Wakili Pj Bupati Morowali, Staf Ahli Ichwan Bachmid Buka Rakor Penyusunan Dokumen Rencana Aksi Pangan dan Gizi (RAD-PG) Tahun 2025-2029

  Tuesday 28 May 2024   Maisarah     527

Morowalikab.go.id -Bungku- Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) menggelar rapat koordinasi penyusunan dokumen rencana aksi pangan dan gizi (RAD-PG) Tahun 2025-2029, Selasa (28/05/2025).

WhatsApp Image 2024-05-28 at 11-43-20_b299292c

Rakor yang berlangsung di Aula Bappelitbangda, Kompleks Perkantoran Fonuasingko, Desa Bente Bungku Tengah, dibuka secara resmi mewakili Pj Bupati Morowali, Staf Ahli Bidang Hukum, Politik dan Kemasyarakatan, Drs.Ichwan Bachmid, MM, turut dihadiri para perwakilan OPD teknis terkait.

WhatsApp Image 2024-05-28 at 11-43-21_f5248f49

Dalam laporannya, Sekretaris Bappelitbangda, Iskandar menyampaikan rencana Aksi Pangan dan Gizi merupakan rencana aksi yang berisi program serta kegiatan di bidang pangan dan gizi guna mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing.

“penyusunan dokumen rencana aksi pangan dan gizi (RAD-PG) dapat kita rumuskan bersama, sehingga apa yang tertuang dalam sustainable development goals bisa kita capai, dengan memberikan masukan-masukan yang membangun dan merumuskan data yang valid sehingga dokumen yang disusun berkualitas.” Ujarnya.

WhatsApp Image 2024-05-28 at 11-43-20_ecd453d1

Staf Ahli Bidang Hukum, Politik dan Kemasyarakatan, Ichwan Bachmid dalam sambutannya menuturkan pangan dan gizi merupakan faktor penting dalam pembangunan manusia, dengan ketersediaan pangan dan gizi yang cukup akan meminimalisir kasus stunting di daerah serta gizi yang baik akan menciptakan SDM terbaik sehingga tujuan untuk mewujudkan Indonesia Emas 2024 dapat tercapai.

“olehnya itu perlunya kesiapan pemerintah daerah diharapkan sedini mungkin untuk bisa menyusun rencana aksi sesuai dengan dokumen yang akan ditindaklanjuti, adapun perencanaan yang dibuat sebisa mungkin sesuai dengan kebutuhan dan kondisi rill di wilayah Kabupaten Morowali dengan melibatkan semua pihak-pihak yang terkait untuk menentukan keberhasilan dan ketepatan dokumen yang akan disusun nantinya.” Jelasnya.

WhatsApp Image 2024-05-28 at 11-43-21_c02a630d

Tak lupa, dirinya berpesan untuk meningkatkan pemahaman dan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya gizi yang seimbang dan kualitas pangan yang baik.

Berita Terkait

inspektur-daerah-morowali-afridin-ingatkan-survei-penilaian-integritas-harus-dijawab-bukan-diabaikan

Inspektur Daerah Morowali, Afridin Ingatkan Survei Penilaian Integritas Harus Dijawab, Bukan Diabaikan

Morowalikab.go.id – Bungku - Inspektur Daerah Kabupaten Morowali, Afridi, SH., M.SA, menegaskan pentingnya partisipasi aktif seluruh pegawai dalam mengisi Survei Penilaian Integritas (SPI). Dalam pernyataannya, ia menekankan bahwa survei ini

wujudkan-keberhasilan-program-sehat-pemkab-morowali-bentuk-tim-pembina-kabupaten-sehat-tahun-2022

Wujudkan Keberhasilan Program Sehat, Pemkab Morowali Bentuk Tim Pembina Kabupaten Sehat Tahun 2022

Morowalikab.go.id, Bungku, Mewakili Bupati Morowali, Staf Ahli Bidang Kesejahteraan Masyarakat, Abdul Malik Hafid, S.H.I., M.Si, membuka rapat pembentukan Tim Pembina Kabupaten/Kota sehat di Kabupaten Morowali Tahun 2022. Rapat yang dihadiri seju

mal-pelayanan-publik-ptsp-kabupaten-morowali-bekerjasama-dengan-universitas-tadulako-menggelar-seminar-hasil-kajian-akademik

MAL PELAYANAN PUBLIK – PTSP KABUPATEN MOROWALI BEKERJASAMA DENGAN UNIVERSITAS TADULAKO MENGGELAR SEMINAR HASIL KAJIAN AKADEMIK

  Morowalikab.go.id -Bungku- Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kabupaten Morowali Bekerja sama dengan Universitas Tadulako menggelar Seminar Hasil Kajian Akademik Mal Pelayanan Publik (MPP) T

pemda-morowali-terima-lhp-penanganan-pandemi-covid-19-tahun-2020-dari-bpk-perwakilan-sulteng

Pemda Morowali Terima LHP Penanganan Pandemi Covid-19 Tahun 2020 dari BPK Perwakilan Sulteng

BUNGKU, morowalikab.go.id, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali menerima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) kepatuhan atas penanganan pandemi Covid-19 Tahun 2020, dari Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah. Rapat yang

pimpin-apel-pagi-inspektur-daerah-tegaskan-pimpinan-opd-kontrol-pertanggungjawaban-persiapan-pemeriksaan-bpk

Pimpin Apel Pagi, Inspektur Daerah Tegaskan Pimpinan OPD Kontrol PertanggungJawaban Persiapan Pemeriksaan BPK

Morowalikab.go.id-Bungku- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Morowali menggelar apel pagi di Halaman Kantor Bupati, Kompleks perkantoran Fonuasingko, Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah, Senin (12/02/24) pagi.  Apel pagi rutin yang dipimpin oleh In