Pj Sekda Morowali Abdul Wahid Hasan Resmi Buka Porseni HUT RSUD Morowali ke-16 Tahun 2024

  Thursday 17 October 2024   Octaviana Latong     1426

IMG-20241017-WA0116

Morowalikab.go.id—Bungku- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Morowali, Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) resmi dibuka oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Morowali, Drs. H. Abdul Wahid Hasan, M.Pd., yang mewakili Pj Bupati Morowali. Kamis (17/10)

Acara pembukaan berlangsung di halaman RSUD Morowali, Desa Bente dengan dihadiri berbagai unsur pejabat daerah, termasuk Ketua DPRD Kabupaten Morowali, Herdianto, Kasat Reskrim Polres Morowali Iptu Agus Salim, serta perwakilan dari Kejaksaan Negeri Morowali, Direktur RSUD Morowali, dr. Agus AS Partang, Sp.B, Kepala Dinas Kesehatan P2KB, Ashar Ma'ruf, SE, M.Si., Kepala Disporapar, Adzan Djirimu, serta berbagai pimpinan perbankan, karyawan RSUD Morowali, stakeholder, dan tamu undangan lainnya.

IMG-20241017-WA0105

Ketua panitia HUT, dr. Ariyanto, dalam laporannya menyampaikan bahwa tema peringatan tahun ini adalah “Bersama Membangun Sinergitas dan Profesionalitas Kerja dalam Rasa Kekeluargaan”. Acara Porseni ini akan berlangsung hingga Hari Kesehatan Nasional (HKN) pada 12 November 2024, dengan 16 kategori lomba yang akan dilaksanakan. Lomba-lomba tersebut meliputi Futsal, Volley Ball, tenis meja, badminton, tarik tambang, takraw, catur, baikan, lari karung, pindahkan sarung, Lomba anak, cerdas cermat, vokal grup, BHD Dan Apar, Cuci tangan, video kreatif.

IMG-20241017-WA0102

Dalam sambutannya, Pj Sekda Morowali, Abdul Wahid Hasan, mengapresiasi perkembangan RSUD Morowali yang telah menunjukkan peningkatan luar biasa. "Jika kita melihat 10 tahun lalu, RSUD ini belum semaksimal sekarang. Saat ini kita sudah memiliki dokter umum dan spesialis, pelayanan kesehatan semakin baik, dan semua poli berfungsi dengan baik. Namun, tentu masih ada hal-hal yang perlu kita benahi," ujarnya.

Beliau juga menegaskan bahwa Pemerintah Daerah Morowali akan terus mendukung pengembangan RSUD agar bisa naik kelas dari tipe C menjadi tipe B, atau bahkan tipe A, dalam waktu yang akan datang.

IMG-20241017-WA0106

Sementara itu, Direktur RSUD Morowali, dr. Agus AS Partang, mengungkapkan harapannya agar momen HUT ke-16 ini menjadi titik awal untuk terus membangun integritas dan profesionalitas dalam setiap bidang pelayanan kesehatan di RSUD Morowali. "Kami ingin bergerak maju bersama, menyelesaikan setiap kendala dengan semangat kebersamaan untuk menciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan profesional," tambahnya.

IMG-20241017-WA0110

Acara pembukaan Porseni dimeriahkan dengan parade defile dari para peserta lomba, penyerahan Piala Juara Umum bergilir, serta pemukulan gong sebagai tanda resmi dimulainya Porseni, yang semakin menambah semarak suasana. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kebugaran fisik dan kecakapan seni, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi serta mempererat ukhuwah antar karyawan dan instansi.

IMG-20241017-WA0108

IMG-20241017-WA0092(1)

IMG-20241017-WA0104

Berita Terkait

susun-peta-jalan-pengendalian-inflasi-daerah-pemkab-morowali-gelar-rapat-koordinasi

Susun Roadmap Pengendalian Inflasi Daerah, Pemkab Morowali Gelar Rapat Koordinasi

Morowalikab.go.id, Bungku, Dalam rangka menindak lanjuti Surat Kementerian Dalam Negeri dengan nomor: 500/5713/Bangda, perihal Peta jalan (Roadmap) Pengendalian Inflasi Daerah, Periode 2022-2024, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Bagian

rapat-paripurna-wabup-najamudin-sampaikan-kua-ppas-ta-2024-ke-dprd-morowali

Rapat Paripurna, Wabup Najamudin Sampaikan KUA-PPAS TA 2024 Ke DPRD Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku - Wakil Bupati Morowali, Dr.H.Najamudin, S.Ag.,S.Pd.,M.Pd.,menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali, bertempat di Ruang Rapat Paripurna Gedung DPRD Morowali, Desa Bahoruru, Kecamat

bupati-morowali-prestasi-kapolres-akbp-dadan-wahyudi-di-morowali-sangat-luar-biasa

Taslim Sebut Prestasi Kapolres AKBP Dadan Wahyudi di Morowali Sangat Luar Biasa

PPID - Morowalikab.go id - Bungku. Senin (19/08) malam, Pemerintah Daerah Kab. Morowali gelar acara pisah sambut pejabat lama Kapolres Morowali Utara, AKBP Dadan Wahyudi SH, SIK, M.Crim, dan pejabat baru AKBP Bagus Setiawan, SH, SIK, diselenggarakan

pemkab-morowali-melakukan-serah-terima-hibah-dengan-kantor-imigrasi-kelas-ii-non-tpi-banggai-luwuk

PEMKAB MOROWALI MELAKUKAN SERAH TERIMA HIBAH DENGAN KANTOR IMIGRASI KELAS II NON TPI BANGGAI LUWUK

Morowalikab.go.id -Luwuk- Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, melalui Sekretaris Daerah Kabupaten Morowali, Drs. Yusman mahbub, M.Si., melakukan Serah Terima Hibah dengan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Banggai, bertempat di Kompleks P

wakil-bupati-lantik-pejabat-fungsional-lingkup-pemkab-morowali

Wakil Bupati Lantik Pejabat Fungsional Lingkup Pemkab Morowali

morowalikab.go.id - Bungku - Wakil Bupati Morowali, Dr. H. Najamudin, S.Ag., M.Pd., melantik dan mengambil sumpah Pejabat Fungsional lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, Jumat (03/09). Pelantikan yang berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupat