Mewakili Bupati Morowali, Asisten Pemerintahan dan Kesra Lantik Kades Pebatae dan Harapan Jaya

  Monday 17 July 2023   Maisarah     578

Morowalikab.go.id -Bungku- Bupati Morowali, Drs.H.Taslim diwakili Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra, Ir.Moh Rizal Badudin melantik dan mengambil sumpah jabatan Penjabat Kepala Desa (Kades) Pebatae dan Harapan Jaya, Kecamatan Bumi Raya bertempat di Aula Lantai II Kantor Bupati Morowali, Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah, Senin (17/07/2023).

WhatsApp Image 2023-07-17 at 15-14-13 (2)

Pelantikan itu berdasarkan keputusan Bupati Morowali, Nomor: 188.4.45/KEP.0232/DPMDP3A/2023 dan 188.4.45/KEP.0233/DPMDP3A/2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Desa Pebatae dan Kepala Desa Harapan Jaya Kecamatan Bumi Raya, Kabupaten Morowali.

WhatsApp Image 2023-07-17 at 15-43-15

WhatsApp Image 2023-07-17 at 15-14-13 (1)

Adapun penjabat yang dilantik dan diambil sumpahnya yakni, Asrar, A.Gawi, SE sebagai Kades Pebatae menggantikan Basri P. Kemudian, Kadek Budiawan, S.AP sebagai Kades Harapan Jaya menggantikan Katiman.

WhatsApp Image 2023-07-17 at 15-14-13

Dalam sambutannya, Rizal Badudin menyampaikan atas nama Pemerintah Daerah dan Bupati Morowali mengucapkan selamat kepada penjabat Kades Pebatae dan Harapan Jaya yang kini telah resmi mengemban tugas yang diberikan.

“Kepala Desa yang telah diambil sumpahnya agar menciptakan ilkim konduktifitas yang akan mengantarkan dua desa tersebut menjadi desa yang sejuk, dan aman yang diharapkan untuk kemajuan Kabupaten Morowali.” Ujarnya

Dirinya menambahkan, untuk penjabat yang baru dilantik diharapkan mampu menghadapi persoalan-persoalan yang ada menjelang konstestasi pemilu yang akan datang di tahun 2024.

Kegiatan pelantikan Penjabat Kepala Desa tersebut juga ditandai dengan penandatanganan berita acara, penyerahan SK Bupati, hingga pemasangan tanda pangkat dan tanda jabatan. Turut hadir dan menyaksikan prosesi pelantikan tersebut, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPMDP3A) Morowali, Drs.H.Abdul Wahid Hasan, M.Pd, Camat Bumi Raya, Armin, SE, serta tamu undangan lainnya.

 

Berita Terkait

rencana-aksi-nasional-p4gn-bnn-sasar-opd-morowali

RENCANA AKSI NASIONAL P4GN: BNN SASAR OPD MOROWALI

BUNGKU - morowalikab.go.id - Terbitnya Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2018 Tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika serta Prekursor Narkotika (P4GN), menjadi payung hukum bagi semua kem

dukung-tata-kelola-industri-smelter-menaker-buka-sosialisasi-perlindungan-ketenagakerjaan-di-morowali

Dukung Tata Kelola Industri Smelter, Menaker Buka Sosialisasi Perlindungan Ketenagakerjaan di Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) melalui Direktorat Jenderal Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (Binwasnaker dan K3), menggelar Sosialisasi Perlindungan Ketenagakerjaan dalam M

sinergitas-tiga-pilar-bangun-daerah-polres-morowali-gelar-jumpa-pers

Sinergitas Tiga Pilar Bangun Daerah, Polres Morowali Gelar Jumpa Pers

BUNGKU, morowalikab.go.id, Polres Morowali bersama Pemda Morowali dan Insan Pers menggelar pertemuan tiga pilar di Kafe Mako Polres Morowali, Kompleks Perkantoran Fonuasingko, Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah, Rabu (31/03/21). Pertemuan tersebu

sekda-yusman-mahbub-buka-rembuk-stunting-kabupaten-morowali-tahun-2024

Sekda Yusman Mahbub Buka Rembuk Stunting Kabupaten Morowali Tahun 2024

Morowalikab.go.id -Bungku- Pemerintah Kabupaten Morowali menggelar rembuk stunting Tahun 2024 dalam rangka melakukan komitmen bersama untuk pencegahan, pengendalian dan penurunan stunting di Kabupaten Morowali, Jumat (31/05). Rembuk stunting terse

bupati-dan-wakil-bupati-morowali-resmikan-kantor-baru-satpol-pp

Bupati dan Wakil Bupati Morowali Resmikan Kantor Baru Satpol PP

Pengguntingan Pita diresmikannya Kantor Baru Satpol PP Morowali oleh Wakil Bupati Morowali Dr.H.Najamudin, S.Ag., S.Pd., M.Pd.,  Morowalikab.go.id-Bungku- Hampir kurang lebih 7 Tahun, Kantor Satpol PP Morowali berpindah tempat, akhirnya Sat