Inspektorat Morowali Gelar Bimtek Penilaian Mandiri Maturitas Penyelenggaran SPIP Terintegrasi

  Monday 14 October 2024   Maisarah     720

Morowalikab.go.id -Bungku- Inspektorat Kabupaten Morowali menggelar kegiatan Bimbingan Teknis Maturitas penyelenggaraan SPIP terintegrasi untuk penilaian mandiri, yang bertempat di Ruang Rapat Inspektorat Daerah, Kompleks KTM Desa Bahomohoni Bungku Tengah, Selasa (15/10/2024).

WhatsApp Image 2024-10-15 at 12-47-14_25b54599

Bimtek tersebut diikuti oleh Seluruh Sekretaris OPD dan 1 (satu) Pejabat/fungsional yang menangani perencanaan dan program lingkup pemkab Morowali.

Adapun tujuan diselenggarakan kegiatan ini yaitu pertama, untuk menindaklanjuti Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 60 Tahun 2008 tentang Sistem Pengendalian Intern Pemerintah dan Surat BPKP Perwakilan Sulawesi Tengah Nomor PE.07.02/S-1451/PW19/3/2024 untuk peningkatan pemahaman Maturitas SPIP bagi seluruh OPD Lingkup Pemkab Morowali.

Sekretaris Inspektorat Daerah Kabupaten Morowali, Nur Alam, S.Pd., M.Pd, dalam sambutannya menyampaikan bimtek hari ini dalam rangka mengupayakan peningkatan kompetensi maturitas SPIP, yang akan meningkatkan nilai maturitas, transparansi dan akuntabilitas kinerja sebagai bentuk pelaksanaan tata Kelola pemerintahan yang baik.

Pihaknya berharap melalui bimbingan teknis ini, peserta mampu melaksanakan penilaian maturitas penyelenggaraan SPIP tentang Penilaian Maturitas Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah Terintegrasi pada Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah.

Kegiatan bimtek ini juga menghadirkan narasumber yang berkompeten dari BPKP Perwakilan Sulawesi Tengah.

 

Berita Terkait

pj-sekda-abdul-wahid-hasan-pimpin-rapat-persiapan-mtq-xiv-tingkat-kabupaten-morowali

Pj Sekda Abdul Wahid Hasan Pimpin Rapat Persiapan MTQ XIV Tingkat Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id -Bungku- Perdana setelah dilantik menjadi Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Morowali, Drs.H.Abdul Wahid Hasan, M.Pd pimpin rapat persiapan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XIV, di Gedung Serbaguna Kolono Kecamatan Bung

peduli-nelayan-pemkab-morowali-tandatangani-perjanjian-kerjasama-dengan-bpjs-ketenagakerjaan

Peduli Nelayan, Pemkab Morowali Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan BPJS Ketenagakerjaan

Morowalikab.go.id, Bungku, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menandatangani Perjanjian Kerjasama dengan Badan Penyelengaraan Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan tentang Penyelenggaraan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan bagi Pekerja Sektor Kelaut

kodim-1311morowali-gelar-pasukan-untuk-amankan-pilkada-2024

Kodim 1311/Morowali Gelar Pasukan untuk Amankan Pilkada 2024

Morowalikab.go.id – Bungku - Dalam rangka mempersiapkan Pengamanan Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2024, Kodim 1311/Morowali menggelar kegiatan Gelar Pasukan Penyiapan PAM Pilkada. Acara yang berlangsung pada kam

buka-fgd-penyusunan-dokumen-gini-ratio-kabupaten-morowali-tahun-2024-staf-ahli-mohammad-amin-sampaikan-hal-ini

Buka FGD Penyusunan Dokumen Gini Ratio Kabupaten Morowali Tahun 2024, Staf Ahli Mohammad Amin Sampaikan Hal Ini

Morowalikab.go.id -Bungku- Penjabat (Pj) Bupati Morowali, diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan, Mohammad Amin, ST.,MT hadiri dan buka secara resmi Focus Grup Discussion (FGD) Penyusunan Dokumen Gini Ratio Kabupaten Morowali Tahu

prioritaskan-listrik-masuk-desa-bupati-morowali-resmikan-jaringan-listrik-trans-kabera-desa-bahoea-reko-reko

Prioritaskan Listrik Masuk Desa: Bupati Morowali Resmikan Jaringan Listrik di Trans Kabera Desa Bahoea Reko-Reko

Morowalikab.go.id-Bungku - Sebagai bentuk wujud nyata dan kesungguhan Pemerintah Daerah dalam mewujudkan masyarakat sejahtera bersama, Bupati Morowali Drs. Taslim didampingi Kepala Dinas Perumahan Kawasan, Pemukiman dan Pertanahan Kab. Morowali Drs.