Sunday 16 March 2025
Ketut Suta
31
Morowalikab.go.id, Menui Kepulauan - Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Morowali akan mengambil langkah konkrit untuk memperbaiki kondisi listrik yang ada di Wilayah Kecamatan Menui Kepulauan.
Hal itu disampaikan langsung Bupati Morowali, Iksan Baharuddin Abdul Rauf, saat Safari Ramadhan. Ia menegaskan komitmennya untuk menyelesaikan permasalahan listrik daerah tersebut, dan bertekad segera menuntaskannya.
“Saya sebenarnya agak malu datang ke Menui Kepulauan karena saya tahu janji saya soal listrik ini belum terpenuhi. Tapi karena ada agenda Safari Ramadan, saya tetap ke sini. Secara pribadi, saya meminta maaf,” ujar Iksan di Menui Kepulauan, Minggu (16/3/2025).
Orang Nomor Satu di Bumi Tepe Asa Moroso itu juga sudah mengatur solusi untuk masalah listrik di Menui, dan pemerintah sudah menyiapkan satu genset besar yang ada di Bungku.
“Tapi PLN meminta lokasi khusus untuk genset tersebut. Selain itu, PLN juga menyebut ada koordinasi yang harus dilakukan dengan pihak di Manado,” jelasnya.
Untuk memastikan penyelesaian masalah ini, Iksan rencananya akan terbang ke Manado bersama Sekda Morowali pada 21 Maret mendatang guna mencari solusi langsung dengan pihak terkait.
Karena perbaikan listrik ini tidak boleh menunggu hingga tahun kelima pemerintahannya.
“Kami akan bergerak cepat untuk mengetahui alasan sebenarnya kenapa masalah listrik ini tak kunjung selesai. Ini harus segera dibenahi. Bukan tahun depan, bukan tahun kelima, tapi bulan depan harus sudah ada progres nyata,” imbuhnya.