Pemkab Morowali Hadiri Paripurna Pandangan Umum Fraksi Terhadap RAPBD Perubahan TA 2023 dan Ranperda Usul Pemerintah

  Wednesday 16 August 2023   Ketut Suta     46

WhatsApp Image 2024-11-15 at 12-56-24 Morowalikab.go.id, Bungku - Bupati Morowali, diwakili Asisten III Administrasi Umum, Husban Laonu, SP.,M.Si, menghadiri Rapat Paripurna Ke-18 masa persidangan III Tahun Sidang 2022-2023. Bertempat di Gedung DPRD Morowali, Desa Bahoruru, Kecamatan Bungku Tengah, Rabu (16/8/2023).

Rapat paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Morowali, H. Syarifudin, SH, itu dengan agenda Penyampaian Pandangan Umum Fraksi terhadap Ranperda APBD Perubahan T.A 2023 dan Pandangan Umum Fraksi terhadap Ranperda Usul Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali.

Diketahui, pada Paripurna sebelumnya, Senin (14/8/2023), Pemkab Morowali melalui Wakil Bupati Morowali Dr. H Najamudin telah menyampaikan pengantar nota keuangan perubahan APBD T.A 2023, yakni ditetapkan target pendapatan sebesar Rp.1.685.913.264.918 kemudian dalam Rancangan APBD Perubahan T.A 2023 menjadi Rp. 1.746.470.893.576.

Selain itu juga dilanjutkan dengan penyampaian Ranperda Usul Pemerintah Kabupaten Morowali antaranya: Ranperda tentang Penyelenggaraan Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum, Ranperda tentang Fasilitas Produk Halal, dan Ranperda tentang Penyertaan Modal Pemerintah pada Perseroan Terbatas Bank Pembangunan Sulteng Tahun 2023-2025.

"Pada Paripurna sebelumnya, Pemkab Morowali telah menyampaikan pengantar nota keuangan perubahan RAPBD T.A 2023, dalam laporan telah disampaikan struktur anggaran perubahan, dan semua fraksi telah mempelajari nota keuangan perubahan, sekaligus akan memberikan pandanganya pada paripurna hari ini," ujar Wakil Ketua DPRD Morowali saat membuka sidang paripurna.

WhatsApp Image 2024-11-15 at 12-56-24 (1) Setelah membuka kegiatan, pimpinan sidang kemudian memberikan kesempatan kepada masing-masing fraksi untuk, menyampaikan pandangan umumnya terhadap Ranperda APBD Perubahan T.A 2023 dan pandangan umum fraksi terhadap Ranperda Usul Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali.

Fraksi yang menyampaikan pandangan umumnya yakni Partai Demokrat, Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Bintang Persatuan, Partai Nasdem, Partai Golongan Karya (Golkar), dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

Adapun pada penyampaiannya, keenam fraksi secara garis besar menyetujui dan sekaligus memberikan beberapa masukan terhadap Rancangan Peraturan Daerah Tentang Perubahan Rancangan APBD T.A 2023, untuk dilanjutkan pada tingkat pembahasan selanjutnya sesuai dengan mekanisme yang telah diatur oleh tata tertib DPRD Kabupaten Morowali.

"Olehnya itu, kepada Pemkab Morowali kiranya menanggapi tanggapan fraksi melalui rapat paripurna berikutnya. Dengan agenda pendapat bupati terhadap pandangan umum fraksi tentang nota keuangan APBD perubahan T.A 2023 dan pandangan umum fraksi terhadap Ranperda Usul Pemerintah Daerah," tutup pimpinan sidang.

Acara kemudian diakhiri dengan penandatanganan berita acara serta dilanjutkan dengan penyerahan pandangan umum fraksi oleh pimpinan sidang DPRD Morowali kepada Pemkab Morowali. Hadir pada kesempatan itu, para Anggota DPRD Morowali, Unsur Forkopimda Morowali, Pimpinan OPD Lingkup Pemkab Morowali dan tamu undangan lainnya.

Berita Terkait

bupati-morowali-pimpin-upacara-penurunan-bendera-hut-ri-ke-77

Bupati Morowali Pimpin Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-77

Morowalikab.go.id - Bungku - Pelaksanaan upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke- 77 berlangsung sukses dan lancar di pagi hari. Pada kesempatan yang sama di sore hari, Pem

dukung-tata-kelola-industri-smelter-menaker-buka-sosialisasi-perlindungan-ketenagakerjaan-di-morowali

Dukung Tata Kelola Industri Smelter, Menaker Buka Sosialisasi Perlindungan Ketenagakerjaan di Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) melalui Direktorat Jenderal Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (Binwasnaker dan K3), menggelar Sosialisasi Perlindungan Ketenagakerjaan dalam M

pj-bupati-morowali-tinjau-fasilitas-prioritas-masyarakat-bungku-selatan-yang-siap-dibangun

Pj Bupati Morowali Tinjau Fasilitas Prioritas Masyarakat Bungku Selatan yang Siap Dibangun

Morowalikab.go.id – Bungku Selatan – Penjabat (PJ) Bupati Morowali, Ir. H. A. Rachmansyah Ismail melakukan tinjauan menyeluruh di Pulau Paku Kecamatan Bungku Selatan untuk mengevaluasi fasilitas skala prioritas yang akan segera di

bupati-morowali-buka-kegiatan-pelatihan-manajemen-koperasi-digelar-dinas-koperasi-dan-umkm

Bupati Morowali Buka Kegiatan Pelatihan Manajemen Koperasi Digelar Dinas Koperasi dan UMKM

Morowalikab.go.id, Bungku - Bupati Morowali, Drs. Taslim, menghadiri sekaligus membuka secara resmi kegiatan Pelatihan Manajemen Koperasi, yang digelar Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Se

inspektorat-morowali-gelar-bimtek-penilaian-mandiri-maturitas-penyelenggaran-spip-terintegrasi

Inspektorat Morowali Gelar Bimtek Penilaian Mandiri Maturitas Penyelenggaran SPIP Terintegrasi

Morowalikab.go.id -Bungku- Inspektorat Kabupaten Morowali menggelar kegiatan Bimbingan Teknis Maturitas penyelenggaraan SPIP terintegrasi untuk penilaian mandiri, yang bertempat di Ruang Rapat Inspektorat Daerah, Kompleks KTM Desa Bahomohoni Bungku T