Pembukaan MTQ XXIX di Banggai Berlangsung Meriah, Gubernur Sulteng Ungkapkan Ini

  Saturday 23 July 2022   Winda Bestari     2781

WhatsApp Image 2022-07-23 at 16-50-02

Morowalikab.go.id - Luwuk Banggai - Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke - 29 tingkat Provinsi Sulawesi Tengah digelar di Kawasan Perkantoran Bukit Halimun, Kelurahan Tombang Permai, Kecamatan Luwuk Selatan pada Sabtu (23/07/2022) malam. MTQ XXIX secara resmi dibuka langsung oleh Gubernur Sulawesi Tengah, H. Rusdy Mastura.

WhatsApp Image 2022-07-23 at 16-50-02(2)

Acara dimulai dengan parade dari seluruh kafilah Kabupaten/Kota se Provinsi Sulawesi Tengah, dilanjutkan penyerahan cinderamata kurma dari Pemerintah Arab Saudi kepada seluruh kafilah dan selanjutnya diisi dengan Tarian kolosal yang  berjudul Gerak Langkah Lantunan Suci. 200 penari dari sejumlah SMA/sederajat dan SMP di Kota Luwuk, Kabupaten Banggai turut memeriahkan acara pembukaan.

WhatsApp Image 2022-07-23 at 16-50-00

Mengawali sambutannya, Gubernur Sulawesi Tengah, H. Rusdy Mastura menyampaikan bahwa selaku pimpinan daerah mengucapkan apresiasi dan terima kasih sebagai momentum meresapi dan menghayati nilai-nilai kandungan Al-Qur'an, sehingga umat islam tidak hanya pandai dalam membaca, menerjemahkan dan menghafalnya lebih daripada itu mesti diikuti dengan mengamalkan dan mengajarkannya supaya semakin banyak kebaikan dan keberkahan yang diperoleh.

WhatsApp Image 2022-07-23 at 16-50-01(1)

Penyelenggaraan MTQ ke-29 adalah  bentuk penghormatan kepada ajaran islam melalui upaya membumikan Al-Qur'an di Sulawesi Tengah untuk melahirkan generasi yang qur'ani sebagai pilar-pilar gerak cepat menuju Sulawesi Tengah yang lebih cepat dann maju.

"Semoga dengan berkah dan tuntunan Al-Qur'an Sulawesi Tengah akan menjadi negeri baldatul toyibatul warabbun ghafur. Saya juga berharap, agar MTQ XXIX dapat menjadi magnet tarik investasi dan pengutip ekonomi di Kabupaten Banggai melalui pameran pasar rakyat di arena MTQ ini" ungkap Gubernur.

WhatsApp Image 2022-07-23 at 16-50-00(1)

Lebih jauh, Ia berpesan kepada seluruh kafilah Kabupaten/Kota, agar tetap saksama dan  berjuang maksimal untuk meraih prestasi terbaik.

"Kalian tidak boleh sombong dengan cara merendahkan kafilah yang lain, salah satu sifat yang harus dihindari adalah sifat sombong. Untuk itu jalinlah ukhuwah kebersamaan dan keakraban tanpa batas dalam melaksanakan kegiatan hari ini", tandas dia.

WhatsApp Image 2022-07-23 at 16-49-59

Acara pembukaan tersebut turut dihadiri oleh Direktur Organisasi Kemasyarakatan Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri RI, Ketua TP PKK Sulawesi Tengah, Bupati  Banggai, Wakil Bupati Banggai, Kepala Kantor Wilayah Kemenag Kab/Kota se Sulawesi Tengah dan seluruh peserta kafilah MTQ XXIX tingkat Provinsi Sulawesi Tengah serta insan pers.

Untuk diketahui, sebagai tuan rumah, Kabupaten Banggai telah menyediakan 11 arena atau lokasi untuk pelaksanaan MTQ XXIX tingkat Sulteng. Yaitu di arena utama di Bukit Halimun depan kantor Bupati Banggai, Masjid Darudda'wah Kilo 5, Masjid Pancasila, Masjid Baitul Azis Karaton, Masjid Simpong, Masjid Al Huda Maahas, Masjid Muttahidah Luwuk, Graha Pemda Banggai, MTs Negeri 1 Banggai, Masjid Agung An Nuur Luwuk, dan ruang Laboratorium SMPN 3 Luwuk.

 

Berita Terkait

wakil-bupati-morowali-resmi-membuka-sosialisasi-penanganan-konflik-horizontal-dan-vertikal-tahun-2022

Wakil Bupati Morowali Buka Sosialisasi Penanganan Konflik Horizontal dan Vertikal Tahun 2022

Morowalikab.go.id-Bungku- Badan Kesatuan bangsa dan Politik Daerah Kabupaten Morowali menggelar Sosialisasi Penanganan Konflik Horizontal dan Vertikal. Dengan Tema "memantapkan koordinasi antara instansi terkait TNI, POLRI, dan masyarakat dalam

jelajah-alam-bungku-pesisir-bupati-morowali-gowes-bareng-asn

Jelajah Alam Bungku Pesisir, Bupati Morowali Gowes Bareng ASN

Lafeu, morowalikab.go.id, Untuk menyalurkan bakat mengayuh sepeda atau yang dikenal Gowes serta mengajak masyarakat menjalani gaya hidup sehat dan berolahraga dengan bersepeda, Bupati Morowali, Drs. Taslim bersama Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali,

dpmdp3a-morowali-gelar-koordinasi-dan-sinkronisasi-pengarusutamaan-gender

DPMDP3A Morowali Gelar Koordinasi dan Sinkronisasi Pengarusutamaan Gender

Morowalikab.go.id – Bungku - Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Desa, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DPMDP3A) Kabupaten Morowali menggelar kegiatan Koordinasi dan Sinkronisasi pelaksanaan Pengarusutamaan Gender (PUG) di Aula Hote

temui-massa-aksi-asisten-pemerintahan-dan-kesra-moh-rizal-badudin-ungkapkan-hal-ini

Temui Massa Aksi, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Moh. Rizal Badudin Ungkapkan Hal Ini

Morowalikab.go.id, Bungku, Mewakili Bupati dan Wakil Bupati Morowali, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Ir. Moh. Rizal Badudin menemui massa aksi unjuk rasa terkait persoalan kelistrikan di Kabupaten Morowali pada Senin (15/11/21). Aksi demonstarsi

rapat-tim-gugus-tugas-covid-19-bahas-penyesuaian-kebijakan-pembelajaran-di-masa-pandem

Rapat Tim Gugus Tugas COVID-19, Bahas Penyesuaian Kebijakan Pembelajaran di Masa Pandemi

morowalikab.go.id - Bungku - Dipimpin oleh Wakil Bupati Morowali, Dr. H. Najamudin, SAg., S.Pd., M.Pd., rapat koordinasi tim gugus tugas penanganan COVID-19 berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati, Senin, (10/08/20). Rapat tersebut membahas tentang