Lantik 11 Pejabat, Bupati: Jalankan Pemerintahan Yang Baik Berdasarkan Tupoksi

  Thursday 18 June 2020   helman kaimu     4684

SATU

Foto: Prosesi Pelantikan Pejabat Oleh Bupati Morowali, Drs. Taslim

 

Morowali, IKP Kominfo, Didampingi Wakil Bupati Morowali, Dr. H. Najamudin, S.Ag, S.Pd., M.Pd, Bupati Morowali, Drs. Taslim melantik 11 Pejabat lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, Kamis (18/06/20).

Kegiatan yang berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Morowali, Ny. Asnoni Taslim, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Drs. Bambang S. Soerojo, M.Si, Asisten III Bidang Administrasi dan Umum, Siti Samria M. Sia, S.I.P, Kepala BKPSDMD, Alwan H. Abubakar, SE, dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

DUA

Pelantikan pejabat merupakan bentuk penyegaran dan meningkatkan produktifitas kerja. Pelantikan ini murni untuk meningkatkan kinerja yang lebih baik pada masing-masing OPD, tidak ada unsur politik dalam pelantikan ini. ‘’Pelantikan ini murni untuk penyegaran pada seluruh OPD, sehingga pelaksanaan roda pemerintahan di Kabupaten Morowali bisa lebih baik, dan pelantikan ini tidak ada unsur politiknya, namun untuk memaksimalkan pemberdayaan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada’’ ujar Taslim, dalam sambutannya

Ia berharap, semua yang dilantik hari ini dapat bekerjasama dengan baik dalam membantu Kepala OPD masing-masing. ‘’Yang dilantik hari ini harus menunjukan kinerja yang baik dan dapat bekerjasama dengan pimpinannya. Hal ini untuk mewujudkan pembangunan Morowali yang lebih baik. Olehnya pejabat yang baru dilantik harus bekerja berdasarkan tugas pokok dan fungsi masing-masing, dalam menjalankan roda pemerintahan,’’  pungkas mantan Anggota DPRD Morowali tersebut.

IMG20200618133434

Adapun pejabat yang dilantik berdasarkan Surat Keputusan Bupati Morowali: No. 821.23/RHS/BKPSDMD/Tanggal 18 Juni 2020, antara lain:

Nur Alam, S.Pd., M.Pd Jabatan Lama Staf Inspektorat Daerah, Jabatan Baru Sekretaris Inspektorat Daerah, Moh. Saleh Hamid, S.Sos, jabatan lama Kabag Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Morowali, Jabatan Baru Inspektur Pembantu Wilayah I Inspektorat Daerah, Ridwan Dg. Malureng, S.Ag., M.Si, jabatan lama Staf Dinas Pendidikan Daerah Kabupaten Morowali, jabatan baru Sekretaris Dinas Koperasi dan UMKM Daerah, Andi Kaharudin, ST, jabatan lama Staf Bagian Umum dan Protokol Setkab Morowali, jabatan baru Sekretaris Lingkungan Hidup Daerah, Drs. As’ad, jabatan lama Kasubag Fasilitas Pengembangan Kehidupan Keagamaan Setkab. Morowali, H. Arsail, S.Sos, jabatan lama Camat Witaponda, jabatan baru Sekretaris Dinas Perhubungan, Moh. Yusup Jacob, ST, jabatan lama Kabid Lalulintas dan Angkutan Jalan Dinas Perhubungan, jabatan baru Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Nasron, S.Sos, jabatan lama Sekretaris Camat Witaponda (Sekcam), jabatan baru Camat Witaponda, Sukman Gamal, SP, jabatan lama Kabid Perkebunan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Daerah, jabatan baru Camat Bungku Timur, Sandra Basrun, ST, jabatan lama Kepala Seksi Ekonomi pada Kantor Camat Witaponda, jabatan baru Sekcam Witaponda, dan Chaerul Amri, SH, jabatan lama Kasubag Protokol pada Bagian Umum Setkab. Morowali, jabatan baru Kasubag Protokol pada Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Kabupaten (Setkab) Morowali.

Berita Terkait

hadiri-tasyakuran-khatam-quran-desa-puungkoilu-ini-pesan-sekda-morowali

Hadiri Tasyakuran Khatam Qur'an Desa Puungkoilu, Ini Pesan Sekda Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku- Sekretaris Daerah Kabupaten Morowali Drs. Yusman Mahbub, M.Si menghadiri Kegiatan Khotmil Qur'an Angkatan Ke II di Desa Puungkoilu, yang dilaksanakan oleh Taman Pendidikan Qur'an (TPQ) Al Hidayah ( 04/02/2023) Sabtu Malam)

bkkbn-sulteng-gelar-sosialisasi-penyiapan-kehidupan-berkeluarga-bagi-remaja-di-morowali

BKKBN Sulteng Gelar Sosialisasi Penyiapan Kehidupan Berkeluarga Bagi Remaja di Morowali

morowalikab.go.id - Bungku - BKKBN Sulteng menggelar Sosialisasi Proyek Prioritas Nasional Penyiapan Kehidupan Berkeluarga Bagi Remaja (PKBR) Jumat, (28/08). Sosialisasi yang berlangsung di Aula Kantor Badan Perencenaan Penelitian dan Pengembangan

pembukaan-tmmd-ke-123-tahun-2025-asisten-ii-abd-mutaqqin-sonaru-jadi-inspektur-upacara

Wakili Pj Bupati Morowali, Asisten II Abd Mutaqqin Sonaru Pimpin Upacara Pembukaan TMMD ke-123 TA 2025

Morowalikab.go.id -Bungku- TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 123 Tahun Anggaran 2025 di Kabupaten Morowali kembali digelar dengan tema “Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional di Wilayah” berlan

wakili-pj-bupati-morowali-staf-ahli-bid-ekonomi-pembangunan-dan-keuangan-hadiri-peresmian-tni-manunggal-air

Wakili Pj Bupati Morowali, Staf Ahli Bid. Ekonomi Pembangunan dan Keuangan Hadiri Peresmian TNI Manunggal Air

Morowalikab.go.id-Bungku- Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Sulteng Ir.H.A. Rachmansyah Ismail, M.Agr., MP., diwakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan, Mohamad AMin, ST., MT menghadiri Kegiatan Video Conference (Vicon) Peresmian

morowali-jadi-tuan-rumah-forkom-organisasi-se-sulteng-pemda-siap-beri-pelayanan-maksimal

Morowali Tuan Rumah Forkom Organisasi Se-Sulteng, Pemda Siap Beri Pelayanan Maksimal

morowalikab.go.id - Bungku - Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menggelar rapat persiapan di Ruang Asisten III Bidang Administrasi Umum, Senin (07/06). Pasalnya, Kab. Morowali ditunjuk menjadi tuan rumah dalam kegiatan Rapat Koordinasi Forum Komu