Bupati Morowali lepas 49 Siswa Peserta PKL SMKN 1 Bungku Tengah

  Thursday 20 July 2023   Maisarah     1161

Morowalikab.go.id -Bungku- Bupati Morowali, Drs.H.Taslim secara resmi melepas 49 siswa peserta Praktek Kerja Lapangan (PKL) Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Bungku Tengah tahun ajaran 2023/2024, Kamis (20/07/2023).

Prosesi pelepasan siswa peserta Kerja Lapangan (PKL) berlangsung di Pelataran SMKN 1 Bungku Tengah yang berjumlah 49 orang yang terdiri dari 4 jurusan yaitu, nautika kapal penangkapan ikan, akuntansi dan keuangan lembaga, teknologi komputer dan jaringan dan geologi pertambangan.

WhatsApp Image 2023-07-20 at 13-55-23 (3)

Pelepasan siswa peserta Kerja Lapangan (PKL) diawali dengan penandatangan akta kerja sama antara SMKN 1 Bungku Tengah dengan DUDIKA yang merupakan beberapa instansi pemerintah dan Industri pasangan di Kabupaten Morowali serta penyematan tanda kepesertaan peserta PKL oleh Bupati Morowali kepada perwakilan siswa.

WhatsApp Image 2023-07-20 at 13-55-23 (4)

Dalam sambutannya, Bupati Morowali, H.Taslim menyampaikan Pendidikan menjadi hal yang penting untuk masa depan yang lebih baik.

“Pendidikan sangat penting guna mencerdaskan dan mengembang potensi dalam diri dengan tidak membatasi untuk mempelajari ilmu-ilmu yang lainnya. Olehnya itu pentingnya pendidikan juga disertai dengan attitude yang baik untuk membentuk manusia yang berakhlak mulia dan berkarakter.” Ungkapnya.

“Pemerintah siap berkolaborasi untuk membangun institusi pendidikan yang bermutu di Kabupaten Morowali dengan kebijakan-kebijakan yang baik guna meningkatkan kualitas sumber daya manusia khususnya anak-anak kita yang ada di Kabupaten Morowali.” Tambahnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali Dr.Hj.Marwani, M.Pd, Unsur Forkopimda, Pimpinan OPD Morowali, Ketua DWP Morowali Ny.Fawakihah, Perwakilan Pimpinan Perusahaan Industri, Kepala SMKN 1 Bungku Tengah Hj.Anilawa, S.Pd.,M.Pd.I, Dewan Guru beserta siswa SMKN 1 Bungku Tengah, Orang tua siswa dan tamu undangan lainnya.

WhatsApp Image 2023-07-20 at 13-55-23 (1) WhatsApp Image 2023-07-20 at 14-17-06 

Berita Terkait

tingkatkan-mutu-pendidikan-bupati-morowali-program-itf-maksimalkan-kapasitas-guru

Tingkatkan Mutu Pendidikan, Bupati Morowali Sebut Program ITF Maksimalkan Kapasitas Guru

Morowali, IKP Kominfo, Dinas Pendidikan Daerah Kabupaten Morowali dan Ruang guru menyelenggarakan kegiatan penutupan (Closing Ceremony) pada program pelatihan guru Indonesia Teaching Fellowship (ITF). Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Kerja Bupa

momen-haru-dan-bahagia-di-sdn-8-bungku-dalam-acara-ramah-tamah-perpisahan-siswa-kelas-vi

"Momen Haru dan Bahagia di SDN 8 Bungku; Dalam Acara ramah Tamah Perpisahan Siswa Kelas VI

Morowalikab.go.id-Bungku- Sekolah Dasar Negeri (SDN) 8 Bungku, Kabupaten Morowali mengadakan acara perpisahan yang penuh keceriaan dan kehangatan dalam ramah tamah, Sabtu 27 Mei 2023, Pagi. Acara yang bertajuk "Ukir Prestasi, Melangkah Menggapai Mim

sinergi-menuju-kemajuan-bupati-morowali-sambut-rakor-kesbangpol-se-sulteng-dengan-semangat-kolaborasi

Sinergi Menuju Kemajuan: Bupati Morowali Sambut Rakor Kesbangpol Se Sulteng dengan Semangat Kolaborasi.

Morowalikab.go.id-Bungku- Rapat koordinasi dan sinkronisasi program dan kegiatan Kesatuan Bangsa dan Politik (Rakor Kesbangpol) tingkat Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) Tahun 2023 digelar di Kabupaten Morowali. Rabu (24/05)   Rakor ini be

pemda-morowali-dukung-aksi-bersih-pantai-dan-laut-kolaborasi-komunitas-morowali

Pemda Morowali Dukung Gerakan Bersih Pantai dan Laut Kolaborasi Komunitas Morowali

Morowalikab.go.id-Bungku- Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali, dalam hal ini Bupati Drs.Taslim dan Wakil Bupati Dr.H.Najamudin, para Kepala Dinas serta stakeholder terkait Wisata dan Lingkungan, turut mendukung dan berpartisipasi dalam acara aksi Be

pemkab-morowali-gelar-upacara-17-bulan-berjalan-mei-2022-sekda-tegaskan-kedisiplinan-asn-wajib-ditingkatkan

Pemkab Morowali Gelar Upacara 17 Bulan Berjalan, Sekda Tegaskan Kedisiplinan ASN Wajib Ditingkatkan

Morowalikab.go.id - Bungku - Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menggelar Upacara 17 Bulan Berjalan Mei 2022 di Pelataran Kantor Bupati Morowali, Kompleks Perkantoran Fonuasingko Bungku, Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah. Bertindak selaku insp