MOROWALI DAMAI 2018

  Tuesday 09 January 2018   helman kaimu     3127

Morowalikab.go.id: Polres Morowali bersama jajarannya serta Satuan Polisi Pamong Praja, Damkar dan Linmas, gelar apel penyambutan pasukan Ditsabara Polda Sulteng di lapangan bola Kelurahan Marsaoleh, Kecamatan Bungku, Minggu, (7/1/18).

Upacara dalam rangka BKO Ops Mantap Praja Kinambuka Pilkada Kabupaen Morowali tahun 2018 di pimpin langsung Kapolres Morowali AKBP. Edward Indharmawan, S.IK, dihadiri Wakil Bupati Morowali Drs. SU. Marundu, M.Hum, Ketua KPU Kabupaten Morowali Wahyudin Abd. Kadir, Kepala OPD lingkup Pemda Morowali dan Kepala Desa se Kecamatan Bungku Tengah.

Dalam sambutannya Kapolres Morowali menegaskan bahwa apel ini merupakan persiapan pengamanan Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Morowali tahun 2018. Diharapkan bahwa pada pelaksanaan pesta demokrasi nantinya Polres Morowali beserta jajarannya  berupaya menjadikan Morowali aman dan damai. Untuk itu marilah kita semua bergandengan tangan menjaga perdamaian di Bumi Tepe Asa Moroso terkhusus pada pelaksanaan Pilkada serentak 2018.ujar Kapolres.

Seusai pelaksanaan upacara Wakil Bupati Morowali Drs. SU. Marunduh, M.Hum, bersama Kapolres Morowali dan jajarannya melanjutkan pawai pasukan sepanjang 9 KM  keliling Kota Bungku dengan mengendarai kendaraan roda dua serta diikuti ratusan iring-iringan roda dua dan kendaraan roda empat milik Polres Morowali dan Pol-PP, yang diawali dari lapangan marsaoleh hingga ke Bundaran Bahomohoni dan finis di alun-alun kelurahan Marsaoleh, Kecamatan Bungku Tengah. (Kominfo/HK/IHM)

Berita Terkait

wimnus-gelar-seminar-enterpreneurship-bupati-harap-sdm-morowali-maju

Wimnus gelar Seminar enterpreneurship, Bupati Harap SDM Morowali Maju

Morowalikab.go.id -  Bungku – Wirausaha Muda Nusantara (Wimnus) menggelar seminar nasional enterpreneurship and character building pada Senin, (18/02/2019). Kegiatan yang mengambil tempat di Gedung Serba Guna ini, hadir  Bupati Morowali, Drs.

dprd-morowali-gelar-rapat-paripurna-penutupan-masa-sidang-i-tahun-2019

DPRD Morowali Gelar Rapat Paripurna Penutupan Masa Sidang I Tahun 2019

Morowalikab.go.id-Bungku- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Morowali Menggelar Rapat Paripurna Penutupan Masa Persidangan I Tahun 2019, Jumat, 20 Desember 2019. Rapat paripurna tersebut dipimpin oleh ketua DPRD, Kuswandi dan diikuti s

plh-sekda-morowali-husban-laonu-terima-mahasiswa-kka-febi-unismuh-kendari

PLH Sekda Morowali, Husban Laonu Terima Mahasiswa KKA FEBI Unismuh Kendari

Morowalikab.go.id -Bungku- Penjabat (Pj) Bupati Morowali, diwakili PLH Sekda Husban Laonu, SP.,M.Si didampingi sejumlah pimpinan OPD teknis terkait menerima Mahasiswa Kuliah Kerja Amaliah (KKA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Muh

musrenbang-bahodopi-wakil-bupati-najamudin-paparkan-capaian-7-program-unggulan-pembangunan-daerah

Musrenbang Bahodopi, Wakil Bupati Najamudin Paparkan Capaian 7 Program Unggulan Pembangunan Daerah.

Morowalikab.go.id-Bahodopi- Wakil Bupati Morowali Dr. H. Najamudin, M.Pd membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan Bahodopi Tahun 2023.   Musrenbang dengan tema "Mewujudkan kesejahteraan melalui peningkatan ketahan

atas-arahan-bupati-iksan-bkpsdmd-tegaskan-asn-morowali-fokus-bekerja-di-tengah-isu-pelantikan

Atas Arahan Bupati Iksan, BKPSDMD Tegaskan ASN Morowali Fokus Bekerja, di Tengah Isu Pelantikan

Morowalikab.go.id – Bungku – Atas arahan Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, Plt. Kepala Badan Kepegawaian, Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDM) Kabupaten Morowali, Husban Laonu, menegaskan kepada seluruh pejabat l