Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pimpin Rakor Gugus Tugas Reforma Agraria Kabupaten Morowali

  Thursday 01 April 2021   Octaviana Latong     2280

 

Morowalikab.go.id-Bungku- Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Morowali Drs. Bambang soerojo memimpin dan sekaligus membuka Rapat Koordinasi awal Gugus Tugas Reforma Agraria Kabupaten Morowali Tahun 2021, di Ruang Aula Kantor bupati lantai I, Rabu (31/03). Dihadiri oleh OPD Terkait Lingkup Pemkab Morowali.

WhatsApp Image 2021-03-31 at 22-01-06

Dalam sambutannya, Asisten I mengatakan bahwa, melalui rapat koordinasi ini, akan dibahas hal terkait Reforma Agraria.

“Dalam Hal ini, saya mengapresiasi adanya Gugus Tugas Reforma Agraria, yang merupakan upaya untuk menata kembali hubungan antara masyarakat dengan tanah, yaitu kepemilikan, penguasaan, penggunaan dan pemanfaatan permukaan bumi yang berkeadilan.” Ungkapnya.

Dijelaskannya bahwa, Reforma Agraria adalah penataan kembali struktur penguasaan, pemilikan, penggunaan, dan pemanfaatan tanah yang lebih berkeadilan melalui Penataan Aset dan disertai dengan Penataan Akses untuk kemakmuran rakyat Indonesia

Lebih lanjut, Dalam praktiknya, terdapat tiga persoalan pokok dalam melaksanakan reforma agrarian yakni; pertama, ketimpangan penguasaan tanah negara, kedua, timbulnya konflik agrarian yang dipicu tumpang tindihnya kebijakan distribusi lahan pada masa lalu, ketiga, timbulnya krisis sosial dan ekologi di pedesaan.

Ia berharap melalui rakor ini, agar Wilayah Kabupaten Morowali bisa meningkatkan keberhasilan reforma agrarian seperti tahun sebelumnya.

 

 

Berita Terkait

bupati-morowali-wakili-gubernur-sulteng-menutup-festival-qasidah-dan-gambus-tingkat-provinsi

Bupati Morowali Wakili Gubernur Sulteng Menutup Festival Qasidah dan Gambus Tingkat Provinsi

Morowalikab.go.id, Bungku, Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah, diwakili Bupati Morowali Drs. Taslim menutup dengan resmi Festival Qasidah dan Gambus Tingkat Provinsi ke XXVI Tahun 2021 di Kabupaten Morowali. Berlangsung di Alun-alun Sangiang Kinam

bupati-iksan-komitmen-dukung-penuh-pengembangan-perguruan-tinggi-di-morowali

Bupati Iksan Komitmen Dukung Penuh Pengembangan Perguruan Tinggi di Morowali

Morowalikab.go.id -Bungku- Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, menegaskan komitmennya untuk mendukung segala kebutuhan perguruan tinggi yang ada di Kabupaten Morowali, khususnya Universitas Tadulako (Untad). “Kami siap berkolabor

wabup-iriane-iliyas-sampaikan-pendapat-akhir-bupati-morowali-dalam-rapat-paripurna

Wabup Iriane Iliyas Sampaikan Pendapat Akhir Bupati Morowali dalam Rapat Paripurna

Morowalikab.go.id - Bungku - Wakil Bupati Morowali, Iriane Iliyas, menyampaikan pendapat akhir Bupati Morowali dalam Rapat Paripurna Masa Persidangan III Tahun Sidang 2024–2025 yang digelar di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabu

susun-rdtr-kawasan-kolono-dan-sekitarnya-tahun-2021-kementerian-agrariabpn-gelar-konsultasi-publik-di-morowali

Susun RDTR Kawasan Kolono dan Sekitarnya Tahun 2021, Kementerian Agraria/BPN Gelar Konsultasi Publik di Morowali

Morowalikab.go.id, Bungku, Kementerian Agraria dan Tata Ruang Badan Pertanahan Nasional berkolaborasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Kabupaten Morowali  menggelar Konsultasi Publik I (KP-1) di Ruang Pola Kantor Bupat

bentuk-wawasan-kebangsaan-bupati-morowali-membuka-latsar-cpnsd-morowali-tahun-2021

Buka Latsar CPNSD Morowali Tahun 2021, Bupati: ''Jadikan Status ASN Sebagai Pelayan Yang Tulus dan Ikhlas''

Morowalikab.go.id, Bungku, Bupati Morowali, Drs. Taslim, membuka Pelatihan Dasar (Latsar) Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) Kabupaten Morowali Golongan II dan III Tahun 2021 pada Rabu (15/09/21). Kegiatan yang berlangsung di Ruang Pola