Monday 10 August 2020
Winda Bestari
1319
morowalikab.go.id - Bungku - Pemerintah Kabupaten Morowali menerima penghargaan dari Badan Pusat Statistik (BPS) Republik Indonesia atas suksesnya Kabupaten Morowali mendukung pelaksanaan sensus penduduk berbasis online.
Piagam penghargaan tersebut diterima oleh Bupati Morowali, Drs. Taslim yang diserahkan langsung oleh Kepala Badan Pusat Statistik Republik Indonesia, Cecep Suharyanto yang dalam hal ini diwakili oleh kepala Badan Pusat Statistik Morowali, Simon, S.Si., MM., di Ruang Bupati, Senin (10/08/20).
Atas penghargaan tersebut, Bupati Morowali menuturkan bahwa penghargaan ini adalah salah satu bentuk keberhasilan dan komitmen Pemerintah Daerah yang turut aktif mendukung dan mendorong masyarakat Kabupaten Morowali untuk ikut menyukseskan update data penduduk berbasis online.
“Dalam rangka percepatan pemenuhan, vasilidasi, dan update data penduduk 2020 secara online, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali secara tegas memerintahkan kepada semua organisasi perangkat daerah terkait, pemerintah kecamatan, dan pemerintah desa se-Kabupaten Morowali untuk secara terbuka memfasilitasi petugas sensus serta ikut bereperan aktif dalam menyosialisasikan sensus penduduk online 2020 ini” urai Taslim.
Sementara itu, Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Morowali, Simon mengungkap capaian kinerja ini diberikan kepada Pemerintah Daerah Morowali atas suksesnya melaksanakan sensus penduduk secara online dengan capaian melebihi dari target yang ditentukan pemerintah atau sebanyak 24.000 penduduk berpartisipasi aktif dengan presentase 100 persen lebih.