Pemkab Morowali Laksanakan Seminar Awal Evaluasi RPJMD Kabupaten Morowali 2018-2023

  Thursday 02 February 2023   Winda Bestari     1102

WhatsApp Image 2023-02-02 at 13-10-25 (3)

Morowalikab.go.id - Bungku - Seminar awal evaluasi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Morowali tahun 2018-2023, digelar di Aula Bapelitbangda Morowali, Kamis (02/02/2023). Hadir tim akademisi Universitas Tadulako selaku tim penyusun evaluasi RPJMD di antaranya Dr.  Suparman, SE., M.Si dan Dr. Muzakir Tombolotutu, SE., M.Si. Giat tersebut juga diikuti para Sekretaris dan Kasubag Program masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Morowali.

Adapun tujuan dilakukannya evaluasi RPJMD tahun 2018-2023 adalah untuk menilai capaian program unggulan daerah Kab. Morowali,  capaian indikator makro pembangunan daerah,  capaian visi misi pembangunan, capaian Indikator Kinerja Kunci (IKK) dan kinerja pelaksanaan pembangunan/program setiap OPD serta menilai tingkat kepuasan masyarakat terhadap program unggulan daerah. 

WhatsApp Image 2023-02-02 at 13-10-24

Pada rapat tersebut membahas poin-poin capaian berdasarkan lima misi Pemda Morowali yang termaktub dalam RPJMD Kab. Morowali periode 2018-2023. Diketahui, hasil evaluasi RPJMD Morowali 2018-2023 melibatkan sebanyak 250 orang responden masyarakat Kab. Morowali di atas usia 17 tahun yang tersebar di sembilan kecamatan se Kab. Morowali.

Suparman dalam pemaparannya menegaskan bahwa seminar awal ini sebagai wadah untuk menggali dan memperoleh laporan data yang valid terkait capaian kinerja Pemda Morowali. Sehingga ia berharap seluruh OPD dapat bekerjasama dan bersinergi dalam penyempurnaan hasil evaluasi RPJMD Kab. Morowali 2018-2023.

WhatsApp Image 2023-02-02 at 13-10-25

"Diharapkan masukan maupun perbaikan dari setiap OPD dan kita kerja secara bersama-sama agar kesemua data yang kita peroleh valid dan up to date", pungkasnya.

Diketahui, adapun hasil rekapitulasi capaian evaluasi awal RPJMD Kab. Morowali 2028-2023 berdasarkan status capaian di antaranya Akan Tercapai 11,63 persen, Perlu Upaya Keras 9,30 persen, Tercapai/Melampaui 60,47 persen dan NA 18,60 persen.

Berita Terkait

wakili-pj-bupati-morowali-asisten-ii-abd-muttaqin-sonaru-sampaikan-pendapat-akhir-bupati-pada-paripurna-ke-6-masa-sidang-i-tahun-2024

Wakili Pj Bupati Morowali, Asisten II Abd. Muttaqin Sonaru Sampaikan Pendapat Akhir Bupati pada Paripurna Ke-6 Masa Sidang I Tahun 2024

Morowalikab.go.id-Bungku – Penjabat (Pj) Bupati Morowali, diwakili oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah, Abd. Muttaqin Sonaru, SP., menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowa

bupati-morowali-resmikan-taman-wisata-mangrove-desa-matansala

Bupati Morowali Resmikan Taman Wisata Mangrove Desa Matansala

morowalikab.go.id - Bungku - Peresmian taman wisata mangrove digelar di desa Matansala, Minggu, (28/06).  Taman wisata diresmikan langsung oleh Bupati Morowali, Drs. Taslim. Dalam acara tersebut, hadir pula Ketua TP - PKK Morowali, Ny. Asnoni

kembali-menambang-pt-pam-mineral-silaturahmi-dengan-pemda-morowali

Kembali Menambang, PT. PAM Mineral Silaturahmi dengan Pemda Morowali

morowalikab.go.id - Bungku Pesisir - Rabu, (17/02) Bupati Morowali, Drs. Taslim bersama rombongan menghadiri peresmian Mesjid Al Furqan Desa Laroenai sekaligus dirangkaikan dengan acara silaturahmi rencana kegiatan penambangan PT. Pintu Air Mas (PA

musrenbang-rkpd-tingkat-kecamatan-bahodopi-camat-taher-sebut-isu-lingkungan-jadi-usulan-prioritas

Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Bahodopi, Camat Taher sebut Isu Lingkungan jadi Usulan Prioritas

Morowalikab.go.id-Bungku- Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tingkat Kecamatan Kabupaten Morowali Tahun Anggaran 2023, kembali digelar di Kecamatan Bahodopi, Rabu ( 16/02/2022).  Diketahui, Musre

wabup-morowali-hadiri-dzikir-akbar-wia-desa-lahuafu

Wakil Bupati Morowali, Hadiri Dzikir Akbar WIA Desa Lahuafu

Morowalikab.go.id-Bungku- Wakil Bupati Morowali Dr.H. Najamudin, S.Ag, S.Pd, M.Pd., menghadiri sekaligus memberikan ceramah agama di acara Zikir Akbar yang diselenggarakan oleh Wanita Islam alkhairaat (WIA) Desa Lahuafu, Minggu (25/06/23).