Bupati Morowali Buka Jambore PKK Tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2020

  Tuesday 10 November 2020   helman kaimu     1945

IMG-20201109-WA0036_content

Morowalikab.go.id, Bungku, Bupati Morowali, Drs. Taslim resmi membuka kegiatan jambore Kader PKK Tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2020.

 

Jambore berlangsung di Gedung Olahraga Abdurabie, kompleks perkantoran Fonuasingko Desa Bente Kecamatan Bungku Tengah, Senin (9/11/20).

IMG-20201109-WA0037_thumbnail

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Kapolres Morowali, AKBP. Bayu Indra Wiguno, S.I.K, Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali, Ny. Asnoni Taslim, Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali, Dr. Hj. Marwani, S.Pd., M.Pd, Camat se-Kabupaten Morowali, Pengurus TP-PKK Kabupaten Morowali,TP-PKK Sembilan Kecamatan se-Kabupaten Morowali dan tamu undangan lainnya.

IMG-20201109-WA0039

Bupati Morowali, Taslim dalam sambutannya mengatakan jambore merupakan sebagai salah satu tempat bertemunya seluruh pengurus PKK Kecamatan dalam melakukan sejumlah kegiatan atau ajang mempererat silaturahmi antar sesama kader PKK.

‘’Seluruh kegiatan yang diprogramkan kader PKK Kecamatan  dalam memenuhi 10 Program Pokok PKK ditampilkan dalam kegiatan jambore ini. Selain itu, kegiatan jambore bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi antar sesama kader PKK diseluruh Kecamatan yang ada di Kabupaten Morowali. Olehnya keterlibatan ibu-ibu PKK dalam mendukung pembangunan Kabupaten Morowali sangatlah diharapkan sehingga apa yang dicita-citakan dalam mewujudkan masyarakat Morowali Sejahtera Bersama dapat terwujud sesuai harapan bersama’’ ujar orang nomor satu di Kabupaten Morowali.

Sementara itu, Ketua TP-PKK Kabupaten Morowali yang diwakili Wakil Ketua TP-PKK, Hj. Marwani mengungkapkan, bahwa jambore dilaksanakan untuk meningkatkan pengetahuan para kader PKK dalam mewujudkan keluarga yang sejahtera.

‘’Ini merupakan momen yang sangat tepat disamping dapat meningkatkan pengetahuan, kemampuan, motivasi dan wawasan kader, juga menjadi ajang peningkatan semangat dan kinerja para kader dalam mewujudkan keluarga sejahtera yang beriman dan bertaqwa,’’jelasnya.

Kegiatan dengan tema ‘’Melalui Jambore Kader PKK Kita Tingkatkan Kinerja Kader PKK di Masa Pandemi Covid-19 Menuju Morowali Era Baru’’ berakhir dengan pemukulan gong oleh Bupati Morowali sebagai tanda dimulainya Jambore PKK Tingkat Kabupaten Morowali Tahun 2020.

 

Berita Terkait

dprd-gelar-rapat-paripurna-ke-17-setujui-5-raperda

DPRD Gelar Rapat Paripurna ke-17, Setujui 5 Raperda

Morowalikab.go.id - Bungku - DPRD Kabupaten Morowali menggelar Rapat Paripurna ke-17 Masa Sidang I dengan agenda Persetujuan Lima Buah Rancangan Peraturan Daerah inisiatiF DPRD dan Usul Pemerintah Daerah, pada Selasa (30/11). Berlangsung di Ruang

bupati-morowali-buka-rakerda-koni-tahun-2022

Bupati Morowali Buka Rakerda KONI Tahun 2022

Morowalikab.go.id, Bungku, Bupati Morowali, Drs. Taslim, didampingi Ketua TP-PKK, Ny. Asnoni Taslim, resmi membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Morowali, Sabtu (4/5/22). Rakerda yang berlangsung

pemkab-morowali-komitmen-atasi-masalah-listrik-berikut-hasil-kesepakatan-dengan-pihak-pln

Pemkab Morowali Komitmen Atasi Masalah Listrik, Berikut Hasil Kesepakatan dengan Pihak PLN.

Morowalikab.go.id-Bungku- Bupati Morowali Drs. Taslim didampingi Asisten III Bidang Administrasi Umum Husban Laonu, SP, M.Si, dan Kepala Bappeda Morowali Ramli Sanudin, SE, M.Si menerima kunjungan silatuhrahmi dari Vice president PLN Pusat Fauzi, bes

bupati-morowali-bersama-anggota-dpr-ri-silaturahmi-dan-tinjau-pembangunan-masjid-nurul-ahmad-sman-i-bungku

Bupati Morowali Bersama Anggota DPR RI Silaturahmi dan Tinjau Pembangunan Masjid Nurul Ahmad SMAN I Bungku

Morowalikab.go.id - Bungku - SMAN I Bungku menggelar silaturahmi dan peninjauan pembangunan Masjid Nurul Ahmad di SMAN I Bungku, Kelurahan Mendui, Jumat (16/12/2022). Acara tersebut turut dihadiri oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indon

hadiri-maulid-nabi-di-desa-kolono-bupati-paparkan-program-pengembangan-keagamaan-di-kabupaten-morowali

Hadiri Maulid Nabi di Desa Kolono, Bupati Paparkan Program Pengembangan Keagamaan di Kabupaten Morowali

Morowalikab.go.id, Kolono, Bupati Morowali, Drs. Taslim, menghadiri kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H/2020 M, di Masjid Al-Kautsar Desa Kolono Kecamatan Bungku Tengah, Kamis (29/10/20). Maulid yang diselenggarakan oleh Warga Desa Kolono di