Dinas Kominfo Morowali Gelar Sosialisasi Aplikasi SIPEDI dan SIMDA Keuangan Online

  Thursday 19 December 2019   Octaviana Latong     2933

Morowalikab.go.id Bungku - Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Dinas Komunikasi dan Informatika Daerah (Diskominfo) menggelar  Sosialisasi Aplikasi Sistem Informasi Perjalanan Dinas (SIPEDI) dan Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Keuangan Daerah  (SIMDA) secara Online,  di Ruang Pola Kantor Bupati Morowali, Selasa (17/12/2019).

Sosialisasi SIMDA Keuangan Online dan SIPEDI tersebut dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Morowali, H. Moh. Jafar Hamid, SH. M.M, didampingi oleh Kaban Keuangan, Faruk Jibran, SH, Inspektur Inspektorat Morowali Afridin SH. M.SA, serta Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Morowali, Drs. Syahrur. M.M.

Dalam sambutannya, Sekda Morowali, H. Moh. Jafar Hamid, mengungkapkan harapannya bahwa dalam setiap penerapan aplikasi tersebut seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk selalu berkoordinasi dengan Dinas terkait yakni Diskominfo.

''Saya berharap pada setiap pelaksanaan aplikasi tersebut, seluruh OPD membangun koordinasi yang baik dengan Dinas Kominfo, sehingga dalam penerapan aplikasi bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya sesuai harapan kita bersama. Olehnya seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan sosialisasi ini dengan sungguh-sungguh sehingga dalam penerapan Aplikasi SIMDA Keuangan online dan  SIPEDI pada tahun 2020 mendatang bisa terlaksana dengan baik,'' ujar Jafar Hamid.

Ditempat yang sama, Kadis Kominfo Morowali, Syahur, dalam paparannya menyampaikan  materi Aplikasi SIPEDI. ''Aplikasi SIPEDI merupakan aplikasi yang coba dirancang oleh Dinas Kominfo Morowali, dengan tujuan aplikasi ini dapat mempermudah pengurusan Surat Tugas secara online, artinya dalam mengajukan setiap Surat Tugas pada setiap OPD tidak lagi dilakukan secara manual, tetapi sudah dilakukan pengajuan persetujuan oleh Bupati Morowali melalui Aplikasi SIPEDI,'' ucapnya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Kominfo, Husni Rais, menyampaikan tentang gambaran umum Aplikasi SIPEDI dan Aplikasi SIMDA Keuangan secara Online. ''SIPEDI merupakan suatu aplikasi yang dibangun oleh Dinas Kominfo sebagai sebuah sistem yang berfungsi sebagai pengontrol penggunaan anggaran dan belanja daerah terhadap penggunaan anggaran perjalanan dinas baik luar maupun dalam daerah yang dilaksanakan oleh seluruh OPD dilingkup Pemkab Morowali,'' jelasnya

Ia menambahkan, inti dari penerapan aplikasi tersebut adalah mempermudah seluruh proses pengajuan izin pelaksanaan perjalanan dinas, mulai dari pengajuan Surat Tugas (ST), Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD), Laporan Hasil Perjalanan (LHP), serta bukti otentik lainnya dapat terkontrol didalam Aplikasi Sistem Online. Sementara untuk SIMDA Keuangan Online leading sectornya ada pada Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD), sedangkan Dinas Kominfo sendiri hanya selaku fasilitator terhadap penggunaan SIMDA Keuangan berbasis Online, dimana saat ini, untuk sementara masih menggunakan sistem jaringan Intra Net melalui Siskompad Kominfo Morowali,'' pungkas Husni Rais

Kegiatan yang berlangsung selama satu hari tersebut, diikuti Kasubag Program dan Keuangan serta operator aplikasi SIMDA pada  masing-masing OPD se-Kabupaten Morowali. (Foto/Reporter IKP Kominfo: Oktaviana)

Berita Terkait

pj-bupati-morowali-rachmansyah-ismail-paparkan-hasil-kinerja-triwulan-1-tahun-2024-di-kantor-irjen-kemendagri-jakarta

Pj Bupati Morowali, Rachmansyah Ismail Paparkan Hasil Kinerja Triwulan 1 Tahun 2024 di Kantor Irjen Kemendagri Jakarta

Morowalikab.go.id – Jakarta – Penjabat (Pj) Bupati Morowali, Ir. H. A. Rachmansyah Ismail, M.Agr., MP, menyampaikan hasil kinerja triwulan pertama tahun 2024 dalam rapat evaluasi di Kantor Irjen Kementerian Dalam Negeri (Kemendagr

wabup-h-najamudin-pemandu-geowisata-haruslah-yang-memiliki-komitmen-pada-pengembangan-pariwisata-di-daerah

Najamudin: Pemandu Geowisata Harus Memiliki Komitmen pada Pengembangan Pariwisata di Daerah

PPID - morowalikab.go.id - Bungku. Wakil Bupati Morowali, H. Najamudin resmi membuka Pelatihan Pemandu Geowisata atau Wisata Susur Gua, Senin (18/11). Didampingi oleh Kadis Pemuda, Olahraga dan Pariwisata, H. Moh. Adzan Djirimu, pelatihan dilaksanaka

jalin-sinergitas-antar-pemprov-sulteng-dan-pemdakab-morowali-optimalisasikan-pelayanan-kesehatan-di-wilayah

Jalin Sinergitas antar Pemprov Sulteng dan Pemdakab Morowali, Optimalisasikan Pelayanan Kesehatan di Wilayah

Morowalikab.go.id- Bungku- Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali mengadakan pertemuan dalam rangka Rapat Kerja antar Pemerintah Daerah Provinsi Sulawesi Tengah bersama Pemdakab Morowali terkait program-program kesehatan untuk daerah. Rapat tersebut

wakil-bupati-morowali-pimpin-rapat-koordinasi-tim-penanggulangan-kemiskinan-daerah

Wakil Bupati Morowali, Pimpin Rapat Koordinasi Tim Penanggulangan Kemiskinan Daerah

Morowalikab.go.id-Bungku- Sebagai tindak lanjut program percepatan penanganan kemiskinan di daerah, Wakil Bupati Morowali Dr. H. Najamudin, M.Pd kembali memimpin Rapat Koordinasi Tim Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) dengan agenda pembahasan&

pemkab-morowali-gelar-festival-montunu-hulu-wujud-kekompakan-budaya-tobungku

PEMKAB MOROWALI GELAR FESTIVAL MONTUNU HULU WUJUD KEKOMPAKAN BUDAYA TOBUNGKU

Morowalikab.go.id-Bungku-Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui bidang Budaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah menggelar Festival Montunu Hulu Tahun 2023. Seluruh komponen masyarakat serta seluruh sekolah tingkat Pendidikan Dasar dalam Ko