Plh Sekda Morowali, Husban Laonu Hadiri Pelantikan Pengurus Kerukunan Kolaka Utara Periode 2024-2025.

  Minggu 01 September 2024   Octaviana Latong     316

WhatsApp Image 2024-09-01 at 15-55-20 (5)

Morowalikab.go.id - Bahodopi Penjabat (Pj) Bupati Morowali, yang diwakili oleh Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Morowali, Husban Laonu, SP., M.Si., menghadiri acara pelantikan pengurus Kerukunan Kolaka Utara periode 2024-2025. Acara tersebut berlangsung di Startup Cafe, Desa Bahodopi, pada Minggu (01/09/24).

WhatsApp Image 2024-09-01 at 15-55-20

Acara diawali dengan Pembacaan Surat Keputusan (SK), dan dilanjutkan dengan Pelantikan Pengurus Kerukunan Kolaka Utara Periode 2024-2025, oleh PJ Bupati Kolaka Utara Dr. Ir. Sukanto Toding, MSP., MA.

Dalam sambutannya, Husban Laonu, atas nama Pemerintah Kabupaten Morowali, mengucapkan selamat datang kepada Pj Bupati Kolaka Utara beserta rombongan di Bumi Tepe Asa Moroso. Beliau mengatakan, "Insya Allah, kehadiran Bapak/Ibu akan membawa berkah bagi Kabupaten Morowali, khususnya, dan lebih istimewa lagi bagi teman-teman Kerukunan Kolaka Utara."

WhatsApp Image 2024-09-01 at 15-55-20 (2)

Pada kesempatan ini, Husban Laonu juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh warga Kolaka Utara yang berada di Morowali atas peran aktif mereka dalam menjaga keharmonisan dan kerukunan antar warga di Kabupaten Morowali. Ia menekankan pentingnya kerjasama antar berbagai suku dan komunitas untuk memajukan daerah serta menjaga stabilitas sosial dan ekonomi di wilayah Kabupaten Morowali.

"Kerukunan ini menjadi wadah yang selalu mengingatkan kita bahwa tujuan kita adalah satu, yakni untuk tidak memandang perbedaan, karena memang kita berbeda. Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk memelihara kerukunan ini. Insya Allah, Pemerintah Daerah akan selalu mendukung dan memberikan respon positif terhadap kegiatan-kegiatan yang dapat membangun serta memperkuat persaudaraan di antara kita," ungkapnya.

WhatsApp Image 2024-09-01 at 15-55-20 (8)

Senada dengan hal tersebut, Pj Bupati Kolaka Utara, Dr. Ir. Sukanto Toding, MSP., MA., juga mengucapkan selamat dan sukses atas terlaksananya pelantikan Ketua dan Pengurus Kerukunan Kolaka Utara. Beliau berharap agar tali persaudaraan di Kabupaten Morowali dapat terus dijunjung tinggi.

WhatsApp Image 2024-09-01 at 15-57-15 (1)

Acara ini turut dihadiri oleh Anggota DPRD Morowali sekaligus Ketua Kerukunan Se-Kecamatan Bahodopi, Yopi Sabara ST., Para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Morowali dan Kolaka Utara, unsur Forkompimcam Bahodopi, Ketua Kerukunan Kolaka Utara beserta anggota, serta sejumlah tokoh masyarakat.

WhatsApp Image 2024-09-01 at 15-55-20 (4)



Berita Terkait

festival-budaya-morowali-2021-resmi-di-tutup

Festival Budaya Morowali 2021 Resmi Ditutup

Morowalikab.go.id - Bungku - Berakhirnya rangkaian kegiatan Festival Budaya Tahun 2021, di Pelataran Lapangan Sangiang Kinambuka, Kel. Marsaoleh, Kecamatan Bungku Tengah,  ditutup oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Ir. Rizal Badudin

peringati-hari-anti-korupsi-sedunia-pemkab-morowali-jalan-sehat

Peringati Hari Anti Korupsi Sedunia, Pemkab Morowali Jalan Sehat

Morowalikab.go.id-Bungku- Dalam rangka memperingati Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) yang jatuh setiap tanggal 9 Desember, Pemerintah daerah melalui Inspektorat Morowali menggelar Jalan Sehat, Jumat (09/12).   Jalan sehat yang dimulai pukul 06.

pj-bupati-morowali-rachmansyah-ismail-buka-musrenbang-rkpd-kabupaten-tahun-2025

Pj Bupati Morowali, Rachmansyah Ismail Buka Musrenbang RKPD Kabupaten Tahun 2025

  Morowalikab.go.id -Bungku- Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun Perencanaan 2025 Tingkat Kabupaten Morowali, bertempat di Gedung Serba Guna Ahmad Hadie, Kelurahan Matano Kecamatan Bungku

dprd-morowali-gelar-rapat-paripurna-tutup-masa-persidangan-iii

DPRD Morowali Gelar Rapat Paripurna Tutup Masa Persidangan III

Morowalikab.go.id - Bungku - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali menggelar Rapat Paripurna ke-18 Masa Persidangan III di Ruang Sidang DPRD, Jumat (26/08/2022). Paripurna tersebut mengagendakan Penetapan Program Kerja DPRD Tahun

kadis-koperasi-dan-umkm-kunjungi-politeknik-st3-bandung-untuk-tingkatkan-kerja-sama

Kadis Koperasi dan UMKM Kunjungi Politeknik ST3 Bandung untuk Tingkatkan Kerja Sama.

Morowalikab.go.id-Bungku- Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kabupaten Morowali,  Dr.Hj Siti Asmaul Husna Syah SE., MM.  M.Si, bersama Rombongan berkunjung ke Politeknik Sekolah Tinggi Teknologi Tekstil (STTT) Ban