Resmikan Jalan Lingkar Menui, Kadis PUPR Morowali Sebut Ini Torehan Sejarah dan Prestasi Besar Pemkab Morowali di Daerah Kepulauan

  Thursday 03 February 2022   helman kaimu     1863

rustam 11

Morowalikab.go.id, Menui Kepulauan, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) membangun jalan lingkar Kecamatan Menui Kepulauan.

Usai dikerjakan selama dua tahun anggaran yakni Tahun 2021 hingga 2022, Jalan yang menjadi impian masyarakat Menui Kepulauan akhirnya diresmikan Bupati Morowali, Drs. Taslim dan Wakil Bupati, DR. H. Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd, pada  Selasa (01/02/22).

Disela peresmian jalan, Kadis PUPR Kabupaten Morowali, Rustam Sabalio, ST., MT, mengatakan pembangunan jalan lingkar Kecamatan Menui Kepulauan merupakan bentuk komitmen dan kepedulian Pemkab Morowali dalam mewujudkan masyarakat Morowali Sejahtera Bersama.

‘’Pengaspalan jalan lingkar Menui sepanjang 21 KM dari total 42 KM merupakan wujud nyata kepedulian pemkab Morowali terhadap pembangunan diwilayah kepulauan. Sisa jalan yang belum teraspal akan dituntaskan hingga 2023. ’’ ujar Rustam Sabalio.

Jalan aspal dengan anggaran sebesar 54 Milyar Rupiah menjadi torehan sejarah dan prestasi besar Pemkab Morowali diera kepemimpinan Bupati Morowali, Taslim dan Wabup, H. Najamudin, khususnya didaerah kepulauan.

‘’Dengan penuh rasa haru dan bangga terhadap sebuah kebijakan Bupati dan Wakil Bupati Morowali yang telah memberikan perhatian besar terhadap pembangunan berbagai  infrastruktur di Kecamatan Menui Kepulauan salah satunya pembangunan jalan lingkar beraspal sepanjang 21 KM. Ini adalah sejarah baru pembangunan jalan aspal terpanjang didaerah kepulauan,’’ tutur Rustam Sabalio.

Tidak hanya itu, Kadis PUPR Kabupaten Morowali tersebut mengungkapkan bahwa tahun 2023 juga akan dibangun jalan aspal di Keluarahan Ulunambo yang merupakan Ibu Kota Kecamatan Menui Kepulauan dan juga pembangunan tugu di Simpang Empat jalan lingkar Kecamatan Menui Kepulauan.

‘’Selain menuntaskan pembangunan jalan lingkar Menui, Tahun 2023 Pemkab Morowali juga akan membangun jalan ibu kota kecamatan dan tugu restorasi di Bundaran Merdeka jalan lingkar Kecamatan Menui Kepulauan. Olehnya, untuk mewujudkannya dibutuhkan dukungan seluruh masyarakat Kecamatan Menui Kepulauan,’’ pungkas Rustam Sabalio.

 

 

 

Berita Terkait

wakili-pj-bupati-morowali-asisten-ii-abd-muttaqin-sonaru-hadiri-apel-siaga-pengawasan-pemilu-tahun-2024

Wakili Pj Bupati Morowali. Asisten II Abd. Muttaqin Sonaru Hadiri Apel Siaga Pengawasan Pemilu Tahun 2024.

Morowalikab.go.id-Bungku- Mewakili Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan, Abd. Muttaqin Sonaru,  SP., menghadiri acara Apel Siaga Pengawasan Pemilu pada Pemilihan umum Tahun 2024. Jumat (09/02/24)   

buka-musrenbang-bungku-timur-bupati-tegaskan-penurunan-kemiskinan-program-prioritas

Musrenbang Bungku Timur, Bupati Tegaskan Pengentasan Kemiskinan Sebagai Program Prioritas

BUNGKU, morowalikab.g.id, Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) kecamatan merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setiap tahun. Musrenbang dilaksanakan untuk menyusun dan menyepakati langkah-langkah penanganan program kegiatan prioritas

bupati-taslim-aksi-peduli-lingkungan-sdc-morowali-bentuk-konsistensi-kita-dalam-menjaga-lingkungan

Bupati Taslim : " Aksi Peduli Lingkungan Merah Putih SDC Morowali merupakan Bentuk Konsistensi Kita dalam menjaga lingkungan"

Morowalikab.go.id-Bungku- Berjalan Sukses, Sombori Diving Club (SDC) Morowali menggelar kegiatan aksi bersama peduli lingkungan Merah Putih Spesial Hari Konservasi menyambut HUT RI Ke 75 di Pulau Langala Desa Fatufia, Kecamatan Bahodopi, Minggu

pemkab-morowali-hadiri-vicon-hasil-penelitian-tim-terpadu-dalam-rangka-pengembangan-kawasan-industri-pt-imip

Pemkab Morowali Hadiri Vicon Hasil Penelitian Tim Terpadu Dalam Rangka Pengembangan Kawasan Industri PT IMIP

Morowalikab.go.id, Bungku - Pemerintah Kabupaten Morowali menghadiri Video Converence (Vicon), paparan hasil penelitian Tim Terpadu (Timdu) dalam rangka permohonan persetujuan pelepasan Kawasan Hutan Produksi, dalam rangka pengembangan kawasan indus

bupati-taslim-buka-musda-ii-dpd-wahdah-islamiyah-morowali

Bupati Taslim Buka Musda II DPD Wahdah Islamiyah Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku - Bupati Morowali, Drs.Taslim menghadiri sekaligus membuka secara resmi Musda II Dewan Pengurus Daerah Wahdah Islamiyah (DPD WI) Kabupaten Morowali, bertempat di Aula Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk & KB Daerah Ka