Resmikan Jalan Lingkar Menui, Kadis PUPR Morowali Sebut Ini Torehan Sejarah dan Prestasi Besar Pemkab Morowali di Daerah Kepulauan

  Thursday 03 February 2022   helman kaimu     1666

rustam 11

Morowalikab.go.id, Menui Kepulauan, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) membangun jalan lingkar Kecamatan Menui Kepulauan.

Usai dikerjakan selama dua tahun anggaran yakni Tahun 2021 hingga 2022, Jalan yang menjadi impian masyarakat Menui Kepulauan akhirnya diresmikan Bupati Morowali, Drs. Taslim dan Wakil Bupati, DR. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd, pada  Selasa (01/02/22).

Disela peresmian jalan, Kadis PUPR Kabupaten Morowali, Rustam Sabalio, ST., MT, mengatakan pembangunan jalan lingkar Kecamatan Menui Kepulauan merupakan bentuk komitmen dan kepedulian Pemkab Morowali dalam mewujudkan masyarakat Morowali Sejahtera Bersama.

‘’Pengaspalan jalan lingkar Menui sepanjang 21 KM dari total 42 KM merupakan wujud nyata kepedulian pemkab Morowali terhadap pembangunan diwilayah kepulauan. Sisa jalan yang belum teraspal akan dituntaskan hingga 2023. ’’ ujar Rustam Sabalio.

Jalan aspal dengan anggaran sebesar 54 Milyar Rupiah menjadi torehan sejarah dan prestasi besar Pemkab Morowali diera kepemimpinan Bupati Morowali, Taslim dan Wabup, H. Najamudin, khususnya didaerah kepulauan.

‘’Dengan penuh rasa haru dan bangga terhadap sebuah kebijakan Bupati dan Wakil Bupati Morowali yang telah memberikan perhatian besar terhadap pembangunan berbagai  infrastruktur di Kecamatan Menui Kepulauan salah satunya pembangunan jalan lingkar beraspal sepanjang 21 KM. Ini adalah sejarah baru pembangunan jalan aspal terpanjang didaerah kepulauan,’’ tutur Rustam Sabalio.

Tidak hanya itu, Kadis PUPR Kabupaten Morowali tersebut mengungkapkan bahwa tahun 2023 juga akan dibangun jalan aspal di Keluarahan Ulunambo yang merupakan Ibu Kota Kecamatan Menui Kepulauan dan juga pembangunan tugu di Simpang Empat jalan lingkar Kecamatan Menui Kepulauan.

‘’Selain menuntaskan pembangunan jalan lingkar Menui, Tahun 2023 Pemkab Morowali juga akan membangun jalan ibu kota kecamatan dan tugu restorasi di Bundaran Merdeka jalan lingkar Kecamatan Menui Kepulauan. Olehnya, untuk mewujudkannya dibutuhkan dukungan seluruh masyarakat Kecamatan Menui Kepulauan,’’ pungkas Rustam Sabalio.

 

 

 

Berita Terkait

pj-bupati-morowali-a-rachmansyah-ismail-buka-resmi-pelatihan-koperasi-dan-umkm-tahun-2024

Pj Bupati Morowali, A Rachmansyah Ismail Buka Resmi Pelatihan Koperasi dan UMKM Tahun 2024

Morowalikab.go.id-Bungku - Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Ir.H. A Rachmansyah Ismail,  M.Agr., MP., secara resmi membuka Pelatihan Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Tahun 2024. Senin (03/06) Acara yang diselenggarakan di Ge

polres-morowali-gelar-maulid-nabi-muhammad-saw-1444-h

Polres Morowali Gelar Maulid Nabi Muhammad Saw 1444 H

Morowalikab.go.id-Bungku- Kepolisian Resor Morowali menggelar Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 12 Rabiul Awwal 1444 H, Kamis (06/10). Kegiatan yang diawali dengan shalawat Nabi, Pembacaan barzanji, Pembacaan ayat suci Al Quran, berlangsung khidmat d

jelang-verifikasi-proposal-tpk-ppm-pemkab-morowali-bahas-juknis-ppm-pt-hengjaya-mineralindo

Jelang Verifikasi Proposal TPK PPM, Pemkab Morowali Bahas Juknis PPM PT. Hengjaya Mineralindo

Morowalikab.go.id, Bungku, Menjelang pelaksanaan verifikasi Proposal Tim Pelaksana Kegiatan Program Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat (TPK PPM), Pemerintah Kabupaten Morowali menggelar rapat pembahasan petunjuk teknis (Juknis) Program Pemberdaya

buka-musrenbang-di-kecamatan-bungku-selatan-bupati-prioritaskan-program-pengentasan-kemiskinan-menurun

BUKA MUSRENBANG DI KECAMATAN BUNGKU SELATAN, BUPATI PRIORITASKAN PROGRAM PENGENTASAN KEMISKINAN MENURUN.

  Morowalikab.go.id-Bungku- Pelaksanaan Musyawarah perencanaan pembangunan RPKD Tahun 2020 pada hari terakhir oleh Tim I,  Bupati Morowali Drs. Taslim didampingi asisten III Husban Laonu, Kadis Kominfo Ramli Sanudin, dan Kadis PDMPA Alamsy

bkpsdm-kabmorowali-gelar-diklat-orientasi-pegawai-pemerintah-dengan-perjanjian-kerja-pppk-morowali-tahun-2023

BKPSDM Morowali, Gelar Diklat Orientasi PPPK Morowali tahun 2023

Morowalikab.go.id -Bungku- Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah menggelar diklat orientasi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Morowali tahun 2023, Jumat (21/07/2023)