismail, Buka Seminar Akhir Penyusunan Dokumen RPKD Kabupaten Morowali Tahun 2025-2029

Morowalikab.go.id – Bungku - Kepala Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bapelitbangda) Kabupaten Morowali, Hasyim, S.Pi, wakili Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Ir. H. A. Rachmansyah Ismail, M.Agr., M.P, membuka seminar akh

apresiasi-kinerja-panitia-hut-ri-ke-76-bupati-morowali-serahkan-piagam-penghargaan-kepada-dinas-pengelola-pendapatan-daerah

Apresiasi Kinerja Panitia HUT RI Ke-76, Bupati Morowali Serahkan Piagam Penghargaan Kepada Dinas Pengelola Pendapatan Daerah.

Morowalikab.go.id – Bungku - Sukses menyelenggarakan upacara bendera memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Republik Indonesia di Kabupaten Morowali yang dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 2021 lalu, Bupati Morowali, Drs. Taslim menyera

pj-bupati-morowali-rachmansyah-ismail-buka-musrenbang-rkpd-kabupaten-tahun-2025

Pj Bupati Morowali, Rachmansyah Ismail Buka Musrenbang RKPD Kabupaten Tahun 2025

  Morowalikab.go.id -Bungku- Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun Perencanaan 2025 Tingkat Kabupaten Morowali, bertempat di Gedung Serba Guna Ahmad Hadie, Kelurahan Matano Kecamatan Bungku