Mewakili Bupati Morowali, Asisten Pemerintahan dan Kesra Lantik Kades Pebatae dan Harapan Jaya

  Monday 17 July 2023   Maisarah     569

Morowalikab.go.id -Bungku- Bupati Morowali, Drs.H.Taslim diwakili Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra, Ir.Moh Rizal Badudin melantik dan mengambil sumpah jabatan Penjabat Kepala Desa (Kades) Pebatae dan Harapan Jaya, Kecamatan Bumi Raya bertempat di Aula Lantai II Kantor Bupati Morowali, Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah, Senin (17/07/2023).

WhatsApp Image 2023-07-17 at 15-14-13 (2)

Pelantikan itu berdasarkan keputusan Bupati Morowali, Nomor: 188.4.45/KEP.0232/DPMDP3A/2023 dan 188.4.45/KEP.0233/DPMDP3A/2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Desa Pebatae dan Kepala Desa Harapan Jaya Kecamatan Bumi Raya, Kabupaten Morowali.

WhatsApp Image 2023-07-17 at 15-43-15

WhatsApp Image 2023-07-17 at 15-14-13 (1)

Adapun penjabat yang dilantik dan diambil sumpahnya yakni, Asrar, A.Gawi, SE sebagai Kades Pebatae menggantikan Basri P. Kemudian, Kadek Budiawan, S.AP sebagai Kades Harapan Jaya menggantikan Katiman.

WhatsApp Image 2023-07-17 at 15-14-13

Dalam sambutannya, Rizal Badudin menyampaikan atas nama Pemerintah Daerah dan Bupati Morowali mengucapkan selamat kepada penjabat Kades Pebatae dan Harapan Jaya yang kini telah resmi mengemban tugas yang diberikan.

“Kepala Desa yang telah diambil sumpahnya agar menciptakan ilkim konduktifitas yang akan mengantarkan dua desa tersebut menjadi desa yang sejuk, dan aman yang diharapkan untuk kemajuan Kabupaten Morowali.” Ujarnya

Dirinya menambahkan, untuk penjabat yang baru dilantik diharapkan mampu menghadapi persoalan-persoalan yang ada menjelang konstestasi pemilu yang akan datang di tahun 2024.

Kegiatan pelantikan Penjabat Kepala Desa tersebut juga ditandai dengan penandatanganan berita acara, penyerahan SK Bupati, hingga pemasangan tanda pangkat dan tanda jabatan. Turut hadir dan menyaksikan prosesi pelantikan tersebut, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPMDP3A) Morowali, Drs.H.Abdul Wahid Hasan, M.Pd, Camat Bumi Raya, Armin, SE, serta tamu undangan lainnya.

 

Berita Terkait

bupati-morowali-sampaikan-jawaban-atas-pemandangan-umum-fraksi-dprd-terhadap-8-buah-ranperda-usul-pemda

Bupati Morowali Sampaikan Jawaban Atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD terhadap 8 Buah Ranperda Usul Pemda.

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Kabupaten Morowali Drs Taslim, memberikan jawaban atas pandangan umum fraksi DPRD terhadap 8 (Delapan) Buah Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) usul pemerintah daerah. Jawaban tersebut disampaikan dalam rapat pari

pj-bupati-morowali-rachmansyah-ismail-bersama-pt-imip-gelar-acara-serah-terima-gedung-rumah-sakit-umum-pratama-bahodopi

Pj. Bupati Morowali, Rachmansyah Ismail Bersama PT. IMIP Gelar Acara Serah Terima Gedung Rumah Sakit Umum Pratama Bahodopi

Morowalikab.go.id - Bahodopi - Pemerintah Kabupaten Morowali menerima hasil pembangunan Gedung Rumah Sakit Umum Pratama Bahodopi tipe D yang dibangun oleh PT. Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) pada Senin (29/01/24). Prosesi serah ter

bupati-morowali-resmikan-klinik-cek-up-ptm-asnpantas

Bupati Morowali, Resmikan Klinik Cek Up PTM ASN,''PANTAS''

Morowalikab.go.id - Bungku - Bupati Drs. Taslim, resmikan Klinik Cek Up PTM ASN,''Pantas'' bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali. Klinik yang merupakan bentukan Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarg

letakan-batu-pertama-pembangunan-ponpes-di-kecamatan-menui-kepulauan-pemkab-morowali-gelar-tabligh-akbar-bersama-ust-dasat-latif

Letakan Batu Pertama Pembangunan Ponpes di Kecamatan Menui Kepulauan, Pemkab Morowali Gelar Tabligh Akbar Bersama Ust. Das’at Latif

Morowalikab.go.id, Bungku, Dalam rangka peletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Alkhairaat di Kecamatan Menui Kepulauan, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menggelar Tabligh Akbar bersama Ustad Kondang, Das’at Latif  pada

pj-bupati-rachmansyah-ismail-buka-rakor-dan-sinkronisasi-program-p2kb-se-sulawesi-tengah-di-kabupaten-morowali

Pj Bupati Rachmansyah Ismail Buka Rakor dan Sinkronisasi Program P2KB se Sulawesi Tengah di Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id -Bungku- Penjabat Bupati Morowali, Ir.H.A.Rachmansyah Ismail, M.Agr.,MP membuka secara resmi rapat koordinasi dan sinkronisasi program bangga kencana Tahun 2024 dan Rencana Program Tahun 2025 Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga