Thursday 14 November 2024
Octaviana Latong
4
Morowalikab.go.id-Bungku- Upacara Penurunan Bendera, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT-78) Ke-78 kembali dilaksanakan di Pelataran Alun-alun rumah Jabatan Bupati Morowali, Kamis (17/08) Sore.
Wakil Bupati Morowali Dr.H. Najamudin., S.Ag., S.Pd., M.Pd bertindak sebagai Inspektur upacara. Sementara Pengibaran bendera merah putih dipimpin Komandan Paskibraka Ipda Moh Adib Fakihan Yusuf,S.Trk, Pasukan pengibar bendera pusaka bendera Gede Sugiarta, Moh Satriatama dan Delon Dwi Aldito Bangkuwoli, Danton 17 Sore Dwi Putra Usman Serta pembawa bendera Siti Sofiah.
Adapun Pasukan Upacara merupakan gabungan TNI Polri, Brimob Batalyon, Satpol-PP dan Damkar. Tampak Hadir, Bupati Morowali Drs. H. Taslim bersama Ketua Tim PKK Kab. Morowali Ny. Hj. Asnoni Taslim, Wakil Ketua Tim PKK Kab. Morowali Ny. Hj. Marwany Najamudin, Unsur Forum Komunikasi dan Pimpinan Kab. Morowali, Pimpinan OPD, Eselon 2, 3 dan 4 Lingkup Pemkab Morowali, Unsur Vertikal, Pimpinan BANK dan Perusahaan, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat serta Insan Pers.
Upacara HUT RI yang mengusung tema ‘’Terus Melaju Untuk Indonesia Maju’’ berlangsung khidmat dengan diiringi Marching Band Gita Bahana Swara Perdana dari SMK Negeri 1 Bungku Tengah.
Usai Upacara, Bupati Morowali bersama Wakil Bupati Morowali dan Unsur Forkopimda melakukan kunjungan kepada para pasukan upacara sebagai bentuk apresiasi dan ucapan terima kasih atas suksesnya kegiatan upacara HUT RI ke 78 di Kabupaten Morowali.
Sebagai Informasi Pelaksanaan HUT RI Ke-78 Tahun 2023 di Kabupaten Morowali ini, dikemas apik oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu Daerah Kab. Morowali, dan disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube Kominfo Morowali.